Suhu tubuh normal bayi adalah 36,3-37,7 derajat Celcius, sementara itu suhu tubuh normal anak adalah 36,1-37,7 derajat Celcius. Untuk orang dewasa, suhu tubuh normal berikisar antara 36,5-37,5 derajat Celcius. Suhu tubuh normal tiap orang bisa dipengaruhi jenis aktivitas yang dilakukan, pola makan, dan waktu pengukuran suhu.
29 Agt 2022
Ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri
Suhu tubuh normal adalah antara 36,1 - 37,5 derajat celcius
Table of Content
Mengetahui suhu tubuh normal penting untuk mendeteksi gangguan kesehatan yang seringkali ditandai dengan meningkat atau menurunnya temperatur tubuh. Penyakit seperti infeksi, misalnya, bisa memicu demam pada awal paparan.
Advertisement
Suhu tubuh normal manusia bisa berbeda-beda, tergantung dari usia, kegiatan, hingga pola makan. Karena itu, suhu normal biasanya tidak ditentukan oleh satu temperatur saja melainkan berupa rentang tertentu.
Sebagian besar orang berpikir bahwa suhu tubuh normal manusia rata-rata adalah 37 derajat Celcius (37 °C). Padahal nyatanya, suhu tubuh normal manusia tak selalu berada tepat di titik tersebut.
Beberapa hasil studi menunjukkan bahwa suhu normal bisa berkisar antara 36,1 hingga 37,5 derajat Celcius. Namun, kisaran angka tersebut tidak dipatok asal begitu saja.
Berdasarkan suatu hasil penelitian dokter berkebangsaan Jerman bernama Carl Wunderlich, rata-rata ukuran suhu tubuh normal manusia berdasarkan kelompok usia adalah sebagai berikut:
Kendati demikian, suhu normal tubuh manusia dapat berubah sepanjang hari.
Faktanya, suhu tubuh normal manusia bisa berubah sepanjang hari.
Berikut adalah beberapa faktor yang bisa memengaruhi suhu tubuh manusia, seperti:
Suhu tubuh normal manusia cenderung akan menurun seiring bertambahnya usia.
Dalam studi Harvard Health Publishing, menyebutkan bahwa orang lanjut usia memiliki suhu tubuh lebih rendah daripada suhu tubuh normal.
Hasil studi juga menunjukkan bahwa saat lansia sakit, suhu tubuh normal mereka sebenarnya tidak naik hingga mencapai suhu yang dianggap sebagai demam (lebih dari 37 derajat Celcius).
Sementara itu, suhu tubuh lansia yang terlalu rendah atau di bawah 35 derajat Celcius umumnya bisa menjadi tanda atau gejala suatu penyakit tertentu.
Baca Juga: Penyebab Bayi Demam Naik Turun
Untuk mengetahui suhu tubuh normal, Anda perlu mengukurnya menggunakan termometer. Ada berbagai jenis termometer yang bisa digunakan, seperti:
Berbeda jenis termometernya, berbeda pula cara penggunaannya.
Salah satu cara mengukur suhu tubuh normal orang dewasa adalah menggunakan termometer digital.
Termometer digital dianggap dapat menunjukkan hasil secara cepat dan akurat. Jenis termometer ini menggunakan sensor panas elektronik yang bekerja untuk mengukur suhu.
Pada orang dewasa, Anda dapat menggunakannya di ketiak. Berikut cara menggunakan termomter digital untuk mengukur suhu tubuh normal orang dewasa:
Selain di ketiak, pengukuran suhu tubuh orang dewasa dapat dilakukan di mulut. Cara mengukurnya adalah:
Mengukur suhu normal tubuh bayi dan anak dapat dilakukan melalui anus. Menggunakan termometer di anus biasanya dilakukan pada bayi berusia di bawah tiga tahun.
Hal tersebut karena tubuh bayi dan anak-anak cenderung sulit untuk diam selama beberapa saat apabila ada alat yang dimasukkan ke dalam mulut atau diletakkan di ketiaknya.
Untuk menggunakan termometer pada bayi, berikut caranya:
Selain anus, penggunaan termometer telinga juga dianggap akurat untuk mengukur suhu tubuh anak. Cara mengukurnya adalah:
Baca Juga: Indikator yang Menunjukkan Suhu Panas Anak Berbahaya
Ketika cuaca sedang panas, beberapa hal ini yang perlu Anda lakukan agar suhu normal tubuh tetap terjaga:
Menghidrasi diri dengan minum banyak cairan, terutama cairan yang dingin. Langkah ini dapat membantu mendinginkan tubuh.
Asupan cairan yang teratur juga dapat mencegah kondisi dehidrasi, sehingga menghindari peningkatan panas tubuh.
Bila Anda berada di luar ruangan, Anda bisa berteduh. Sementara bagi Anda yang berada dalam ruangan, nyalakanlah pendingin ruangan.
Mandi atau berenang dapat menjaga suhu tubuh agar tetap normal saat panas. Kedua langkah ini dapat mendinginkan tubuh saat cuaca sedang panas-panasnya.
Saat cuaca panas, pilihlah bahan pakaian yang tipis dan menyerap keringat. Misalnya, bahan katun atau linen.
Baca Juga: Mana yang Benar Saat Demam: Kompres Panas atau Kompres Dingin?
Saat berada di tempat yang dingin, Anda perlu melakukan cara untuk menjaga suhu normal tubuh supaya terhindar dari hipotermia. Berikut beberapa cara untuk menghangatkan badan di bawah ini agar suhu tubuh tetap normal:
Menggigil adalah suatu tanda bahwa Anda kedinginan dan membutuhkan kehangatan secepatnya.
Saat suhu kulit turun, manusia pada umumnya akan menggigil untuk menjaga supaya suhu tubuh inti tidak turun.
Orang dengan hipotermia ringan akan menggigil. Namun kondisi hipotermia tingkat sedang mungkin tidak lagi ditandai dengan reaksi menggigil. Apa alasannya?
Tubuh akan berhenti menggigil ketika kontraksi otot tidak lagi dapat menghasilkan panas.
Saat Anda berhenti menggigil, suhu tubuh inti Anda akan merosot turun. Kondisi ini sangat berbahaya.
Maka itu, segera hangatkan badan. Anda bisa mematikan pendingin ruangan, memakai jaket tebal, membungkus diri dengan selimut, pakai kaos kaki, atau berendam air hangat.
Makan lebih banyak saat Anda merasa kedinginan adalah salah satu cara untuk mempertahankan suhu tubuh normal.
Langkah ini penting untuk menjaga kadar gula darah Anda, sehingga tubuh bisa memberikan energi yang dibutuhkan untuk tetap hangat di tengah cuaca dingin.
Pastikan juga untuk tetap memberikan asupan cairan ke dalam tubuh.
Meski tidak benar-benar dapat menaikkan suhu tubuh ke batas normal, Anda bisa minum air hangat untuk menghangatkan badan ketika cuaca dingin.
Bila bosan dengan air hangat biasa, Anda bisa minum kopi atau teh sebagai variasi.
Memegang cangkir atau gelas berisi cairan hangat juga dapat menimbulkan sensasi hangat pada jari-jari tangan.
Pakaian berlapis berfungsi untuk menghangatkan tubuh Anda saat cuaca dingin
Anda bisa menggunakan jaket, sweater, syal, dan pakaian berbahan tebal lainnya.
Saat sedang berada di dalam rumah, Anda juga bisa menutupi tubuh dengan selimut.
Orang yang lebih sering menghabiskan waktu dalam cuaca dingin dapat membuat dirinya lebih tahan dengan terhadap dingin.
Kemampuan adaptasi tersebut diperkirakan terjadi karena lemak cokelat (brown fat) dalam tubuh dapat lebih banyak membakar energi, dan melepaskannya sebagai panas tubuh untuk memberi kehangatan.
Anda harus berkonsultasi dengan dokter apabila perubahan suhu tubuh berlangsung cukup lama, terutama demam.
Demam terjadi sebagai reaksi sistem kekebalan tubuh terhadap kondisi tertentu, misalnya adanya penyakit atau infeksi tertentu.
Tapi, kapankah suhu tubuh Anda dianggap mengalami demam dan perlu pemeriksaan medis?
Demam memang bisa hilang selama beberapa hari dengan cara beristirahat.
Namun jika suhu demam terlalu tinggi, yakni lebih dari 38 derajat Celcius, berlangsung terlalu lama, dan disertai dengan gejala yang parah, Anda sebaiknya segera menemui dokter guna mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Pasalnya, bisa jadi demam yang Anda alami merupakan tanda-tanda atau gejala penyakit tertentu yang disebabkan oleh bakteri atau virus, termasuk virus corona.
Dokter akan menanyakan gejala yang dialami hingga melakukan sejumlah tes untuk menentukan penyebab demam. Mengobati penyebab demam dapat membantu penderita kembali ke suhu tubuh normal.
Tak hanya kenaikan, penurunan suhu tubuh normal juga perlu diwaspadai. Pasalnya, Anda bisa terkena hipotermia bila suhu tubuh terlalu rendah.
Hipotermia adalah suatu kondisi di mana suhu tubuh Anda berada di bawah 35 derajat Celcius. Segera hubungi dokter atau ke fasilitas kesehatan terdekat apabila Anda atau orang di sekitar Anda mengalami tanda hipotermia.
Baca Juga
Memahami suhu tubuh normal manusia dapat membantu Anda mengetahui gejala dari penyakit tertentu, seperti demam atau hipotermia. Jika suhu tubuh yang Anda atau anak naik hingga lebih dari 38 derajat Celcius dan berlangsung terlalu lama serta disertai dengan gejala yang parah, sebaiknya segera temui dokter guna mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Anda juga bisa melakukan konsultasi secara online lewat fitur Chat Dokter yang ada di aplikasi kesehatan SehatQ. Unduh gratis di App Store dan Google Play.
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Demam atau nyeri yang terkadang disertai oleh sakit kepala adalah masalah kesehatan yang umum dialami banyak orang, termasuk anggota keluarga Anda. Masalah kesehatan ini bisa terjadi karena berbagai sebab. Mulai dari kelelahan hingga nyeri haid. Menggunakan obat yang tepat bisa membantu mengatasi penyakit ini dengan cepat.
Bukan hanya demam saja yang bisa membuat suhu tubuh melonjak. Fluktuasi suhu ini juga bisa berubah atas pengaruh usia, jenis kelamin, bahkan saat sedang berbohong.
Terdapat beragam cara menurunkan demam pada anak secara alami yang bisa dilakukan dari rumah, mulai dari minum banyak cairan, banyak istirahat, mandi air hangat, minum air jahe, hingga kompres hangat.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved