logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

bahayakah terlalu banyak minum susu uht?

21 Sep 2021, 20:28

E

Info Penanya: E

Dok, anak saya tidak mengonsumsi susu formula, karena masih full asi dan terkadnag saya kasih susu uht. Tapi, apa benar susu uht tidak lebih baik dari susu formula? Lalu, apa benar terlalu banyak minum susu uht tidak baik untuk kesehatan? Apa efek samping terlalu banyak minum susu uht? Kandungan susu uht yang mana, yang tidak baik untuk tubuh jika dikonsumsi berlebihan?

Dilihat 1462

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang

Halo E,

Susu UHT boleh saja diberikan pada anak usia diatas 6 bulan di samping pemberian ASI. Pemilihan jenis susu harus disesuaikan dengan kondisi pada anak misalnya apakah anak memiliki kondisi alergi susu atau intoleransi laktosa. Susu UHT sebenarnya juga termasuk susu formula, yang merek susu yang Anda berikan untuk anak sudah melalui tahap uji klinis dan terdaftar keamanannya di BPOM.

Pemberian susu UHT untuk anak

Jika anak memiliki intoleransi laktosa maka berikan susu formula bebas laktosaselain itu hindari mengganti-ganti susu dan berikan susu formula sesuai kebutuhan pertumbuhan dan perkembangan bayi. Misalnya jika berat bayi kurang, tambah pemberian susu, namun jika bayi cenderung obesitas, maka kurangi pemberian susu.

ASI mengandung imun dari ibu, sehingga tetap nomor satukan asi terlebih dahulu untuk bayi dan berikan susu lain hanya sebagai tambahan. Susu UHT perlu diperhatikan karena rasanya manis dan ditakutkan dapat menyebabkan obesitas dan kerusakan gigi dan gusi.

Susu UHT (Ultra-high temperature processing) disterilkan pada suhu 135 derajat selsius. Pemberian susu UHT ini secara berlebihan dapat menyebabkan anak tidak mau makan, yang akhirnya menyebabkan pertumbuhan dan perkembangan anak terganggu. Untuk itu mengkonsumsi susu UHT tidak membahayakan selama tidak berlebihan dan disesuaikan dengan kebutuhan anak Anda. Konsultasi lebih lanjut ke dokter spesialis anak jika aga keluar terkait pemberian susu pada anak ya.

Salam sehat
dr. Evelin Kwandang

tumbuh kembang anaksusususu formula

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved