15 Agt 2023, 19:33
AR
Info Penanya: AR, Wanita, 26 Tahun
Dok saya mau tanya di rak piring saya ada tikus mati, kemudian saya ingin makan akhirnya mengambil piring di rak piring sedangkan tikus mati nya kejepit di piring lain , apakah piring yang saya gunakan makan itu sudah terkontaminasi tikus mati dok ? saya khawatir dengan kesehatan saya
Dilihat 84
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat malam, A
Terima kasih atas pertanyaannya.
Adanya hewan seperti tikus yang mati dapat menimbulkan bau yang dapat mengandung bakteri ataupun virus tertentu. Adanya alat makan yang terkontaminasi mungkin saja terdapat paparan dari kuman-kuman tersebut yang mana dapat memicu masalah pencernaan hingga gangguan kesehatan lain.
Sehingga jika memang ada hewan yang mati di alat makan, anda dapat melakukan pembersihan pada alat makan tersebut untuk mencegah adanya potensi kontaminasi kuman pada alat makan yang dapat masuk ke tubuh.
Namun apabila sudah terlanjur maka silahkan pantau kondisi kesehatan misal ada muncul muntah, sakit kepala, sakit perut atau badan demam. Jika tidak ada maka kemungkinan kontaminasi tikus tersebut tidak sampai menganggu kesehatan anda. Pastikan jaga kebersihan alat makan dan tangan agar tidak memicu gangguan pada kesehatan.
Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait menjaga kesehatan seperti berikut :
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Bahaya makan buah pir secara berlebihan dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, terutama dalam bentuk gangguan pencernaan, seperti konstipasi dan kembung.
31 Okt 2020
Dispepsia fungsional adalah kumpulan gejala pada saluran pencernaan bagian atas yang tidak diketahui penyebabnya. Dispepsia fungsional dapat diatasi dengan kombinasi obat-obatan dan perubahan gaya hidup.
9 Des 2020
Ada beberapa makanan untuk penderita radang usus yang bisa mencegah atau meringankan gejalanya saat periode flare-up. Beberapa makanan tersebut meliputi makanan rendah residu, makanan berprotein, hingga sayur dan buah matang
10 Apr 2021
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved