logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Perut

Apa penyebab anak susah makan dan bagaimana cara mengatasinya ?

25 Sep 2021, 09:08

FN

Info Penanya: FN, Wanita, 32 Tahun

Met pagi dokter, saya fadia mau tanya dokter anak susah bangt makan nasi, saya paksa makan selalu aja uwe... Pernah sekali makan kapas ketembat 1 bunder itu dokter ap ad pengaruh nya gak dokter?

Dilihat 1000

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lidya Hapsari

Selamat pagi, F.

Tingkah laku anak terkadang membuat orangtua emosi terutama anak-anak yang rewel, suka membongkar lemari, menghamburkan mainan, tidak mau makan atau malah membuang makanan yang sudah orangtua masak. 

Apa yang menyebabkan anak susah makan ?

Mengenai pertanyaan Anda dimana Anak Anda susah makan nasi, kemudian Anda paksa makan dan selalu muntah, dapat disebabkan oleh beberapa faktor antara lain :

  • Anak bosan dengan makanan yang ada.
  • Anak tidak suka dipaksa.
  • Anak belum lapar.
  • Anak sedang tidak mood untuk makan sama halnya dengan orang dewasa.

Perihal Anak Anda yang pernah makan cotton bud sebenarnya ini dapat dihancurkan oleh asam lambung dan tidak memberikan efek berbahaya bagi tubuh. Namun bisa pula menimbulkan penyakit seperti gangguan pencernaan dan infeksi, jika cotton bud dalam keadaan kotor dan dalam jumlah banyak.

Bagaimana cara agar anak makan dengan lahap ?

Cara agar anak makan dengan lahap antara lain :

  • Berikan makanan bervariasi. Nasi dapat diganti karbohidrat lain seperti roti maupun jagung.
  • Buat jadwal makan yang teratur.
  • Jangan paksa anak untuk makan.
  • Berikan vitamin untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi anak selain dari makanan.
  • Hindari memberi susu berlebihan yang membuat anak merasa kenyang.

Jika anak tetap tidak mau makan dan berat badan anak tidak naik sesuai kurva, maka bawa ke dokter spesialis anak.

Semoga bermanfaat,

Salam sehat.

dr. Lidya Hapsari.

kesehatan anaknutrisi anakmengatasi anak susah makan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved