logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit Lainnya

Amandel bengkak pada anak, apakah berbahaya ? Bisakah sembuh tanpa operasi ?

21 Jul 2020, 22:11

SU

Info Penanya: SU, Wanita, 33 Tahun

dok ank sy umur 7 th amandel tp tdk pernah trsa sakit pada tenggorokan ny melainkan cuma demam sj ,tp ketika sy melihat nya ad bengkak,apakah amandel berbahaya? apa kah amandel bisa sembuh tanpa operasi ?

Dilihat 7577

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Rahmita Dewi

(3)

Selamat siang, I.

Amandel atau yang dalam istilah medis dikenal dengan tonsil merupakan salah satu bagian dari sistem pertahanan tubuh terhadap berbagai jenis infeksi. Namun demikian tonsil dapat pula mengalami gangguan yang kemudian menimbulkan peradangan

Adapun berbagai gejala radang amandel yang meliputi :

  • amandel merah dan bengkak
  • terdapat lapisan putih atau kuning pada amandel
  • nyeri tenggorokan
  • sulit dan nyeri menelan
  • demam
  • pembesaran kelenjar getah bening di leher
  • suara serak
  • bau mulut tidak sedap
  • nyeri kepala

Pada dasarnya radang mandel tidak berbahaya dan umum terjadi pada anak karena amandel merupakan garda pertahanan pertama dalam sistem imunitas tubuh. Akan tetapi seiring bertambahnya usia anak, fungsi amandel akan semakin menurun terutama saat anak sudah mengalami pubertas.

Mengenai pertanyaan Anda tentang penyembuhan amandel tanpa operasi, sejatinya perlu diketahui terlebih dahulu bahwa operasi amandel sendiri merupakan jalan terakhir dan memiliki berbagai syarat. Umumnya keadaan kambuhan yang tidak responsif atau tidak membaik dengan obat adalah salah satu indikasi untuk dilakukannya operasi. Selain itu besarnya pembengkakan pun menjadi indikasi operasi apabila telah menutupi hampir seluruh tenggorokan anak karena dapat mengakibatkan sumbatan jalan napas.

Untuk keterangan dan pemeriksaan lebih lanjut, ada baiknya Anda membawa anak Anda ke dokter Spesialis THT. Semantara ini Anda dapat membantu mengurangi gejala bengak pada amandel anak Anda dengan memberikan air rebusan jahe, perasan lemon dan sedikit madu murni.

Salam sehat, 

dr. Rahmita Dewi

radang amandeltonsilitis

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved