logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Sex & Relationship

Orgasme Tanpa Stimulasi Vagina? Coba dengan Merangsang Payudara Pasangan

open-summary

Ada banyak cara membuat wanita orgasme. Salah satunya dengan memberi stimulasi pada payudara. Merangsang payudara akan memancing respon dari genital sensory cortex, bahkan membuat pasangan orgasme.


close-summary

13 Nov 2019

| Azelia Trifiana

Ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri

Merangsang payudara bisa dimulai dengan meraba perlahan mulai dari perut hingga naik ke payudara

Merangsang payudara hingga orgasme membutuhkan beberapa kali eksperimen

Table of Content

  • Merangsang payudara membuat orgasme, bagaimana bisa?
  • Persiapan menuju nipple orgasm
  • Merangsang payudara, mulai dari mana?

Stimulus seksual bisa datang dari mana saja. Setiap orang punya titik rangsang yang berbeda. Salah satu yang menjadi favorit dalam menghangatkan hubungan seksual dengan pasangan adalah merangsang payudara. Jika tepat, bukan tidak mungkin membuat istri merasakan orgasme.

Advertisement

Jika selama ini konsep yang berkembang adalah wanita hanya bisa orgasme lewat stimulasi klitoris, itu tidak benar. Bahkan wanita bisa orgasme tanpa menyentuh area genital sama sekali. Merangsang payudara jadi jawabannya.

Baca Juga

  • Ibu, Kenali Istilah Bendungan ASI dalam Dunia Medis. Apa Artinya?
  • Mengenal Penyebab Kentut Vagina atau Queefing Saat Berhubungan Seks
  • Kasus Sifilis Meningkat, Ketahui Cara Penularan dan Pengobatannya

Merangsang payudara membuat orgasme, bagaimana bisa?

Berterimakasihlah kepada setidaknya 800 saraf di payudara yang membuatnya sangat sensitif ketika disentuh. Ketika payudara mendapatkan stimulasi seksual, bagian cortex otak yang merespon sensori genital akan bereaksi.

Respon ini sama seperti ketika seorang wanita mendapatkan stimulasi di area vagina atau klitorisnya.

Sensasi saat mendapatkan rangsangan payudara terasa menyebar dari area puting hingga ke seluruh tubuh, secara perlahan hingga akhirnya semakin menguat. Setelah itu, orgasme bisa terasa begitu bertenaga.

Bahkan, pasangan suami istri tak perlu lagi “mati gaya” saat tamu bulanan datang. Justru saat sedang haid, merangsang payudara bisa terasa semakin sensitif karena perubahan hormon.

Merangsang payudara hingga menjadi orgasme belum tentu bisa dirasakan semua orang pada percobaan pertama. Perlu beberapa kali eksperimen hingga merasakannya.

Lebih menariknya lagi, merangsang payudara atau nipple orgasm juga bisa dirasakan pria. Namun sebelum mencobanya, coba komunikasikan titik rangsang sekitar payudara serta teknik yang paling membuat Anda dan pasangan nyaman.

Sampaikan semuanya, jangan ada komunikasi yang tersumbat, dan selamat bereksperimen!

Persiapan menuju nipple orgasm

Tenang, sangat wajar ketika Anda masih bingung bagaimana cara merangsang payudara. Harus dimulai dari mana? Sebelum memulai eksperimen ini, perhatikan beberapa hal berikut:

  • Bangun mood

Membangun mood adalah kunci dari setiap hubungan seksual yang menyenangkan. Entah itu dengan mengenakan lingerie, menata pencahayaan kamar sedikit temaram, atau cara lain yang sesuai dengan gaya Anda dan pasangan.

  • Posisi

Pastikan Anda dan pasangan berada di posisi yang nyaman. Dengan demikian, Anda bisa fokus memberikan rangsangan di payudara tanpa merasa pegal atau kurang nyaman.

  • Fantasi

Berfantasi bersama pasangan adalah hal yang menambah panas aktivitas ranjang. Entah itu dengan role play memerankan tokoh atau karakter tertentu, membayangkan hal erotis lainnya, berfantasilah sepuasnya.

Merangsang payudara, mulai dari mana?

Jangan terburu-buru ketika merangsang payudara. Lakukan secara perlahan sehingga stimulasi bisa diterima saraf-saraf sekitar payudara dengan baik. Ini contoh teknik yang bisa Anda gunakan:

  • Mulai dengan jari

Merangsang payudara bisa dimulai dengan meraba perut, naik ke tulang iga, dan di area antara payudara kanan dan kiri. Jangan langsung menyentuh payudara, buat tubuh pasangan mengenali sensasinya terlebih dahulu.

  • Bermain dengan tekanan

Setelah tangan mulai merangsang payudara, berikan tekanan lembut di payudara dan remas sedikit di bagian areola payudara. Kemudian, gerakkan jari di areola perlahan tanpa menyentuh puting sama sekali. Sentuhan ini akan menimbulkan sensasi yang membuat pasangan jadi penasaran.

  • Tambah kecepatan

Ketika pasangan sudah terangsang, puting payudara akan mengeras karena aliran darah lebih tinggi. Bahkan, payudara bisa membesar hingga 25% saat terangsang.

Saat ini terjadi, pijat perlahan bagian puting dengan menambah kecepatan dan tekanan sekaligus. Sesekali, cubit perlahan puting yang akan mengirim rangsangan ke seluruh tubuh.

  • Stimulus lain ke payudara

Jangan hanya berhenti di memainkan payudara dengan jari saja. Perlahan, mulailah melakukan stimulasi lain seperti menjilat payudara dimulai dari bagian areola dan menyentuhkan ujung lidah ke puting. Tanyakan kepada pasangan jenis stimulasi seperti apa yang lebih disukainya.

  • Mengisap puting dan memainkan lidah

Selanjutnya, Anda bisa mengisap perlahan puting payudara pasangan untuk meningkatkan rangsangan. Ingin menambah sensasi? Mainkan lidah dengan memberikan tekanan bertempo cepat untuk membuat pasangan mencapai orgasme.

Jadi, kini tak perlu berpatokan pada stimulasi klitoris atau vagina untuk bisa membuat seorang wanita orgasme. Merangsang payudara bisa jadi momen yang tak kalah seru untuk mencapai orgasme.

Tubuh punya ritme yang misterius dan tidak mudah ditebak. Cari tahu apa yang paling disukai pasangan Anda, dan selamat bersenang-senang!

Advertisement

hubungan seksorgasmetips sekspayudara

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved