logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Apa penyebab sperma bikin gatal vagina?

21 Sep 2021, 23:34

M

Info Penanya: M

Dokter, akhir-akhir ini, setiap saya selesai berhubungan intim, vagina terasa sangat gatal. Padahal setiap kali saya berhubungan intim, pasti vagina langsung dibersihkan. Padahal sebelumnya tidak pernah merasakan hal ini. Apa penyebab sperma bikin gatal? Ada kah kandungan sperma yang harus diwaspadai? Bagaimana cara mengatasi vagina gatal setelah berhubungan intim?

Dilihat 2275

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat sore, M

Rasa gatal pada vagina setelah berhubungan seksual dirasa mengganggu dan membuat panik pada penderitanya. Gatal pada vagina setelah berhubungan seksual banyak yang tidak membahayakan dan dapat dihilangkan. Untuk itu kita harus tahu penyebab dan cara mengatasi gatal pada vagina setelah berhubungan seksual.

Penyebab gatal pada vagina setelah berhubungan seks :

  • Alergi, biasanya terjadi pada penggunaan kodom berbahan latex, atau alergi pada penggunaan pelumas buatan,
  • Penggunaan produk sabun atau perawatan vagina lain yang mengandung pewangi atau parfume, sehingga menyebabkan iritasi,
  • Alergi sperma,
  • Terdapat masalah pada kulit sekitar vagina,
  • Vagina yang kering, kurang pelumas saat berhubungan seks,
  • Infeksi bakteri ataupun jamur,
  • Infeksi menular seksual.

Cara mengatasi vagina yang gatal setelah berhubungan seks :

  • Tunda berhubungan seks selama masih terdapat keluhan,
  • Menghentikan penggunaan kondom berbahan latex, ataupun pelumas buatan,
  • Hentikan penggunaan perawatan organ kewanitaan yang mengandung parfume atau pewangi, 
  • Pilih produk yang hipoalergenik untuk perawatan organ kewanitaan,
  • Mengganti pakaian dalam sehari minimal 2 kali, dan setaip pakaian dalam sudah basah, seperti saat berkeringat,
  • Bersihkan organ kewanitaan setelah BAB, BAK, dan setelah berhubungan sexs,
  • Cara membersihkan organ kewanitaan, dengan air mengalir, menggunakan sabun hipoalergenik, dibasuh dari depan kebelakang, dan dikeringkan.

Bia keluhan berlanjut, disarankan untuk bekonsultasi ke dokter spesialis kulit dan keliamin.

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

 

kesehatan organ intimkesehatan wanitakesehatan vagina

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved