logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Benjolan pada miss-v terasa sakit disebabkan apa?

4 Sep 2021, 20:16

LA

Info Penanya: LA

Selamat malam dok, saya mau bertanya. Ada benjolan pada miss-v saya di sebelah kanan. Saat di pencet atau di tekan sedikit terasa sakit, awalnya saya merasa gatal dan menggaruknya. Namun sekarang malah muncul benjolan yang sedikit berwarna bening

Dilihat 1132

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang

Halo L,

Munculnya benjolan di vagina yang dapat menimbulkan rasa gatal dapat di sebabkan oleh beberapa faktor mulai dari infeksi menular seksual hingga adanya kista, beberapa kemungkinannya antara lain adalah

  • Kondiloma akuminata atau kutil kelamin
  • Moluskum contangiosum
  • Herpes simplek
  • Kista bartholini (kelenjar bartholini yang tersumbat)
  • Reaksi alergi akibat penggunaan cairan pembersih kewanitaan, atau produk kewanitaan lain yang mengandung pewangi
  • Infeksi jamur atau bakteri

Mengatasi benjolan vagina yang gatal

Bila keluhan ini sudah menimbulkan rasa sakit sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter spesialis kulit dan kelamin agar dapat dipastikan dengan lebih baik apakah penyebab keluhan Anda. Misalnya jika memiliki riwayat hubungan seksual dengan tidak menggunakan kondom maka lakukan juga pemeriksaan bersama dengan pasangan seksual Anda karena jika disebabkan infeksi menular seksual maka harus diobati keduanya dan jika tidak berobat bersama maka bisa terjadi infeksi yang berulang atau ping pong. Tindakan awal yang dapat Anda lakukan dirumah untuk mengatasi benjolan di vagina adalah

  • Kompres hangat pada benjolan
  • Gunakan celana yang menyerap keringat dan tidak ketat
  • Hindari terlalu sering penyentuh benjolan
  • Tingkatkan kebersihan kelamin
  • Hindari penggunaan pembalut terlalu lama, ganti setiap 6jam sekali
  • Minum obat pereda nyeri seperti paracetamol untuk mengurangi nyeri atau obat chlorpeniramine untuk mengurangi gatal sementara.


Salam sehat
dr. Evelin Kwandang

vagina gatalorgan intim wanitakesehatan vagina

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved