Selamat pagi AC Batuk berdahak disertai flu umumnya disebut influenza. Kondisi ini disebabkan virus. Gejala yang terjadi dapat berupa batuk, hidung tersumbat, demam, badan terasa pegal dan linu. Beberapa kondisi penyakit lain yang juga mirip adalah infeksi saluran pernafasan atas/ISPA. Pada flu obat-obatan hanya bersifat suportif karena virus akan hilang dengan seiring berjalan waktu dan penambahan imunitas tubuh. jika terdapat batuk dan pilek dapat diberikan obat batuk mukolitik dan pelega hidung tersumbat dekongestan, jika terdapat demam obat paracetamol juga umum digunakan. Saya sarankan anda untuk istirahat, perbanyak minum air putih, konsumsi tambahan buah dan sayuran serta meminum vitamin.jika gejala masih memberat dan lama, saya sarankan anda tetap perlu berkonsultasi dengan dokter.Salam sehatdr.Zulham Effendy