logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

apa penyebab bayi jarang menangis?

8 Jan 2022, 20:37

N

Info Penanya: N, Wanita, 28 Tahun

Dok, anak saya umur 3 bulan tapi selama tiga bulan ini saya merasa jarang sekali dia menangis. Menangisnya hanya sesekali kalau susu yang diberikan kurang. Apa normal bayi jarang menangis? Apa penyebab bayi jarang menangis? Bagaimana cara mengatasi bayi yang jarang menangis?

Dilihat 386

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani

Selamat Malam N,

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Bayi yang menangis merupakan cara untuk berinteraksi dengan orang dewasa. Bayi yang menangis bisa merupakan tanda dari bayi lapar atau haus,  popok atau pampers yang basah, mengantuk, bosan, takut atau hanya ingin digendong. Beberapa orang mengatakan bahwa bayi yang menangis adalah bayi yang sehat. Namun, bagaimana jika bayi jarang menangis? Bayi yang jarang menangis belum tentu bayi tersebut tidak sehat. Ada beberapa penyebab yang dapat membuat bayi jarang menangis.

Beberapa penyebab bayi jarang menangis :

  • Bayi merasa nyaman dari lingkungan, suhu dan pakaian
  • Bayi menyusu dalam waktu yang tepat, seperti menyusu diberikan minimal 2 jam sekali
  • Jadwal mengganti popok dilakukan dalam waktu yang tepat misalnya popok diganti maksimal 4 jam sekali
  • Memiliki waktu tidur yang cukup

Beberapa hal yang perlu diwaspadai jika bayi jarang menangis :

  • Bayi tidak mau mau menyusu dan terlalu banyak tidur
  • Bayi terlihat lemas tidak mau diajak bermain dan jarang aktif
  • Berat badan cenderung tetap atau bahkan menurun
  • Bayi mudah sakit seperti demam, tidak kencing atau pucat 
  • Tumbuh kembang bayi tertinggal dari teman-teman seusianya

Jika beberapa gejala diatas ditemukan pada bayi anda sebaiknya segera lakukan pemeriksaan ke dokter anak untuk dilakukan pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut agar tidak terlambat di kemudian hari. Selalu perhatikan perkembangan bayi anda.

Anda juga dapat membaca penjelasan lainnya terkait bayi menangis di bawah ini :

Semoga bermanfaat,

Salam sehat,

dr. Aisyah

tumbuh kembang bayibayibayi menangis

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved