logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kandungan

Berhubungan badan di hari terakhir suntik KB apakah bisa hamil?

3 Sep 2023, 02:09

RP

Info Penanya: RP

Hi dok,,sya mau nanyak saya kan ikut kb 3 bulan,,jadwal suntik lagi kmren tgl 29 Agustus ,,lalu saya belum melakukan KB krnaa ada flek tapi saya berhubungan dg suami saya apakah besok annya saya bisa melakukan suntik KB agar tdk hamil.?

Dilihat 98

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe

Selamat Siang RP

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Pada penggunaan suntik KB  3 bulan, maka dapat timbul berbagai efek samping salah satunya adalah gangguan menstruasi berupa flek flek menstruasi, terlambat menstruasi ataupun menstruasi yang memanjang. Jika anda berhubungan pada hari terakhir jadwal suntik KB, lalu keesokan harinya langsung menjalani suntik KB, maka peluang kehamilan sangat kecil ya. Hal ini terjadi akibat kadar hormonal pada suntik KB 3 bulan masih dapat bertahan hingga beberapa bulan KB dilepas, sehingga bisa menyebabkan kesulitan hamil.

Anda tidak perlu khawatir, dan dapat melakukan jadwal suntik KB sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan  dan pastikan anda tidak terlewat jadwal suntik KB. Untuk mencegah anda terlewat jadwal suntik KB, maka disarankan bisa catat tanggal suntik KB, dan tempelkan di tempat yang dapat sering terlihat seperti meja rias, kulkas, cermin, dan lainnya , atau buat reminder atau alarm di smartphone anda.

Jika muncul efek samping yang menetap dari suntik KB berupa gangguan menstruasi seperti terlambat menstruasi, menstruasi  memanjang, flek flek menstruasi, penamabahan berat badan, jerawat, perubahan hormonal dan lainnya, maka  anda bisa memerikakan kondisi ke dokter kandungan untuk dipertimbangkan mengganti metode KB.

Disarankan saat ini untuk konsumsi  makanan yang sehat dan juga bergizi, jaga berat badan teteap ideal, olahrga secara rutin, hindari stres dan perbanyak minum air putih ya.

 

Anda juga dapat melihat beberapa forum yang terkait dengan judul kontrasepsi dibawah ini :

 

Semoga bermanfaat
Salam sehat


dr. Liliani

hubungan sekskehamilanpenggunaan kb

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved