logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Infeksi

Apa penyebab badai sitokin covid muncul?

21 Mar 2022, 14:14

A

Info Penanya: A

Dokter, apakah badai sitokin covid hanya dialami oleh lansia? Apa yang paling mempengaruhi seseorang mengalami badai sitokin covid? lalu, apa yang harus dilakukan agar terhindar dari badai sitokin covid? THANKQ

Dilihat 683

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sarah Fajriah

Selamat malam, A

Terimakasih sudah memberikan pertanyaan

Badai sitokin adalah reaksi abnormal tubuh yang terjadi akibat sistem kekebalan tubuh bekerja secara berlebihan. Ini terjadi karena tubuh mendeteksi adanya hal yang tidak sesuai pada salah satu organ. Sitokin sendiri merupakan suatu protein yang di hasilkan dari sistem kekebalan tubuh. 

Badai sitokin dapat dialami oleh siapa saja saat terkena covid-19. Namun beberapa penelitian menyebutkan semakin dewasa usianya akan semakin memperbesar kemungkinan terjadinya badai sitokin. Badai sitokin juga akan semakin bereaksi hebat bila memiliki komorbid atau penyakit penyerta selain covid-19. Umumnya pada pasien lanjut usia memiliki beberapa penyakit penyerta seperti hipertensi, diabetes mellitus sehingga sering kali pada pasien lansia muncul badai sitokin yang sulit dihentikan. Kemudian, obesitas juga dikatakan dapat memperbesar resiko terjadinya badai sitokin. Badai sitokin merupakan kejadian yang fatal, bahkan ini dapat menyebabkan kematian.

Badai sitokin, akan membuat organ sasaran menjadi terus menerus mengalami peradangan karena di serang oleh sistem kekebalan tubuh yang tidak terkontrol. Pada covid-19 organ tubuh sasaran ada pada paru paru, jadi untuk mengatasinya dokter akan melakukan pemasangan ventilator atau alat bantu nafas untuk menghindari gagal napas akibat kegagalan organ yang diserang sitokin. Selanjutnya pemberian terapi untuk menghentikan sitokin bekerja secara berlebihan. Bukan hanya antivirus namun biasanya penderita badai sitokin akan mendapatkan beberapa obat yang memang di gunakan dibawah pengawasan dokter.

Untuk saat ini baiknya selalu menjaga kesehatan dengan melakukan protokol kesehatan dengan baik dan benar. Menjaga pola makan sehat dan mengatur gaya hidup agar terhindar dari komorbid yang sudah di sebutkan. 

Bila terdapat keluhan atau pertanyaan lebih lanjut terkait badai sitokin yang terjadi pada pasien covid-19, Anda dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis paru.

Selain itu Anda dapat membaca beberapa forum terkait badai sitokin pada covid-19:

Semoga bermanfaat

Salam sehat

dr.Sarah.

peradangancovid-19vaksin corona

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved