logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kandungan

Apa yang menyebabkan testpack samar?

15 Jun 2023, 05:25

RC

Info Penanya: RC

Dok..saya bulan mei haid tgl 14 bulan Juni di tgl 14 saya blm haid jadi saya mencoba tespek tapi hasil nya garis satu tapi samar itu knp ya,dok

Dilihat 73

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat Sore, RC

Terimakasih atas pertanyaannya.  

Testpack adalah alat yang paling mudah digunakan, untuk mengetahui kehamilan. Testpack sendiri akan efektif bila digunakan saat sudah terlambat haid lebih dari 7 hari. Testpack samar dapat timbul karena beberapa hal, salah satunya karena penggunaannya yang terlalu dini.

Apa yang menyebabkan testpack samar?

Ada beberapa hal yang menyebabkan testpack samar, seperti :

  • Terlalu dini melakukan testpack,
  • Salah menggunakan testpack,
  • Testpack rusak, atau pun testpack kadaluarsa,
  • Kehamilan etopik,
  • Kehamilan kimiawi,
  • Garis evaporasi, atau garis penguapan,
  • Hamil anggur,
  • Konsumsi obat tertentu, dan
  • Kondisi medis tertentu.

Apa yang harus dilakukan untuk mengatasi testpack samar?

Sebaiknya anda melakukan testpack ulang, setelah terjadi terlambat haid lebih dari 7 hari, dan kemudian sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter kandungan, untuk mengkonfirmasinya. Selain itu, sebaiknya anda melakukan beberapa hal, seperti :

  • Hindari kegiatan yang melelahkan,
  • Istirahat cukup,
  • Hindari tidur terlalu malam,
  • Konsumsi makanan dengan gizi seimbang,
  • Perbanyak minum air putih, dan
  • Tetap menajag pola hidup sehat.

Anda juga bisa membaca forum terkait dengan testpack samar :

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

siklus haidkehamilantest pack

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved