logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Apakah air cooler aman untuk bayi?

24 Jun 2020, 14:32

SL

Info Penanya: SL

Dok, amankah air cooler untuk kesehatan bayi 1 tahun?

Dilihat 30602

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat sore, SL

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Air cooler merupakan suatu alat yang memliki fungsi untuk menyejukkan ruangan dan juga melembabkan udara pada suatu ruangan dengan proses penguapan. Air cooler ini bisa menurunkan suhu dari ruangan agar tidak terlalu panas. Bila dibandingkan dengan penggunaan kipas angin, air cooler dirasa lebh cepat mendinginkan dan menyejukkan ruangan.

Saat ini, air cooler ataupun air conditioner sudah banyak digunakan untuk mengatur suhu ruangan kamar tidur anak ataupun bayi. Pada ruangan anak ataupun bayi, pastikan suhu ruangan idak terlalu dingin ataupun tidak terlalu panas. Pastikan suhu ruangan nyaman, dan bayi tidak kedinginan. Sebaiknya tetap gunakan selimut, dan juga hindari selimut yang menutupi wajah bayi. Selain itu, usahakan posisi air cooler tidak langsung mengarah ke bayi. Anda juga bisa memakaikan jenis baju tertutup dengan bahan yang lembut dna menyerap keringat pada bayi.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan ibu adalah:

  • Usahakan sirkulasi udara ruangan tetap baik
  • Bersihkan filter atau air cooler secara berkala
  • Bersihkan runangan anak / bayi secara berkala
  • Usahakan anak tetap mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang
  • Cukupi kebutuhan cairan harian Anak
  • Gunakan lotion atau pelembab pada kulit anak agar tidak kering
  • Hindari hembusan air cooler secara langsung ke tubuh anak / bayi
  • Ganti sprei / selimut secara berkala

Bilamana terjadi keluhan kesehatan pada Anak, segera periksakan ke dokter sepsialis anak terdekat.

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dian

kesehatan anaktips kesehatanmenjaga kesehatan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved