Tulang belikat memang sering tidak disadari keberadaannya, tetapi hal itu tidak berarti tidak ada kegunaannya. Fungsi tulang belikat beragam, mulai dari membantu pergerakan bahu sampai menyambungkan tulang lengan atas dengan tulang selangka.
15 Jan 2020
Ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri
Tulang belikat atau scapula berbentuk seperti segitiga dan terletak di tubuh bagian belakang atas
Tulang belikat terletak di belakang dan jarang sekali disadari keberadaannya pada anatomi tulang, karena seakan-akan sudah menyatu dengan punggung.
Advertisement
Untuk itu, mungkin membuat Anda bertanya-tanya mengenai fungsi tulang belikat. Faktanya, salah satu fungsinya adalah membantu pergerakan bahu.
Berikut adalah penjelasan lengkap mengenai anatomi, fungsi, hingga gangguan tulang belikat.
Tulang belikat atau scapula (shoulder blade) adalah termasuk jenis tulang pipih. Bentuk tulang belikat seperti segitiga dan letaknya di tubuh bagian belakang atas (posterior).
Dalam anatomi manusia, tulang belikat adalah tulang yang menghubungkan tulang lengan atas dan juga selangka.
Mengutip dari Verywell Health, terdapat beberapa otot yang berperan dalam pergerakannya, di antaranya adalah otot rotator cuff, otot lengan atas, termasuk tendon, deltoid, dan biseps.
Ada pula dua arteri penting, yaitu arteri aksilaris dan arteri subklavia. Di sekitar tulang scapula juga terdapat berbagai kelenjar getah bening.
Ini bemanfaat untuk membantu drainase dan keseimbangan cairan di dalam tubuh.
Jenis tulang ini terlihat seperti lempengan tulang biasa di punggung bagian atas, tetapi sebenarnya, terdapat berbagai fungsi tulang belikat yang mungkin belum Anda ketahui, seperti:
Fungsi tulang belikat yang utama adalah membantu agar terjadi pergerakan di sendi bahu. Tanpa tulang ini, Anda akan sulit untuk menggerakkan bahu ke atas dan bawah.
Ini bisa terjadi karena adanya sifat elevasi (mengangkat) dan juga depresi (menurunkan) sehingga Adan bisa melakukan gerakan mengangkat bag uke atas.
Selain itu, fungsinya tidak hanya sekedar untuk menyokong pergerakan bahu, tetapi juga membantu menyeimbangkan bahu ketika Anda menggerakkan lengan ke atas dan bawah.
Bersama dengan tulang belakang, tulang belikat akan bergerak untuk bisa menyeimbangkan pergerakan dari persendian di bahu.
Skapula juga berfungsi atas beberapa gerakan kesehatain lainnya. Jangan salah, meskipun terletak di belakang, tulang ini juga membantu pergerakan dari otot dada ke arah depan dan belakang.
Ini juga bisa terjadi karena adanya sifat protraksi (gerakan tulang ke depan tanpa mengubah sudut) dan juga retraksi (tarikan dinding bagian bawah setiap kali bernapas.
Fungsi tulang belikat berikutnya adalah sebagai penghubung antara tulang lengan atas (humerus) dengan tulang selangka agar bisa menjadi satu kesatuan yang menyokong pergerakan lengan.
Ada pula mekanisme tambahan lainnya dari skapula yang berasal dari ritme skapulatorasik. Yaitu, pola kontraksi otot dan gerakan pada skapula dan tulang punggung.
Hubungan ini tergolong sangat penting untuk keseimbangan sendi bahu secara keseluruhan.
Pada kondisi tertentu, bisa saja Anda mengalami diskenesia atau pergerakan tak terkontrol di area tulang belikat (scapular dyskinesis) sehingga terlihat menonjol. Beberapa penyebabnya adalah:
Berikut adalah beberapa kondisi atau masalah yang bisa menjadi penyebab tulang belikat sakit atau gangguan lainnya, di antaranya adalah.
Subluksasi atau subluxation dapat terjadi pada semua persendian, salah satunya pada sendi bahu.
Pemicu subluksasi adalah adanya kelonggaran berlebih pada ligamen. Penderita subluksasi akan mengalami rasa sakit, nyeri, dan pembengkakan di persendian bahu.
Kondisi ini dikarenakan adanya gangguan pada pergerakan di bagian tulang scapula. Penyebabnya adalah tekanan pada saraf dan pembuluh darah di otot tulang.
Apabila tekanan yang Anda rasakan terjadi dalam jangka waktu yang lama, kemungkinan bisa mengalami kehilangan fungsi saraf yang bersifat permanen.
Tulang belikat mempunyai bentuk yang tergolong padat sehingga jarang mengalami cedera seperti keretakan atau patah tulang.
Namun, tidak menutup kemungkinan Anda bosa mengalami keretakan jika mengalami pukulan berulang dan juga keras.
Kondisi ini merupakan gangguan fungsi tulang skapula yang jarang terjadi dan umumnya adalah cacat sejak lahir.
Gangguan ini mengakibatkan penderitanya memiliki satu lokasi tulang belikat lebih tinggi daripada yang lainnya.
Penanganan dari tiap kondisi tersebut berbeda-beda dan tergantung dari penyebabnya. Umumnya, Anda akan melakukan terapi khusus serta mengistirahatkan bahu terlebih dahulu.
Terkadang, Anda akan diberikan alat bantu seperti kain penyangga lengan dan sebagainya.
Oleh karena itu, sebaiknya lakukan pemeriksaan jika mengalami gangguan tulang belikat atau bahu untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Untuk mengetahui lebih banyak mengenai fungsi serta sakit tulang belikat, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi Kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang di App store dan Google Play.
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Rangka manusia terbagi menjadi dua bagian, yaitu rangka aksial dan apendikular. Rangka aksial terdiri dari tulang kepala, leher, dada, telinga, dan belakang. Rangka apendikular terdiri dari tulang selangka, belikat, tungkai, panggul, femur, dan kaki.
Rahang bawah maju disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya kebiasaan mengisap jempol. Cara mengatasi rahang bawah maju harus disesuaikan dengan penyebab awalnya.
Fungsi tulang leher tidak hanya sekadar penopang kepala saja. Fungsi tulang leher juga berperan dalam pergerakan kepala serta menjadi pelindung saraf
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved