logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Public Figure

Skincare Routine para Aktor Korea: Hyun Bin, Song Joong Ki, dan Kim Soo Hyun

open-summary

Di tengah kesibukannya, aktor Korea seperti Hyun Bin, Song Joong Ki, dan Kim Soo Hyun juga menjaga kesehatan kulit dengan berbagai perawatan wajah. Apa saja skincare routine artis Korea ganteng tersebut? Ini jawabannya!


close-summary

27 Jul 2022

| Yanita Nur Indah Sari

Ditinjau oleh dr. Reni Utari

skincare routine aktor Korea

Para aktor Korea memiliki cara tersendiri untuk merawat kulit wajahnya (sumber: Instagram @hyunbin_actor)

Table of Content

  • Aktor korea Hyun Bin: hyaluronic acid
  •  
  • Aktor korea Song Joong Ki: moisturizer dan eye cream
  •  
  • Aktor korea Kim Soo Hyun: masker wajah
  •  
  • Catatan SehatQ

Bagi pecinta drakor, aktor korea seperti Hyun Bin, Song Joong Ki, dan Kim Soo Hyun mungkin sudah tidak asing lagi. Selain jago akting, artis Korea ganteng ini juga memiliki kulit wajah yang glowing dan sehat. Tak jarang malah membuat iri kaum hawa. 

Advertisement

Penasaran dengan rahasia skincare routine para aktor Korea tersebut? Simak ulasan lengkapnya berikut ini. 

Aktor korea Hyun Bin: hyaluronic acid

no caption
Hyun Bin (sumber foto: Instagram @hyunbin_actor)

 

Hyun Bin diketahui menggunakan sheet mask yang mengandung hyaluronic acid atau asam hialuronat untuk menjaga kesehatan kulitnya. Kandungan hyaluronic acid dalam produk tersebut mampu menjaga kulit aktor berusia 39 tahun ini tetap kenyal dan terhidrasi dengan baik. 

Hyaluronic acid adalah komponen dalam berbagai produk perawatan wajah yang mampu memberi struktur pada kulit. Selain itu, asam hialuronat juga membantu menjaga kelembapan dan hidrasi kulit, membuat tampilan kulit lebih kenyal, serta mengurangi kemerahan dan dermatitis pada wajah.

Lebih lanjut, penelitian dalam jurnal Dermato Endocrinology menyatakan bahwa asam hialuronat berpotensi sebagai anti-aging karena mampu mengencangkan kulit dan mencegah berbagai tanda penuaan seperti kerutan pada wajah. 

Aktor korea Song Joong Ki: moisturizer dan eye cream

no caption
Song Joong Ki (sumber foto: Instagram @hi_songjoongki)

 

Song Joong Ki diketahui telah merawat kulitnya sejak masih muda. Tak heran, aktor korea ini masih memiliki wajah yang tampak awet muda di usia 36 tahun. 

Pemeran utama dalam film Space Sweepers ini senang menggunakan produk yang mampu menghidrasi kulit dan sering menggunakan pelembap. Produk ini bertujuan untuk mengatasi kulitnya yang sempat kering dan pecah-pecah. 

Moisturizer merupakan produk yang mampu menjaga kelembapan kulit sekaligus sebagai skin barrier untuk melindungi kulit. Produk ini bekerja dengan cara membuat perlindungan pada permukaan kulit untuk menahan kandungan air dalam kulit. Penggunaan pelembap ini mampu mengatasi kulit kering, gatal, serta membuat kulit terasa halus dan lembut. 

Selain itu, Song Joong Ki juga memberi perhatian khusus pada area mata dengan menggunakan eye cream dan masker mata. Ini bertujuan untuk mencegah timbulnya kerutan dan garis-garis halus di area mata. 

Meski sering luput dari perhatian, berbagai produk perawatan kulit area mata seperti eye cream atau eye mask juga bermanfaat untuk mengatasi masalah di area mata, seperti:

  • Mata panda
  • Kantong mata
  • Mata bengkak
  • Kerutan atau garis halus tanda penuaan

Aktor korea Kim Soo Hyun: masker wajah

no caption
Kim Soo Hyun (sumber foto: soohyun_k216)

 

Kim Soo Hyun diketahui gemar menggunakan masker wajah sebagai rahasia kulit sehat yang ia miliki. Aktor korea berusia 34 tahun ini menganggap masker wajah sebagai produk yang praktis dan mampu menutrisi kulitnya dengan cepat. 

Misalnya, saat harus menghadiri acara, sebelumnya ia akan menggunakan masker pelembap dengan kandungan vitamin C sehingga membuat wajah tampak bercahaya. 

Dikutip dari Penn Medicine, penggunaan masker wajah merupakan cara tepat membiarkan berbagai bahan kandungan skincare lebih lama menyentuh kulit. Ini memungkinkan bahan-bahan tersebut menembus kulit lebih dalam di waktu yang singkat. 

Meski dapat menjadi booster untuk kulit, tetapi penggunaan masker wajah yang tidak tepat juga bisa menimbulkan efek negatif untuk kulit. Misalnya saja, menyebabkan wajah menjadi kemerahan, rasa terbakar, kulit mengelupas, hingga jerawat.

Itu sebabnya, penggunaan masker wajah harus disesuaikan dengan jenis dan masalah kulit, serta jenis masker wajah itu sendiri. Pasalnya, tiap jenis masker wajah memiliki cara pemakaian yang berbeda. 

Catatan SehatQ

Itulah beberapa skincare routine ala artis korea ganteng seperti Hyun Bin, Song Joong Ki, dan Kim Soo Hyun. Kesibukan di dunia seni peran tak lantas membuat mereka melupakan waktu untuk tetap menjaga kesehatan kulit wajah. Inilah yang membuat mereka tampil menawan setiap saat. 

Tak ada salahnya memasukkan saran produk atau perawatan ala artis korea ganteng tersebut ke dalam skincare routine harian Anda. Tentunya, harus disesuaikan dengan kondisi kulit dan tujuan penggunaannya. 

Jika ragu, Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan saran perawatan kulit yang tepat. Anda juga bisa berkonsultasi melalui fitur chat dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download aplikasinya di App Store dan Google Play sekarang!

Advertisement

Referensi

Bagikan

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved