logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Pernapasan

Bagaimana meningkatkan imun tubuh agar tidak mudah sakit?

10 Agt 2023, 16:39

CJ

Info Penanya: CJ

Selamat sore, dok semenjak sdh vaksin covid-19 kenapa yah saya gampang sekali tertular selesma dan demam dari org dirumah.. Dulu itu salah satu keluarga saya memang sering selesma, tapi semenjak vaksin sy sllu tertular.. tahun lalu ada 2x dan tahun ini ada 3x.. capek dok minum obat mulu.. lama2 ni ginjal bisa rusak.. ada gak dok cara kuatkan imun atau antibodi agar tidak tertular.. mungkin seperti sumplemen .. Mohon jawabannya,, terima kasih..

Dilihat 105

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

Selamat sore, C

Terima kasih atas pertanyaannya.

Sering demam dan mengalami flu dapat terjadi karena terpapar infeksi baik karena virus dan bakteri.  Umumnya tubuh memiliki respon pertahanan diri untuk membuat paparan virus dan bakteri tidak sampai membuat adanya gejala.  Ketika gejala tetap terjadi maka ada kemungkinan ada penurunan imun tubuh yang mana tidak terpengaruh dengan adanya riwayat vaksin terdahulu.  

Beberapa cara meningkatkan imun tubuh :

  • Jaga pola makan bergizi dan mengandung mineral tinggi
  • Hindari begadang
  • Kelola stres dan cemas
  • Perbanyak buah dan sayur
  • Tambahkan suplemen atau vitamin tambahan
  • Banyak air putih
  • Jaga kebersihan tangan dengan mencuci menggunakan sabun dan air mengalir

Periksakan diri ke dokter jika semakin sering sakit untuk pemeriksaan kesehatan lengkap guna dipastikan kondisi kesehatan sehingga tidak mudah membuat tubuh sakit. 

Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait meningkatkan imun seperti berikut :

Semoga penjelasan ini bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Farah

penyakit pernapasankekebalan tubuh

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved