Artikel Bersponsor
PenyakitPenyempitan jantung atau aterosklerosis adalah kondisi di mana pembuluh darah jantung mengalami penyumbatan karena adanya plak. Sebelum terlambat, segera ketahui gejala dan cara mengatasinya.
Ditinjau secara medis oleh dr. Reni Utari
1 Jul 2020
Seorang pria sedang mengalami masalah pada jantungnya
Table of Content
Penyempitan pembuluh darah jantung atau aterosklerosis adalah kondisi di mana pembuluh darah jantung menyempit akibat adanya penumpukan lemak atau plak. Penumpukan plak menyebabkan aliran darah dan pasokan oksigen ke organ-organ vital terganggu sehingga berpotensi menimbulkan komplikasi yang berbahaya bagi tubuh.
Advertisement
Penyempitan jantung atau aterosklerosis cenderung tidak memiliki gejala yang dapat langsung diidentifikasi. Namun, jika Anda teliti, gejalanya hampir mirip dengan penyakit jantung lainnya. Jika gejala ini terlalu lama dibiarkan dan tidak ditangani, maka akan menyebabkan penyakit jantung maupun serangan jantung yang dapat mengancam nyawa.
Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk melakukan diagnosis sejak dini dengan mengetahui gejala-gejala penyempitan pembulih darah jantung di bawah ini sebelum terlambat.
Berikut adalah beberapa faktor risiko penyebab aterosklerosis yang perlu Anda ketahui.
Seiring bertambahnya usia, jantung dan pembuluh darah akan bekerja lebih keras untuk memompa dan menerima darah.
Pembuluh darah jantung Anda bisa melemah dan menjadi kurang elastis saat termakan usia sehingga membuatnya lebih rentan terhadap penumpukan plak yang menyebabkan penyempitan jantung.
Jika dalam keluarga Anda memiliki riwayat aterosklerosis, maka Anda mungkin berisiko mengalami hal yang serupa. Kondisi ini, beserta masalah jantung lainnya, bisa, bisa diturunkan dalam keluarga.
Kurang olahraga dan kebiasaan merokok merupakan bagian dari gaya hidup yang tidak sehat. Padahal, olahraga yang teratur baik untuk jantung Anda. Selain itu, olahraga juga membuat otot jantung menjadi kuat dan mendorong oksigen serta aliran darah ke seluruh tubuh Anda.
Penerapan gaya hidup yang tidak sehat, seperti jarang olahraga dan merokok, dapat meningkatkan risiko berbagai masalah kesehatan, termasuk penyempitan jantung. Merokok bahkan dapat merusak pembuluh darah dan jantung.
Tekanan darah tinggi dapat merusak pembuluh darah Anda dengan membuatnya menjadi lemah pada titik-titik tertentu.
Penumpukan kolesterol dan zat lain dalam darah Anda dapat mengurangi kelenturan pembuluh darah jantung Anda seiring berjalannya waktu.
Penyebab lain dari penyempitan jantung adalah riwayat penyakit diabetes. Penderita diabetes biasanya memiliki risiko mengalami penyakit jantung koroner yang jauh lebih tinggi.
Baca Juga
Penyempitan pembuluh darah pada jantung harus segera ditangani. Apakah kelainan yang disebabkan oleh penyempitan pembuluh darah jantung kronis? Salah satunya adalah artimia, gangguan irama jantung yang membuat detak jantung tidak normal.
Langkah pertama dalam mengatasi penyempitan jantung adalah menghambat atau menghentikan penumpukan plak pada pembuluh darah jantung. Meski membutuhkan perawatan jangka panjang, ada beberapa cara yang diyakini dapat membantu mencegah gejala aterosklerosis bertambah buruk.
Berikut adalah beberapa cara yang dimaksud.
Cara ini dapat memperlambat atau menghentikan gejala dan risiko penyempitan pembuluh darah jantung atau aterosklerosis. Perubahan gaya hidup meliputi diet sehat, olahraga, dan tidak merokok.
Meski tidak akan menghilangkan penyumbatan sepenuhnya, cara ini terbukti mengurangi risiko terburuk dari aterosklerosis, yaitu serangan jantung dan stroke.
Mengonsumsi obat untuk kolesterol tinggi dan hipertensi dapat memperlambat dan menurunkan risiko aterosklerosis. Sebelum menggunakan obat ini, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mengetahui takaran dosis yang tepat bagi Anda.
Ketika perubahan gaya hidup dan obat-obatan tidak cukup untuk mencegah aterosklerosis, Anda bisa saja dirujuk untuk menjalani angioplasti untuk membuka pembuluh darah jantung yang tersumbat.
Dalam prosedur ini, dokter akan dimasukkan tabung tipis dengan ke dalam pembuluh darah jantung yang mengalami penyumbatan sehingga aliran darah tidak lagi terhalang.
Operasi bypass sering kali dilakukan untuk mengatasi aterosklerosis. Dokter akan mengambil pembuluh darah Anda yang sehat, biasanya pada bagian kaki atau dada, dan menggunakannya untuk melewati pembuluh darah yang tersumbat.
Endarterektomi dilakukan untuk menghilangkan plak dan mengembalikan aliran darah sehingga penyempitan jantung dapat teratasi.
Jika Anda merasakan nyeri di dada atau mencurigai penyakit jantung, ada baiknya untuk segera berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan diagnosis dari dokter. Semakin cepat penyakit jantung Anda terdeteksi, semakin cepat juga penanganan yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.
Salah satu tempat konsultasi jantung yang Anda dapat kunjungi adalah RS Eka Hospital Pekanbaru. RS Eka Hospital Pekanbaru dilengkapi dengan Pusat Penanganan Jantung MyCardia.
Di sini Anda dapat berkonsultasi langsung dengan para dokter ahli jantung yang sudah berpengalaman, seperti dr. Sanny March Novalin Silaban, Sp.JP. Beliau sudah banyak menangani pasien-pasien yang mengalami penyempitan jantung. Pemasangan ring jantung adalah salah satu jenis tindakan yang dapat dilakukannya.
Selain itu, Pusat Penanganan Jantung RS Eka Hospital dilengkapi dengan peralatan diagnosis dan pembedahan yang baik untuk memberikan layanan optimal bagi Anda.
Penyempitan pembuluh darah jantung atau aterosklerosis merupakan masalah kesehatan yang serius. Untuk mencegah kondisi ini terjadi, diagnosis dini adalah kuncinya.
Jangan biarkan kondisi ini mengancam jiwa Anda. Banyak orang yang mengalami aterosklerosis dapat menjalani hidup sehat setelah mendapatkan perawatan yang tepat.
Jika ingin berkonsultasi langsung pada dokter, Anda bisa chat dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ.
Download aplikasinya sekarang di Google Play dan Apple Store.
Advertisement
Ditulis oleh Adhenda Madarina
Referensi
Artikel Terkait
Terapi saraf kejepit di rumah bisa dilakukan dengan tidur, pijat, hingga mengonsumsi obat pereda nyeri. Namun sebaiknya, Anda tetap berkonsultasi dengan dokter,
28 Des 2020
Wanita juga berisiko terkena penyakit jantung koroner. Pola hidup juga memengaruhi faktor risiko penyakit jantung, misalnya obesitas. Pelajari 8 tips ini untuk menghindari penyakit jantung pada wanita.
9 Mei 2019
Meski tidak dapat menurunkan angka perokok secara efektif, kawasan tanpa asap rokok dapat menjadi salah satu alternatif cara untuk menghindari ancaman kesehatan akibat rokok. Sejauh mana “kekuatan” kawasan ini?
27 Apr 2023
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved