Apa efek samping penggunaan albothyl tanpa anjuran dokter?
N
Info Penanya: N, Wanita, 27 Tahun
Dok, apa benar albothyl tidak memiliki sertifikat BPOM dan berbahaya digunakan untuk mengobati sariawan seperti yang dilakukan saat ini?
3308 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani
(0)
Selamat siang N,Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.Albothyl merupakan salah satu jenis obat antiseptik untuk mencegah dan mengobati sariawan, bau mulut, menjaga kebersihan organ intim dan mengobati keputihan dengan cepat. Albothyl mempunyai kandungan obat policresulen atau obat yang mempunyai fungsi topikal dan antiseptik.untuk mencegah bau mulut, Albothyl Cosenstrate dicampurkn 10-15 tetes ke dalam gelas air (200 ml). Dan gunakan larutan untuk berkumur selama 1-2 menit. Jika untuk mengobbati sariawan, setelah berkumr, teteskan obat ke cotton bud lalu oleskan pada sariawan dan diamkan selama 1 atau 2 menit.
Beberapa efek samping Albothyl :
Efek samping cenderung ringan yaitu ketidaknyamanan bagian lokal terutama saat awal-awal pengobatan
Rasa seperti terbakar di vagina, infeksi jamur pada vagina, gatal pada vlva, permukaan mukosa mengelupas, reaksi alergi dan gatal-gatal
Beberapa hal yang harus Albothyl Cosentrate :
Penggunaan pada portio vaginalis dan daerah sekitarnya harus hati-hati
Hindari penggunaan produk ini saat menstruasi
Hindarkan terkena mata tau jauhkan dari jangkauan anak-anak
Gunakan sebagai obat luar
Gunakan obat ini sesuai petunjuk
Jika terjadi reaksi alergi atau efek samping sebaiknya konsultasikan ke dokter