22 Jan 2022, 14:55
F
Info Penanya: F, Wanita, 27 Tahun
Dokter, kenapa ya bisa muncul mata ikan kaki padahal orang tersebut cukup rajin menjaga kesehatan kulit kakinya? Apa penyebab dari muncul mata ikan kaki? Lalu, bagaimana cara mengatasi dan menghindari dari mata ikan kaki?
Dilihat 350
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat siang, F
Terima kasih atas pertanyaannya.
Mata ikan adalah penebalan kulit yang akan teraba kasar dan berbentuk membulat. Mata ikan lebih banyak ditemukan pada telapak kaki. Mata ikan kaki paling banyak disebabkan gesekan dan tekanan yang berlebih.
Mata ikan kaki tidak berbahaya namun memang ketika sudah terlalu lama dapat menimbulkan ketidaknyaman dan menganggu aktivitas sehari-hari. Untuk itu selain menjaga kebersihan kulit kaki juga dipastikan bahwa selalu menggunakan alas kaki.
Periksakan ke puskesmas atau dokter terdekat untuk penanganan pada mata ikan jika dirasa tidak ada perubahan dengan cara tersebut daan malah menimbulkan luka tambahan.
Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait mata ikan seperti berikut :
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Cara menjadi cantik alami bisa dilakukan dengan rutin melakukan perawatan wajah dasar sehari-hari disertai pola hidup yang sehat. Misalnya, dengan rutin cuci muka, pakai pelembap dan tabir surya, hingga tidur yang cukup.
Sebagian orang merasa perlu menggunakan astringent untuk membersihkan sisa kotoran. Bahkan, ada juga yang mengombinasikannya dengan toner. sebenarnya, apa fungsi astringent?
Efek krim dokter berupa ketergantungan sering kali dikeluhkan oleh beberapa orang saat berhenti menggunakannya. Namun, apa benar krim racikan dokter bisa membuat penggunanya jadi ketergantungan?
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved