Apakah penyebab pusing yang disertai penglihatan buram ?
E
Info Penanya: E, Wanita, 2019 Tahun
Dok saya ingin bertanya.. Kepala sy ngerasa pusing.. Tapi tidak sakit.. Penglihatan jadi agak buram tp tidak terlalu.. Kira" knp ya dok ?
38141 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Supiah Sandra Dewi Sangadji
(0)
Selamat malam, E,Jika mengalami pusing dan penglihatan buram yang terjadi secara bersamaan, pasti merupakan pengalaman yang menakutkan terlebih jika hal tersebut pertama kali dirasakan.Berikut kemungkinan penyebab dari keluhan anda, antara lain :
Anemia
Gula darah rendah
Tekanan darah rendah
Tekanan darah tinggi
Gangguan visus (tajam penglihatan)
Trauma kepala
Terkait dengan keluhan anda sebaiknya periksakan diri ke dokter spesialis saraf karena dibutuhkan pemeriksaan lebih lanjut seperti anamnesis (tanya-jawab) lebih detail mengenai keluhan anda, pemeriksaan fisik lengkap, pemeriksaan penunjang sesuai indikasi agar diketahui penyebab dan diagnosis. Sehingga pengobatan yang di berikan tepat.Segera ke IGD rumah sakit terdekat jika keluhan yang anda rasakan di sertai : - Bicara meracau/tidak memahami perkataan orang lain - Pingsan - Demam tinggi (>38) - Kelemahan pada tangan dan kaki - Kejang - Kesemutan pada wajah atau anggota badan yang lainPengobatan sementara yang dapat anda lakukan : - Istirahat yang cukup dengan tidur 6-8 jam pada malam hari - Hindari atau kelola stress - Minum air putih cukup - Lakukan pola hidup sehat seperti konsumsi makanan sehat, hindari alkohol, jangan merokok dan olahraga yang teratur.Semoga bermanfaat Salam sehatSupiah S.D Sangadji