logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Jantung

Adakah obat tradisional kolesterol yang bisa dikonsumsi?

6 Agt 2020, 11:04

FF

Info Penanya: FF, Wanita, 29 Tahun

Pagi ibu dokter, selain obat yang diresepkan oleh dokter, ada nggak sih obat tradisional kolesterol yang bisa saya konsumsi? Usia saya 35 tahun. Mohon infonya. Terima kasih.

Dilihat 9555

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sylvia V

Selamat siang, FF.

Kolesterol adalah lemak dalam tubuh, yang memiliki manfaat apabila jumlahnya dalam batas normal. Tetapi, apabila berlebihan, kolesterol dapat melekat pada dinding pembuluh darah dan berpotensi menyebabkan penyumbatan. Apabila terjadi penyumbatan di jantung, maka akan terjadi penyakit jantung koroner. Apabila penyumbatannya di otak, maka akan terjadi stroke.

Oleh karena itu, agar tidak terjadi komplikasi di atas, kolesterol harus dijaga agar jumlahnya tetap normal dan tidak berlebihan. Selain dengan obat penurun kolesterol, gaya hidup juga harus diperhatikan. Dari segi aktivitas, disarankan untuk rutin melakukan olahraga ringan 30 menit per hari, dan bergerak aktif pada sisa harinya. Misalnya, memilih tangga ketimbang eskalator atau lift.

Lalu, dari segi pola makan, berikut yang perlu diperhatikan:

  • Mengurangi makanan yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans, misalnya junk food
  • Mengolah makanan bukan dengan cara digoreng (deep fried)
  • Minum air putih yang cukup
  • Mengonsumsi bahan-bahan alami untuk menurunkan kolesterol seperti air rebusan jahe, bawang putih, akar manis, maupun rosemary

Tetapi, untuk mengonsumsi bahan alami tersebut, disarankan agar Anda berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter spesialis penyakit dalam. Karena, cara mengonsumsi bahan alami tersebut harus disesuaikan dengan jenis obat kolesterol Anda. Lalu, pastikan juga tidak ada alergi terhadap bahan alami tersebut ya. Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,
dr Sylvia

makanan sehatkolesterolherbal

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved