logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Hidup Sehat

Ingin Punya Perut Six Pack Ala Agnez Mo? Terapkan Tips Berikut Ini!

open-summary

Perut six pack seperti Agnez Mo adalah impian bagi sebagian orang. Perut six pack tidak dapat dibentuk hanya dengan latihan saja. Asupan nutrisi yang baik adalah langkah penting untuk mendapatkan perut six pack, seperti makanan berserat tinggi, makanan tinggi protein, dan asupan karbohidrat yang seimbang.


close-summary

2 Jul 2019

| Arif Putra

Ditinjau oleh dr. Reni Utari

Latihan yang tepat dan makanan yang sehat, dapat membantu memiliki perut six pack seperti Agnez Mo

Dengan kombinasi latihan yang tepat dan makanan yang sehat, Anda dapat memiliki perut six pack ala Agnez Mo

Table of Content

  • Nutrisi untuk raih perut six pack impian
  • Olahraga untuk peroleh perut six pack

Tepat tanggal 1 Juli 2019, penyanyi Agnesi Monica, atau sekarang dikenal dengan Agnez Mo, merayakan ulangtahunnya yang ke-33. Tidak hanya berprestasi dalam dunia tarik suara, ia juga memiliki tubuh yang diidamkan banyak orang, termasuk perut six pack atau kotak-kotak. Mantan artis cilik ini, beberapa kali membagikan foto perutnya tersebut.

Advertisement

Bukan tidak mungkin, bagi Anda untuk memiliki tubuh seperti Agnez Mo tersebut. Dengan memerhatikan asupan nutrisi untuk menurunkan berat badan, serta latihan yang tepat, Anda dapat memiliki perut six pack.

Baca Juga

  • Tidak Semanis Rasanya, Efek Samping Kayu Manis Bisa Berbahaya
  • 9 Makanan Pencegah Mual saat Hamil yang Bisa Bumil Coba
  • Tidak Bikin Batuk, Kandungan Buah Rambutan Justru Bernutrisi

Nutrisi untuk raih perut six pack impian

Memerhatikan asupan nutrisi merupakan salah satu langkah penting, untuk mendapatkan perut six pack yang seksi. Protein, serat, dan air menjadi kuncinya. Selain itu, hindarilah karbohidrat sederhana. Lakukan tips ini untuk memperoleh perut berotot dan indah.

  • Perbanyak makanan berserat tinggi

Makanan berserat tinggi, dapat membantu Anda untuk menurunkan berat badan, serta mencegah penumpukan lemak di tubuh. Terpenuhinya konsumsi serat, seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan membantu Anda untuk tetap merasa kenyang dalam waktu yang lama.

  • Tambah asupan protein di menu diet Anda

Rajin mengonsumsi makanan yang tinggi protein, dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Selain itu, protein membantu menyingkarkan lemak di perut, serta mendukung pertumbuhan otot, sebagai langkah menuju perut six pack idaman Anda.

Ada berbagai makanan kaya protein yang bisa Anda santap, seperti telur, kacang almond, dada ayam tanpa kulit, ikan, oat, keju rendah lemak, susu, brokoli, daging tanpa lemak, dan tuna. Anda mungkin juga dapat mengonsumsi suplemen tambahan, seperti suplemen whey protein.

  • Minum air yang cukup

Air merupakan unsur penting untuk kesehatan Anda, secara keseluruhan. Konsumsi air yang cukup, dapat melancarkan pencernaan di tubuh, serta membantu pembakaran lemak berlebih. Dengan begitu, Anda telah selangkah di depan, untuk mendapatkan perut six pack.

Minum air putih yang cukup, juga dapat mengurangi keinginan Anda untuk makan, serta berperan dalam penurunan berat badan.

Kebutuhan air mungkin dapat berbeda, untuk masing-masing orang. Sebab, ada beberapa faktor yang berpengaruh, seperti usia, berat badan, dan tingkat aktivitas. Walau begitu, banyak penelitian merekomendasikan konsumsi air sebanyak 1-2 liter air, dalam satu hari.

  • Hindari makanan instan dan junk food

Makanan yang berproses tinggi, seperti kue dan kerupuk, serta makanan instan seperti makanan kaleng dan makanan beku, umumnya mengandung kalori dan lemak yang tinggi. Makanan jenis ini, biasanya juga mengandung kadar garam yang terlalu tinggi, serta rendah akan nutrisi yang lebih dibutuhkan oleh tubuh Anda.

Membatasi, ataupun menghindari jenis makanan di atas, dapat membantu Anda untuk mengurangi berat badan, serta menurunkan lemak di perut. Menggantinya ke makanan yang bergizi, seperti makanan berserat tinggi dan kaya protein, dapat membuat Anda tetap merasa kenyang, dan menghilangkan keinginanan untuk ngemil.

BACA JUGA: 10 Gerakan dan Cara Membentuk Otot Perut untuk Meraih Six Pack

  • Batasi asupan karbohidrat sederhana

Anda bisa mengurangi lemak dengan cara menghindari makanan yang mengandung karbohidrat sederhana. Sebab, karbohidrat sederhana, dapat menyebabkan pelonjakan dan penurunan gula darah, sehingga Anda akan cepat merasa lapar.

Pasta dan kue merupakan contoh makanan dengan kandungan karbohidrat sederhana. Untuk mengganti karbohidrat sederhana, Anda bisa memilih beras merah, gandum, roti gandum, dan jagung, yang memiliki karbohidrat kompleks.

Olahraga untuk peroleh perut six pack

Selain makanan sehat, terapkan pula latihan yang tepat untuk mendapatkan perut six pack. Kardio dan latihan interval berintensitas tinggi berikut ini, menjadi jenis latihan yang disarankan.

  • Latihan kardio

Olahraga kardio dapat meningkatkan detak jantung Anda. Latihan kardio pun efektif membakar lemak berlebih, dan membuat otot di perut Anda terlihat lebih jelas.

Beberapa latihan kardio yang dapat Anda lakukan adalah berlari, berenang, dan bersepeda. Durasi latihan yang disarankan yaitu sekitar 30-40 menit per hari.

  • Latihan interval intensitas tinggi

Latihan interval intensitas tinggi, atau yang memiliki istilah High-Intensity Interval Training (HIIT), merupakan olahraga berintensitas tinggi, dengan periode istirahat yang singkat. Latihan ini membantu melatih detak jantung Anda, serta membakar lemak di perut. Anda bisa memilih jenis latihan yang Anda sukai, seperti lari cepat, sepeda statis, atau lompat. Jika Anda merasa perlu didampingi, pertimbangkan untuk dibantu oleh pelatih kebugaran

Contoh dari latihan ini, awali dengan jogging untuk pemanasan. Setelah itu, lakukan lari cepat atau sprint selama 15 detik. Lanjutkan dengan berjalan atau lari kecil, selama satu hingga dua menit. Ulangi pola ini selama 10 hingga 20 menit.

Latihan yang intens, tanpa disertai dengan diet sehat, tidak akan membantu Anda untuk memiliki perut six pack. Yang terpenting, nikmatilah proses yang Anda jalani dalam mendapatkan perut impian tersebut. Sebab, langkah-langkah di atas tidak hanya membentuk tubuh menjadi indah, tapi juga meningkatkan kesehatan Anda.

Advertisement

olahragamakanan sehatmakanan dietmakanan pembentuk otottips olahraganutrisilatihan otot perutlatihan fisik

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved