Dok, di leher bagian depan bawah saya terdapat benjolan kecil yang bisa bergerak ketika saya menelan. Apakah ini termasuk tumor yang berbahaya?
12797 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani
(0)
Selamat pagi N,Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.Kelenjar tiroid adalah kelenjar yang terletak di leher dan berfungsi untuk menghasilkan hormon tiroid untuk mengatur metabolisme tubuh. Gangguan pada kelenjar tiroid akan menimbulkan gejala penyakit tiroid yang berbeda-beda, tergantung jenis dan penyebabnya. Perubahan bentuk kelenjar tiroid biasanya disebabkan oleh :
Hipotiroidisme Suatu keadaan ketika jumlah hormon tiroksin yang di produksi oleh kelenjar tiroid terlalu sedikit. Gejalanya mudah lupa, merasa kedinginan, suara serak dan pembengkakan pada bagian tubuh.
Hipertiroidisme Suatu keadaan ketika kelenjar tiroid menghasilkan hormon tiroid yang berlebihan dalam tubuh. Gejalanya termor, turunnya berat badan, mudah berkeringat, gangguan tidur, gugup, cemas dan jantung berdebar.
Penyakit gondok pembengkakan kelenjar tiroid terlihat benjolan di leher
Nodul tiroid Benjolan padat atau berisi air terbentuk dalam kelenjar tiroid.
Kanker tiroid Munculnya jaringan kanker pada kelenjar tiroid.
Penyebab penyakit tiroid berbeda-beda, beberapa penyebabnya kekurangan yodium, peradangan pada kelenjar tiroid, faktor genetik, autoimun, gangguan kelenjar pituitari. Anda dapat mencegah penyakit tiroid ini dengan mengkonsumsi garam beryodium, konsumsi makanan sayur dan buah setiap hari, cukupi kebutuhan air putih minimal 2 liter / hari. Jika Anda mengalami bengkak pada leher sebaiknya memeriksakan diri ke dokter THT.Semoga bermanfaat,Salam sehat,dr. Aisyah