Pekan Olahraga Nasional alias PON menjadi ajang pembuktian para atlet Tanah Air untuk berjuang memasuki pemusatan latihan nasional (Pelatnas). Namun ternyata pada masa awal penyelenggaraannya tahun 1948, PON menjadi 'kendaraan' pemersatu bangsa, sekaligus bagian dari deklarasi kedaulatan Indonesia di mata dunia.
2023-03-28 01:43:43
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
PON XX rencananya akan diselenggarakan di Papua pada Oktober 2021
Table of Content
Tahun 2020 lalu seharusnya menjadi momen berbagai event olahraga akbar. Salah satunya Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua yang akhirnya diputuskan diundur hingga Oktober 2021. Nah, sambil menunggu PON XX/Papua digelar, ada baiknya Anda mengetahui sejarah pekan olahraga nasional pertama sampai sekarang.
Advertisement
Di era modern seperti saat ini, PON dikenal sebagai ajang pembuktian atlet-atlet daerah agar bisa dilirik untuk masuk ke pemusatan latihan nasional (Pelatnas). Sementara itu bagi daerah yang menjadi tuan rumah, multiajang olahraga level tertinggi di Indonesia ini juga kerap dijadikan media promosi potensi daerah, terutama dari segi pariwisata.
Semangat ini berbeda 180 derajat dari saat pertama kali PON diselenggarakan pada 1948. Ketika itu, pemerintah memutuskan menggelar PON dengan semangat membangun persatuan di dalam masyarakat Indonesia sendiri, sekaligus sebagai bagian dari deklarasi kedaulatan Indonesia di mata internasional.
Sejak pertama kali diselenggarakan pada 1948, Pekan Olahraga Nasional sudah digelar sebanyak 19 kali hampir di semua pulau di Indonesia. Secara keseluruhan, berikut ini lokasi penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional pertama sampai sekarang.
Pada setiap penyelenggaraannya, Pekan Olahraga Nasional pertama sampai sekarang memiliki ciri khas masing-masing. Namun, artikel ini hanya akan dibahas mengenai perhelatan PON I/Solo serta rencana PON XX/Papua mendatang.
Seperti disinggung sebelumnya, PON I/Solo yang diselenggarakan pada 1948 merupakan salah satu bentuk upaya pemerintah dalam menegakkan kedaulatan Indonesia, terutama di mata internasional. Perjuangan di balik terselenggaranya PON I juga sangat berliku.
Awalnya, pemerintah berusaha memasukkan Indonesia sebagai salah satu peserta di Olimpiade London 1948. Namun, permintaan ini ditolak oleh Komite Olimpiade karena Indonesia belum terdaftar sebagai anggota PBB. Namun Indonesia tetap diundang sebagai peninjau.
Meskipun demikian, delegasi Merah-Putih batal berangkat karena dipaksa pemerintah Kolonial untuk menggunakan paspor Belanda. Sebagai jawaban atas blokade Belanda ini, pemerintah pun berinisiatif membuat pesta olahraga sendiri di dalam negeri pada 9-12 September yang kemudian dikenal sebagai Pekan Olahraga Nasional I.
PON I diikuti oleh 600 atlet dari 13 karesidenan dan mempertandingkan 9 cabang olahraga, termasuk sepakbola. Hingga kini, tanggal 9 September dikenal sebagai Hari Olahraga Nasional (Haornas).
Tahun 2021 akan mecatatkan sejarah baru dalam perjalanan Pekan Olahraga Nasional pertama sampai sekarang. Untuk pertama kalinya, perhelatan multiajang olahraga Indonesia ini akan digelar di tanah Papua, tepatnya di Kota Jayapura pada 2-13 Oktober 2021.
Sebanyak 37 cabang olahraga akan dipertandingkan, yang dibagi lagi menjadi 56 disiplin dan 679 nomor pertandingan. Tak kurang dari 6.442 atlet siap bertarung untuk memperebutkan medali, di antaranya dari cabang olahraga sepak bola, akuatik, panahan, wushu, dan lain-lain.
Semoga PON XX/Papua berjalan sukses dan dapat menjadi ajang olahraga yang mengharumkan nama Indonesia di mata duni.
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Cara meningkatkan metabolisme tubuh antara lain meningkatkan massa otot, meningkatkan intensitas olahraga, memperbanyak asupan cairan, menambah asupan protein, dan minum teh hijau.
Jangan dibuang! Siapa sangka biji sangka punya manfaat kesehatan. Mulai dari menjaga jantung hingga menambah massa otot adalah manfaat biji semangka yang bisa Anda rasakan.
Cibophobia adalah rasa takut berlebihan pada makanan. Bisa juga ketakutan terhadap banyak makanan membuat penderitanya mengalami malnutrisi.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved