logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Perut

Bagaimana menjalankan terapi asam lambung di rumah?

24 Jan 2022, 22:28

N

Info Penanya: N, Wanita, 28 Tahun

Dokter, saya memiliki penyakit asam lambung yang cukup akut. Jika telat makan, pasti asam lambung saya naik hingga pusing ke kepala. Tapi, saya tidak ingin ketergantungan dengan obat terus. Saya ingin trapi asam lambung di rumah dengan menggunakan obat alami. Bagaimana cara menyembuhkan asam lambung yang aman di rumah? Jenis bahan alami apa yang bisa digunkan untuk melakukan terapi asam lambung?

Dilihat 872

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani

Selamat Malam N,

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Penyakit asam lambung atau biasa disebut dengan GERD (Gastro Esophageal Reflux Disease) merupakan salah satu penyakit yang sering dialami oleh beberapa orang. Penyakit ini terjadi karena konsumsi makanan tertentu yang mengandung banyak gas seperti kubis atau durian, pola makan yang tidak teratur dan tidak tertutup nya pintu antara lambung dan kerongkongan secara benar.

Penyakit asam lambung sering ditandai dengan gejala :

  • Rasa panas di area dada atau di bagian ulu hati
  • Mual dan muntah
  • Bau mulut
  • Terkadang timbul sesak nafas

Beberapa cara untuk mengatasi asam lambung di rumah :

  • Usahakan untuk makan dengan porsi sedikit-sedikit namun sering, hindari untuk makan-makanan yang berlebihan
  • Hindari konsumsi makanan yang banyak mengandung gas atau makanan pedas dan makanan yang mengandung asam
  • Hindari konsumsi kafein, alkohol atau minuman bersoda secara berlebihan 
  • Hindari untuk berbaring langsung setelah makan beri jarak kurang lebih 1 jam setelah makan
  • Cukupi kebutuhan air putih setiap harinya
  • Pertahankan berat badan ideal, jika kelebihan berat badan sebaiknya diturunkan 
  • Hindari makan secara terburu-buru
  • Usahakan makan 3 jam sebelum tidur
  • Hidari konsumsi rokok

Jika dengan beberapa cara di atas keluhan asam lambung masih saja muncul sebaiknya periksakan lebih lanjut ke dokter spesialis penyakit dalam untuk dilakukan pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut. 

Anda juga dapat membaca penjelasan lainnya terkait asam lambung di bawah ini :

Semoga bermanfaat,

Salam sehat,

dr. Aisyah

asam lambunggerdtukak lambung

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved