logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Penyakit

6 Penyebab Nyeri Bahu Sebelah Kanan, Salah Satunya Masalah pada Jantung

open-summary

Selain sakit pundak dan leher yang bisa mengganggu aktivitas, nyeri bahu sebelah kanan juga tidak boleh disepelekan. Umumnya, nyeri bahu ini terjadi karena cedera atau penggunaan otot berlebihan. Selain itu, nyeri bahu sebelah kanan juga bisa terjadi akibat kerusakan saraf di area itu.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Anandika Pawitri

7 Agt 2023

Nyeri bahu kanan dapat disebabkan oleh hal sepele hingga penyakit berat

Nyeri bahu kanan bisa menjadi tanda gangguan kesehatan

Table of Content

  • Penyebab nyeri bahu sebelah kanan
  • Catatan dari SehatQ

Selain sakit pundak dan leher yang bisa mengganggu aktivitas, nyeri bahu sebelah kanan juga tidak boleh disepelekan. Umumnya, nyeri bahu ini terjadi karena cedera atau penggunaan otot berlebihan. Selain itu, nyeri bahu sebelah kanan juga bisa terjadi akibat kerusakan saraf di area itu.

Advertisement

Terkadang, nyeri bahu sebelah kanan tidak ada hubungannya dengan aktivitas fisik berlebih atau cedera. Jika tidak ada pemicunya, waspada karena nyeri bahu sebelah kanan bisa berarti gejala serangan jantung.

Penyebab nyeri bahu sebelah kanan

Beberapa hal yang bisa memicu munculnya nyeri bahu sebelah kanan adalah:

1. Swimmer’s shoulder

Sesuai dengan namanya, swimmer’s shoulder adalah cedera bahu akibat berenang. Perenang rentan mengalami cedera ini karena ada pengulangan gerakan selama latihan. Jenis cederanya beragam, mulai dari masalah pada tendon, tulang rawan, struktur persendian bahu, hingga saraf.

Dokter akan menyarankan penanganan berupa kompres es batu, beristirahat, obat anti-peradangan nonsteroid, atau suntik steroid ke bahu. Jika kondisinya cukup parah, operasi dapat menjadi pilihan alternatif yang dilakukan.

2. Penggunaan otot berlebih

Aktivitas fisik berintensitas tinggi juga bisa memicu nyeri bahu sebelah kanan. Gejala awalnya adalah nyeri otot dan lelah, namun gejalanya baru muncul beberapa jam kemudian. Melakukan pijat diri sendiri adalah cara efektif untuk meredakan rasa lelah pada otot.

3. Disuse syndrome

Berlawanan dengan penggunaan berlebihan, tidak menggunakan bahu untuk beraktivitas juga bisa menyebabkan nyeri. Istilahnya adalah disuse syndrome, biasanya muncul karena fisik tidak aktif selama jangka waktu tertentu. Itu sebabnya, masalah ini kerap dialami orang yang menjalani bed rest cukup lama.

Sindrom ini mengakibatkan seseorang merasa ototnya kaku, menyusut, lemah, bahkan rentan mengalami cedera. Idealnya, orang dewasa melakukan aktivitas fisik selama 150 menit setiap pekannya. Namun jika sindrom ini muncul karena kelumpuhan, terapi adalah bentuk penangangan yang tepat.

4. Brachial neuritis

Ini adalah jenis masalah saraf periferal yang bisa menyerang dada, bahu, lengan, dan juga tangan. Gejala awalnya adalah nyeri saraf dan bagian tubuh tidak berfungsi optimal. Umumnya, penderita brachial neuritis merasakan gejala ini di salah satu sisi tubuh saja yang lebih dominan.

Penyebab brachial neuritis yang paling umum adalah infeksi bakteri, virus, dan parasit. Penderitanya akan merasakan nyeri di bagian luar bahu secara mendadak. Saat malam hari, rasa nyeri ini menjadi semakin meningkat.

5. Masalah pada jantung

Banyak yang menghubungkan serangan jantung dengan rasa nyeri di lengan kiri. Namun walaupun jarang, nyeri bahu sebelah kanan juga bisa menjadi indikasi masalah pada jantung. Setiap orang yang merasakan nyeri pundak tanpa pemicu sebelumnya, harus segera mencari pertolongan medis.

Baca Juga

  • Kenali Fungsi Trombosit, Sel Darah untuk Proses Pembekuan Darah
  • Mengenal Manfaat Sepeda Statis yang Baik untuk Kesehatan
  • Ini 8 Cara Menghilangkan Bau Mulut Tidak Sedap yang Ampuh

Gejala lain yang menyertai apabila nyeri bahu sebelah kanan berkaitan dengan masalah jantung adalah:

  • Rasa nyeri di dada
  • Nyeri meluas hingga ke rahang
  • Sulit bernapas
  • Mual dan muntah
  • Sakit kepala
  • Detak jantung cepat
  • Keringat berlebih

6. Cedera rotator cuff

Penyebab nyeri bahu sebelah kanan yang juga umum terjadi adalah cedera pada rotator cuff, kumpulan otot dan tendon yang menopang persendian bahu. Bagian inilah yang membantu menjaga tulang lengan bagian atas tetap berada di tempatnya.

Ketika terjadi cedera, artinya ada iritasi atau inflamasi pada rotator cuff. Kondisi ini rentan dialami atlet atau orang yang kerap berolahraga jenis tertentu.

Untuk bisa mendiagnosis cedera rotator cuff, dokter perlu melihat tangan yang dominan digunakan, aktivitas olahraga yang dilakukan, riwayat cedera, dan juga aktivitas saat bekerja sehari-hari. Cara mengatasi cedera rotator cuff bisa dengan obat anti-peradangan, suntik steroid, dan operasi.

Catatan dari SehatQ

Dari seluruh penyebab nyeri bahu sebelah kanan di atas, yang paling membutuhkan tindakan medis segera adalah jika berkaitan dengan masalah pada jantung. Jangan sepelekan gejala yang menyertai terutama berkaitan dengan rasa sesak, sensasi terbakar, atau nyeri di dada.

Advertisement

cedera bahukram otothidup sehat

Ditulis oleh Azelia Trifiana

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved