logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Amankah toner dengan kandungan AHA BHA PHA?

21 Agt 2020, 22:46

SL

Info Penanya: SL

Halo Dok , saya memiliki kulit cukup sensitif. Kadang-kadang bisa kering kadang-kadang bisa berjerawat, dan mudah bruntusan kalau pakai skincare yang salah. Nah pertanyaan saya dok, toner seperti apa yang cocok untuk kulit seperti saya? Apa toner some by mi AHA-BHA-PHA-Centella Asiatica bisa saya gunakan dok?

Dilihat 12530

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat malam SL

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Kulit sensitif  yaitu kondisi dimana mudah terjadi ruam, kemerahan, iritasi, bruntusan pada kulit terlebih saat menggunakan produk perawatan kulit tertentu yang belum pernah digunakan sebelumnya. Bagi Anda yang memiliki jenis kulit wajah sensitif, sebaiknya perlu berhati-hati dalam memilih serangkaian produk perawatan kulit. 

Toner adalah salah satu contoh produk perawatan kulit, saat ini sudah banyak dijual dipasaran berbagai jenis toner. Toner memiliki fungsi untuk menjaga kelembaban kulit serta mengembalikan keseimbangan pH pada kulit wajah.

Adapun beberapa saran untuk memilih produk perawatanwajah untuk kulit sensitif diantaranya:

  • Hindari produk dengan kadungan alkohol
  • Gunakan produk berlabel khusus bagi kulit sensitif
  • Hindari pruduk yang mengandung wewangian
  • Gunakan produk noncomedogenic 

Alpha hydroxy acid (AHA) dan beta hydroxy acid (BHA) adalah asam hidroksi yang membantu proses eksfoliasi  atau pengangkatan sel-sel kulit mati pada kulit. Sehingga penggunaan produk yang mengandung AHA dan BHA perlu berhati-hati dan tidak berlebihan terlebih jika Anda memiliki kulit yang sensitif. Sedangkan PHA walaupun memiliki fungsi yang sama, namun relatif lebih aman bagi kulit sensitif.

Penggunaan toner yang mengandung AHA, PHA, dan BHA umumnya relatif aman bila tidak digunakan secara berlebihan pada kulit sensitif, namun respon setiap orang berbeda-beda. Perlu dilakukan uji coba terlebih dahulu pada kulit sebelum dilakukan pada seluruh wajah. Bila tidak timbul reaksi, bisa dilanjutkan. Namun bila muncul ruam kemerahan, alergi, gatal dan lain sebagainya hentikan penggunaan. 

Sebaiknya, kosultasikan dengan dokter spesialis kulit terdekat untuk mendapatkan produk yang cocok dan sesuai dengan jenis kulit Anda.

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dian

perawatan kulitkulit sensitifperawatan wajah

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved