Ratus vagina adalah jenis perawatan tradisional yang dilakukan dengan mengasapi vagina menggunakan uap yang dihasilkan dari rebusan rempah-rempah. Perawatan ini dipercaya bisa membuat vagina lebih bersih dan bebas keputihan. Namun, banyak risiko yang perlu diwaspadai.
Ditinjau secara medis oleh dr. Anandika Pawitri
28 Apr 2023
Spa vagina atau ratus dilakukan dengan campuran tanaman herbal yang diuapkan ke arah vagina
Table of Content
Ratus vagina adalah perawatan vagina tradisional yang dilakukan dengan mengasapi area vagina menggunakan uap yang dihasilkan dari rebusan rempah-rempah. Perawatan ini dipercaya bisa membuat vagina lebih bersih dan bebas keputihan. Perawatan ini sering juga disebut sebagai spa vagina.
Advertisement
Meski secara tradisional ratus dianggap efektif untuk menjaga kesehatan vagina, namun ada beberapa risiko gangguan kesehatan yang perlu diwaspadai bagi Anda yang sering melakukan perawatan ini. Kerusakan jaringan vagina, risiko luka bakar, dan infeksi akibat alat ratus yang tidak bersih adalah beberapa efek samping yang perlu diwaspadai.
Ratus vagina biasanya menjadi pilihan perawatan bagi perempuan yang akan menikah, setelah melahirkan, atau sekadar saat mereka ingin merawat organ reproduksi yang satu ini.
Saat menjalan perawatan ratus, Anda akan duduk di sebuah kursi yang berlubang di bagian tengahnya.Tepat di bagian bawah lubang tersebut, ada air panas dengan campuran bahan-bahan herbal yang mengeluarkan uap dan terpapar langsung ke vagina.
Sebenarnya ratus bisa saja dilakukan sendiri di rumah. Namun umumnya, orang-orang akan memilih perawatan di salon kecantikan. Biasanya perawatan ini berlangsung sekitar 15-45 menit.
Klaimnya, ratus vagina bisa berdampak baik untuk kondisi vagina. Beberapa manfaat ratus vagina yang dipercaya secara turun temurun antara lain:
Masih banyak daftar yang biasanya ditawarkan salon-salon kecantikan sebagai manfaat ratus. Namun hingga kini, belum ada bukti ilmiah yang mendukung klaim di atas. Sehingga keamanannya pun belum bisa benar-benar terjamin secara medis.
Hal utama yang perlu menjadi perhatian setiap perempuan sebelum melakukan spa vagina adalah risiko keamanannya. Ada tiga hal utama yang terkait dengan hal ini, yaitu kemungkinan merusak jaringan di vagina, risiko luka bakar, hingga kebersihan alat spa vagina.
Ratus vagina bukan hanya urusan merawat vagina dengan memaparkan uap panas yang diolah dengan bahan-bahan herbal saja. Bisa jadi memang perawatan ini menimbulkan rasa nyaman dan dapat menjadi salah satu metode untuk relaksasi. Meski demikian, ada risiko yang mengintai.
Uap panas yang mengenai vagina selama durasi cukup lama bisa saja merusak jaringan vagina yang sensitif. Hal ini sangat mungkin terjadi apabila uap panas berada dalam suhu yang terlalu tinggi.
Kerusakan jaringan ini bisa juga terjadi ketika bahan-bahan yang ada dalam air rebusannya mengandung bahan kimia tertentu. Bukan tidak mungkin hal ini bisa memicu risiko infeksi bakteri hingga jamur pada vagina.
Kasus munculnya luka bakar setelah menjalani ratus vagina sudah pernah dilaporkan sebelumnya. Memang, tidak semua ratus pasti memicu luka bakar, namun jika suhu uap terlalu tinggi, maka risiko munculnya luka bakar tetap akan ada.
Yakinkah Anda bahwa alat spa vagina di salon kecantikan benar-benar bersih? Ada banyak sekali pelanggan salon yang sebelumnya menggunakan alat itu sebelum Anda. Apakah salon tersebut telah membersihkannya dengan cara yang benar-benar tepat?
Jangan ragu untuk bertanya kepada pihak salon bagaimana cara mereka membersihkan setiap alat yang digunakan untuk perawatan ratus vagina. Mulai dari kursi, handuk, hingga pancinya. Hak Anda pula untuk bertanya apa saja bahan herbal yang digunakan dalam ramuan air panas tersebut.
Idealnya, pihak salon akan menjelaskan dengan rinci tanpa ragu. Apabila mereka tidak bisa menjawab pertanyaan sesederhana ini dengan gamblang, ada baiknya berpikir dua kali sebelum melakukan perawatan ratus vagina.
Jangan lupa satu lagi hal yang harus menjadi perhatian terkait spa vagina terutama bagi ibu hamil. Sebaiknya jangan melakukan spa atau ratus vagina karena bisa membahayakan janin yang tengah berkembang.
Memang benar bahwa saat mengandung, seorang ibu hamil akan merasakan berbagai hal yang membuat mereka kurang nyaman. Perawatan di salon bisa jadi cara untuk memanjakan diri mereka di tengah kondisi kehamilan yang dirasa melelahkan.
Meski demikian, sebaiknya jangan memilih perawatan ratus vagina sebagai salah satu opsi memanjakan diri. Paparan uap panas ini berbahaya bagi janin terutama apabila terlalu panas.
Setelah melihat paparan di atas, bagaimanapun perawatan ini tetap menjadi hak setiap orang. Bukan berarti dengan tidak adanya bukti ilmiah lantas membuat Anda menjadi antipati terhadap ratus vagina. Tentu bukan itu.
Jika Anda tetap ingin melakukan perawatan ratus, ini beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko terkena efek samping berbahaya:
Baca Juga
Pada dasarnya, vagina adalah organ tubuh yang bisa ‘membersihkan’ diri sendiri asal tetap dibasuh setiap kali buang air kecil, berhubungan intim atau terasa lembap. Keseimbangan kadar pH vagina pun berubah-ubah bergantung pada lingkungan sekitarnya.
Lebih krusial lagi bagi Anda untuk memastikan vagina tetap bersih, kering, dan bebas dari zat kimia agar tetap sehat.
Advertisement
Ditulis oleh Azelia Trifiana
Referensi
Artikel Terkait
Kurang rangsangan jadi salah satu penyebab wanita susah mengalami orgasme yang paling umum. Cari tahu berbagai penyebab lainnya dalam artikel berikut ini.
26 Jul 2023
Menurut website penghimpun data, TargetMap, ukuran penis normal orang Indonesia rata- rata berada pada rentang 10,5-12,9 cm. Sementara menurut situs Worlddata yang mengumpulkan hasil penelitian tentang ukuran penis negara seluruh dunia, ukuran penis orang Indonesia menduduki peringkat ke-78 dengan rata-rata panjang 11,67 cm.
28 Agt 2023
KB yang tidak bikin gemuk antara lain IUD, kondom, spermisida, cervical cap, diafragma, busa khusus, dan sterilisasi. Meski begitu, ungkapan bahwa kontrasepsi hormonal bikin gemuk adalah mitos belaka.
26 Jan 2023
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved