logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Perut

Apa setelah keracunan akan merasakan pusing beberapa hari?

8 Okt 2021, 12:04

F

Info Penanya: F, Wanita, 27 Tahun

Dokter, kemarin saya makan kue, tapi setelah itu saya muntah muntah dan katanya itu salahs atu gejala keracunan. Tapi, efek dari keracunannya setelah dua hari berikutnya. Apa penyebabnya dok? Lalu, adakah efek kelanjutan dari keracunan ini?

Dilihat 1476

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

(1)

Selamat siang, F

Terima kasih atas pertanyaannya.

Keracunan makanan adalah kondisi dimana gangguan pencernaan akibat konsumsi makanan yang sudah terkontaminasi atau beracun.  Efek keracunan makanan dapat terjadi 1 jam setelah makan atau beberapa hari kemudian tergantung berapa lama infeksi menimbulkan gejala.  

Efek keracunan makanan :

  • Kram perut. 
  • Diare. 
  • Mual dan muntah. 
  • Tidak nafsu makan. 
  • Sakit kepala. 
  • Badan lemas. 
  • Demam ringan. 

Jadi bila keluhan muncul setelah makan-makanan yang sudah kadaluarsa atau tidak terjamin kebersihannya maka ada kemungkinan terjadi keracunan makanan walaupun bisa juga karena efek asam lambung yang naik.  Pusing merupakan salah satu efek keracunan makanan jadi memang akan dirasakan.  Jika penyebab keracunan makanan masih ada di pencernaan maka efek keracunan akan tetap dirasakan selama beberapa hari kedepan hingga dilakukan penanganan.  

Pertolongan pertama untuk mengatasi keracunan makanan :

  • Perbanyak minum air putih dengan tujuan menghindari terjadinya dehidrasi akibat muntah. 
  • Seduh air hangat yang sedikit jahe untuk mengurangi mual. 
  • Istirahat teratur dan hindari begadang. 
  • Porsi makan sedikit tapi sering dan pilih yang lembut dan tidak terlalu asin atau manis agar tidak memicu mual. 
  • Tambahkan buah pisang, sup hangat, oat sebagai pengganti nasi jika nasi terlalu berat dan membuat mual. 
  • Konsumsi obat parasetamol jika ada kram perut atau rasa sakit di kepala. 

Segera periksa ke puskesmas atau dokter klinik terdekat jika muntah berlangsung terus menerus 3 hari tidak berhenti disertai demam tinggi. 

Semoga penjelasan ini bermanfaat. 

Salam sehat, 

dr. Farah

 

muntahgangguan pencernaankeracunan makanan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved