Akupuntur wajah dipercaya mampu membuat kulit menjadi lebih muda, tetapi benarkah klaim ini? Apalagi, ada pula efek samping pada pada sekitar 20% orang dengan kondisi tertentu. Cari tahu seputar manfaat dan risiko akupuntur wajah di sini.
7 Mei 2020
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
Akupuntur juga bisa dilakukan pada wajah
Table of Content
Akupunktur adalah metode pengobatan tradisional yang sudah digunakan sejak ribuan tahun lalu. Tak hanya membantu mengatasi beberapa penyakit, ada juga akupuntur untuk wajah. Bagaimana cara kerja, manfaat, serta efek samping akupuntur wajah? Berikut penjelasannya.
Advertisement
Secara garis besar, akupunktur adalah metode pengobatan asal Tiongkok yang juga sudah diakui oleh WHO.
Akupuntur dianggap bisa melancarkan peredaran darah serta mengatasi penyumbatan aliran energi vital pada tubuh yang dapat mengakibatkan timbulnya gangguan kesehatan.
Mengutip dari Healthline, ahli akupunktur akan memasukkan sekitar 40 - 70 jarum kecil ke beberapa titik akupresur di wajah Anda. Biasanya, ia akan menusukkan jarum ke tubuh, baru kemudian pada bagian wajah.
Tak perlu khawatir karena tusukan jarum pada area tubuh maupun wajah ini umumnya tidak menyakitkan.
Sebaiknya, pastikan Anda mendapatkan akupuntur pada area tubuh terlebih dahulu, baru setelah itu beralih ke area wajah. Ini untuk mencegah terjadinya penyumbatan energi.
Cara kerja akupuntur adalah untuk meningkatkan sirkulasi chi atau energi yang mengalir pada seluruh tubuh. Ini juga disebut sebagai jalur meridian.
Umumnya, jarum yang digunakan berada pada titik sudut dalam alis serta titik yang lebih tinggi dari alis. Berikut adalah beberapa titik akupuntur untuk mengatasi masalah pada wajah.
Ada pula titik akupuntur Yintang yang mempunyai arti ruang impresi atau bisa disebut sebagai mata ketiga. Titiknya terletak pada dahi, yaitu bagian tengah antara dua ujung alis.
Selain untuk memperbaiki sirkulasi darah, titik ini juga bermanfaat untuk sakit kepala, mengatasi insomnia, hingga rasa berat di kepala. Untuk mengatasi pusing, Anda juga bisa menekan titik Yintang selama 60 detik dengan menggunakan jari.
Secara umum, manfaat akupuntur adalah untuk merangsang sistem saraf pusat yang dapat menyembuhkan penyakit tertentu. Hal ini karena tusukan jarum pada titik tertentu akan mengembalikan aliran energi vital sehingga mampu meningkatkan kesehatan tubuh dan pikiran.
Sedangkan pada perawatan akupuntur wajah bermanfaat untuk membuat wajah awet muda, menjaga, sekaligus meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan.
Berikut adalah beberapa penjelasan manfaat akupuntur wajah, di antaranya adalah:
Saat jarum menusuk kulit wajah Anda, tusukan tersebut akan menciptakan luka mikrotrauma yang positif. Luka jenis ini akan merangsang tubuh untuk memperbaiki area pada wajah.
Tusukan ini pun dipercaya akan menstimulasi sistem peredaran darah dan limfatik, yang akan bekerja sama untuk memberikan oksigen serta nutrisi ke sel-sel kulit wajah.
Akupuntur wajah juga dipercaya bermanfaat untuk membuat kulit lebih awet muda. Alasannya adalah karena tusukan di beberapa area wajah juga dapat menstimulasi produksi kolagen.
Kolagen dapat membantu mencegah penuaan dini dan memperbaiki kondisi kulit, seperti:
Tak hanya untuk kesehatan kulit, titik akupuntur wajah juga bermanfaat untuk membantu meredakan sakit kepala. Dari sisi medis, akupunktur dapat merangsang berbagai sistem tubuh.
Saat jarum berada di titik akupunktur untuk sakit kepala, jarum berfungsi untuk merangsang saraf yang melepaskan hormon endorfin. Maka dari itu, akupuntur juga dapat meredakan rasa nyeri.
Selain membuat wajah kulit terlihat jkencang, stimulasi jarum akupuntur kemungkinan juga dapat membantu meredakan penyebab timbulnya jerawat membandel.
Termasuk untuk menjaga keseimbangan hormon, meningkatkan sirkulasi darah, hingga mengurangi peradangan dalam tubuh.
Sebuah studi menunjukkan bahwa dari 27 peserta yang menjalani sesi akupuntur wajah, 15 di antaranya mendapatkan hasil positif, sedangkan 12 peserta lainnya merasa tidak ada perubahan pada kulit mereka.
Apalagi, fokus dari akupuntur wajah adalah perawatan jangka panjang sehingga dibutuhkan lebih banyak waktu sampai Anda bisa merasakan hasilnya.
Tidak secepat derma filler atau suntik botox, kemungkinan butuh sekitar 5 - 10 sesi dalam waktu 2 minggu sekali akupuntur wajah untuk mendapatkan manfaat atau hasil yang optimal.
BACA JUGA: Potensi Manfaat Totok Wajah dan Efek Sampingnya
Meskipun akupunktur wajah bermanfaat untuk membantu kulit memproduksi kolagen yang dapat mencegah penuaan, metode pengobatan ini juga memiliki efek samping.
Meski hal ini jarang terjadi atau hanya terjadi pada sekitar 20 persen orang, akupuntur wajah dapat meninggalkan bekas memar pada titik yang ditusukkan jarum.
Namun, efek samping atau risiko ini cukup jarang atau terjadi pada orang yang mempunyai kondisi tertentu. Sebagai contoh, gangguan perdarahan atau diabetes tipe 2 tidak terkontrol.
Lalu, ada efek yang kemungkinan muncul saat Anda hanya melakukan akupunktur wajah tidak sekaligus dengan anggota tubuh yang lainnya, seperti:
Pastikan Anda melakukan perawatan ini dengan ahli akupuntur yang sudah berlisensi. Ini dilakukan untuk menghindari beragam risiko yang mungkin terjadi.
Untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai manfaat akupuntur wajah, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Di balik rasanya yang gurih dan nikmat, ternyata kalori kulit ayam cukup tinggi dan berbahaya bagi kesehatan. Adakah cara menyiasatinya?
Melakukan diet tinggi protein dalam jangka panjang bisa mengakibatkan berbagai macam masalah kesehatan. Ketahui apa saja akibat dari mengonsumsi kelebihan protein.
Dokter spesialis kulit dan kelamin mampu menangani dan mengobati penyakit atau gangguan yang berkaitan dengan kulit dan kelamin. Kenali peran dan tindakan dokter kulit dan kelamin selengkapnya di sini.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved