logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Psikologi

Apa peranan terapi kejang listrik untuk gangguan mental?

16 Jan 2022, 12:41

P

Info Penanya: P

Dokter, saat ini sedang marak sekali pengobatan untuk gangguan mental menggunakan terapi kejang listrik. Sebenarnya, apakah terapi ini sudah memenuhi prosedur yang berlaku? Apa manfaat dan efek samping dari terapi ini? THANKQ

Dilihat 830

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat sore, P

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Terapi kejang listrik atau terapi electroconvulsive (ECT) adalah suatu tindakan terapi medis yang dilakukan dengan anestesi umum atau pembiusan dan dengan mengalrikan arus listrik tegangan kecil pada otak yang bertujuan memicu terjadinya kejang singkat. Dengan dilakukannya terapi kejang listrik atau ECT ini bisa memicu adanya perubahan zat kimia otak sehingga bisa membantu dalam pemulihan terkait dengan kesehatan mental.

Adapun beberapa kesehatan mental yang bisa dilakukan terapi kejang listrik adalah:

  • Mania berat seperti pada gangguan bipolar
  • Agitasi
  • Depresi berat
  • Depresi yang tidak merespon pengobatan yang diberikan

Perlu diketahui tidak semua masalah kesehatan mental harus dilakukan terapi kejang listrik. Hanya beberapa kesehatan mental yang tidak membaik dengan pengobatan atau atas indikasi dari pemeriksaan dokter serta kondisi pasien. Pada beberapa penelitian, dengan menggunakan terapi kejang listrik ini cukup efektif. Namun terapi kejang listrik ini tidak bisa dilakukan secara berulangkali.

Adapun risiko dari terapi kejang listrik adalah:

  • Risiko hilang ingatan
  • Nyeri otot
  • Sakit kepala
  • Mual
  • Kebingungan
  • Kondisi medis lain, seperti perubahan tekanan jantung hingga perubahan tekanan darah

Terkiat dengan apa yang terjadi pada Anda, alangkah baiknya bila Anda melakukan konsultasi dan pemeriksaan terlebih dahulu dengan psikiater terdekat terkait dengan kondisi Anda. Sehingga Anda akan mendapatkan tatalaksana serta pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda saat ini. Tetap konsumsi makanan bergizi, hindari kelelelahan, lakukan istirahat cukup, konsumsi sayur dan buah, dan terapkan gaya hidup bersih dan sehat.

Anda juga bisa membaca beberapa forum kami yang lain terkait dengan keluhan kesehatan mental di bawah ini:

Bagaimana menjaga kesehatan mental agar kuat?

Mental Health Awareness

Semoga bermanfaa.

 

Salam sehat,

 

dr. Dwiana A

 

gangguan mentalmasalah kejiwaanpenyakit kejiwaan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved