logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

Bagaimana cara memberi makan bayi yang belum bisa duduk?

9 Okt 2021, 13:43

S

Info Penanya: S

Dok, anak saudara saya sudah memasuki 6 bulan tapi belum bisa duduk dan saudara saya bingung untuk memberikan MPASInya. Menurut dokter, apa penyebab anak belum bisa duduk padahal sudah memasuki waktunya? lalu bagiamana cara memberi makan bayi yang belum bisa duduk? Apakah MPASI harus ditunda hingga anak bisa duduk dulu?

Dilihat 11245

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Elsinda Eka Sari

(1)

Selamat sore, SY.

Melihat tumbuh kembang anak yang baik tentunya membuat setiap Ibu merasa senang. Tapi bagaimana bila usia 6 bulan belum dapat duduk sendiri? Apakah hal tersebut normal?

Tumbuh kembang anak usia 6 bulan sudah bisa melakukan :

  • Dapat berguling dari posisi berbaring ke posisi tengkurap
  • Mulai merangkak. Anak sudah mampu mengangkat badan dan kepalanya.
  • Dapat duduk sendiri tanpa bantuan disanggah. Biasanya bayi mulai menyanggah tubuhnya sendiri saat duduk dengan kedua tangannya.
  • Mulai berdiri tegak dengan disanggah. Mulai belajar berdiri dari posisi duduk dan menjejakan kaki ke lantai.
  • Dapat memindahkan benda dari satu tangan ke tangan lainnya
  • Dapat mengambil benda dengan jemari

Bayi usia 6 bulan memerlukan MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu) :

  • Frekuensi 2-3 kali sehari
  • Berikan 2-3 sendok setiap makan
  • Berikan makanan lunak yang cukup kental sehingga dapat diberikan dengan tangan
  • Memberikan variasi jenis menu makanan. Perkenalkan secara perlahan ke anak.
  • Pastikan kebersihan sumber makanan yang diberikan

Pada anak usia 6 bulan yang masih belum bisa duduk harus memberi pantauan khusus selama pemberian MPASI agar tidak terjadi tersedak pada anak. Usahakan anak belajar duduk awalnya dengan disanggah, dan dapat diberikan makan pada saat posisi ini. Konsultasikan ke dokter spesialis anak terkait tumbuh kembang sang buah hati. Sekian dan semoga bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Elsinda

kesehatan anakmpasitumbuh kembang anak

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved