26 Nov 2022, 21:42
DA
Info Penanya: DA
Assamuallaikum , selamat malam dok . Saya mau bertanya dok .. ayah saya di kaki nya sudah lama pakai pen hampir 9 tahun di kaki nya ada pen , kira2 pen di kaki ayah saya bisa di lepas ga yah dok ? Karna sudah lama
Dilihat 3198
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat malam, D
Terima kasih atas pertanyaannya.
Pemasangan pen dilakukan ketika terdapat patah pada tulang yang tidak dapat diterapi hanya dengan perban atau gips. Setelah dilakukan pemasangan pen, dapat dilakukan tindakan pelepasan pen dengan jangka waktu tertentu yang pada umumnya jarak tahunan.
Tindakan pelepasan pen dilakukan setelah dokter melakukan evaluasi dan tulang dikatakan sudah menyambung sempurna dan tidak menunjukkan adanya komplikasi pasca pasang pen. Secara umum pen tidak dilakukan pelepasan juga tidak masalah namun kembali lagi pada kenyamanan pasien dan juga anjuran dokter spesialis.
jadi untuk memastikan apakah pen dapat dilepas atau tidaknya bergantung dari hasil pemeriksaan terbaru sehingga anda dapat membawa orang tua untuk diperiksakan ke dokter spesialis ortopedi sehingga dokter dapat melakukan rontgen dan memilih penanganan lanjutan terkait pen pada kaki orangtua.
Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait pen pada patah tulang seperti berikut :
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Trepanation atau trepanasi adalah praktik melubangi tengkorak yang telah dilakukan sejak 5000 tahun yang lalu. Tujuan dilakukannya trepanasi dapat beragam, mulai dari alasan medis hingga mistis. Dalam dunia medis modern, prosedur ini dikenal sebagai craniotomy.
24 Agt 2021
Biasanya, skoliosis sudah terlihat sejak masa perkembangan anak. Namun, penyebab utama skoliosis pun tidak diketahui. Pengobatan dan perawatan sejak dini bisa membantu mencegah tingkat keparahan.
11 Nov 2022
Pemasangan pen dapat dilakukan untuk menangani patah tulang parah yang tidak bisa ditangani dengan pemasangan gips atau belat. Ada beberapa jenis pen yang bisa dipasang berdasarkan patah tulang yang dialami. Selain itu, ada pula kemungkinan efek samping pemasangan pen yang bisa terjadi.
24 Agt 2021
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved