29 Okt 2020, 21:34
EF
Info Penanya: EF
Kenapa berat badan aku sudah turun.gimana stips diet yang baik dan apa saja makanan yang saya kosumsi saat diet.
Dilihat 863
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Selamat siang, E
Terima kasih atas pertanyaan Anda
Memiliki berat badan yang ideal adalah idaman hampir setiap orang. Berat badan yang ideal selain memiliki nilai estetika tersendiri juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Adapun untuk mengetahui berat badan ideal ataupun tidak, seseorang harus menghitung indeks masa tubuh (IMT).
Setiap hari tubuh kita memerlukan kalori agar organ di dalam tubuh dapat berfungsi sebagaimana mestinya dan juga membutuhkan kalori untuk kita melakukan aktibitas sehari-hari. Jika kita mengonsumsi makanan dengan jumlah kalori yang lebih dari kebutuhan asupan kalori yang dibutuhkan oleh tubuh, maka kelebihan tersebut akan disimpan tubuh dan jika kondisi ini sering terjadi maka berat badan akan meningkat.
Sebaliknya, jika kita mengonsumsi asupan kalori yang sesuai atau bahkan kurang dari yang dibutuhkan oleh tubuh, maka berat badan kita tidak akan naik atau bahkan berat badan akan turun. Hal ini dikarenakan tubuh akan membongkar cadangan makanan untuk mencukupi kebutuhan kalori tersebut.
Sehingga untuk menurunkan berat badan, Anda harus menghindari makanan dengan kalori yang tinggi serta hindari mengonsumsi makanan melebihi dari kalori yang dibutuhkan oleh tubuh Anda. Untuk dapat mengetahui kalori yang dibutuhkan oleh tubuh Anda setiap harinya, lakukanlah pemeriksaan ke dokter spesialis gizi terdekat. Agar anda mendapatkan menu makanan diet yang sesuai dengan kondisi Anda
Selain itu Anda juga disarankan untuk melakukan olahraga secara tutin, minum air putih, hindair makanan berkalori tinggi, usahakan untuk selalu sarapan, hindari stres dan kelelahan serta istirahat cukup.
Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Dwiana A
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Tanpa sadar Anda melakukan kebiasaan sehari-hari yang justru membuat berat badan naik, misalnya makan sambil menonton TV.
14 Okt 2021
Makan secara berlebihan saat berbuka adalah penyebab berat badan naik saat puasa. Apalagi, jika yang dikonsumsi adalah makanan tinggi lemak dan kalori seperti gorengan dan minuman manis.
2 Apr 2023
Diet DEBM adalah kepanjangan dari Diet Enak Bahagia Menyenangkan. Dalam program makan ini, Robert Hendrik Liembono memperbolehkan konsumsi protein dan sumber lemak, bahkan yang diberi penyedap rasa atau MSG.
18 Jul 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved