logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Apakah termasuk diabetes atau bukan jika kencing disemuti?

14 Apr 2021, 10:17

MS

Info Penanya: MS

Dok mau tanya saya waktu itu pernah hampir 3 minggu an mengalami hal aneh, ketika saya sehabis buang air kecil kemudian menuju kamar , jalan jalan yang basah bekas saya injak atau saya lalui di kerubuni oleh semut itu kenapa ya dok?

Dilihat 1862

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Evelin Kwandang

Halo M,

Adanya kerubunan semut pada bekas telapak kaki yang basah, bisa saja bukan merupakan pertanda apapun. Kecuali jika keluhan yang terjadi adalah genangan air kencing Anda di kerubuni oleh semut yang artinya kemungkinan Anda mengalami kencing manis. Karena bentuk keluhan tidak spesifik, untuk memastikan keluhan ini Anda juga dapat melakukan pemeriksaan kadar gula darah. Jika gula darah Anda setelah puasa 8 jam menunjukkan hasil lebih tinggi dari 100 dan gula darah 2 jam setelah makan menunjukkan hasil diatas 140 artinya benar bahwa Anda sedang mengalami diabetes atau kencing manis.

Gejala lain yang mungkin terjadi jika Anda mengidap diabetes adalah terus menerus haus padahal sudah banyak minum, terus menerus lapar padahal sudah makan, atau terus menerus kencing hingga mengganggu tidur misalnya harus terbangun beberapa kali untuk buang air kecil di saat sedang tidur. Namun jika setelah pengecekan gula darah ternyata kadar gula Anda normal, artinya kerumunan semut hanya kebetulan saja terjadi dan tidak berhubungan dengan kesehatan Anda.

Salam sehat
dr.Evelin Kwandang

diabetesmenjaga kesehatangula darah

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved