29 Jan 2022, 23:41
GP
Info Penanya: GP
Dokter, saya dan teman saya memiliki umur bayi yang sama yaitu 6 bulan. Nah, teman saya mennggunakan popok kain karena menurutnya lebih aman dikulit bayi dan terhindar dari ruam. Memangnya, apa perbedaan popok bayi kain dengan popok sekali pakai? Apa manfaat popok bayi kain? Lalu adakah dampak efek samping dari popok bayi kain?
Dilihat 1426
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Sarah Fajriah
Selamat pagi, GP
Terimakasih sudah memberikan pertanyaan
Pemilihan popok untuk anak kerap kali menimbulkan peritimbangan sendiri bagi orang tua. Popok untuk anak saat ini memang ada dua macam, yaitu popok sekali pakai dan popok kain atau sering di kenal dengan istilah clodi (cloth diaper). Popok berfungsi sebagai menampung sementara urine dan feses pembuangan bekas anak. Baik popok sekali pakai maupun popok kain memang harus di ganti pemakaiannya tiap 2-4 jam sekali bila hanya anak hanya bak dan harus segera digantikan bila anak bab.
Jika saat ini teman anda memilih menggunkan popok kain pastikan teman anda merendam popok tersebut dalam detergen yang lembut dan aman untuk anak dan membilasnya hingga bersih karena sisa detergen yang melekat dapat menimbulkan alergi pada anak, tidak disarankan menggunakan pelembut atau pewangi pakaian dalam mencuci popok kain. Bila anak sudah BAK popok kain juga harus segera di ganti karena keadaan popok yang lembab bisa membuat penyakit infeksi saluran kemih pada bayi. Mengganti popok dengan segera setelah 2 jam juga dapat menghindari terjadinya kemerahaan dan gatal akibat ruam popok.
Sesuai penjelasan di atas bila di bandingkan antara popok sekali pakai dan popok kain, masing masing memiliki kelebihan dan kekurangan sehingga lebih baik penggunaan popok disesuaikan dengan situasi, kondisi dan kebutuhan baik bayi maupun orang tuanya. Mengganti popok dengan Konsultasikan dengan dokter sepesialis anak bila muncul bruntus, gatal, merah dan lecet pada bagian bokong dan kelamin anak akibat ruam popok.
Selain itu anda dapat membaca forum tentang popok :
Semoga bermanfaat
Selam sehat
dr.Sarah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Kerja dari rumah sambil menyelesaikan tugas sebagai orangtua memang tidak mudah. Beruntung, ada berbagai tips yang bisa mempermudah keduanya sehingga Anda bisa maksimal beraktivitas.
Botol minum anak menjadi salah satu perlengkapan yang kerap dipersiapkan orangtua ketika anak sekolah atau bepergian. Bukan hanya bentuknya yang unik, sebaiknya pilih botol minum yang aman untuk anak.
Terdapat berbagai macam cara ampuh untuk mengatasi anak sakit tidak mau makan yang dapat dicoba oleh Ayah dan Bunda, mulai dari memberikan makanan favoritnya, hingga menyesuaikan porsinya.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved