Manfaat sorgum mungkin masih jarang diketahui, padahal bahan pangan yang berasal dari tanaman ini dapat menggantikan nasi dan sangat bernutrisi!
2023-03-29 04:04:59
Ditinjau oleh dr. Reni Utari
Manfaat sorgum untuk kesehatan tidak boleh diremehkan!
Table of Content
Manfaat sorgum untuk kesehatan masih belum diketahui banyak orang. Padahal, sorgum adalah salah satu biji-bijian yang paling banyak dikonsumsi di dunia.
Advertisement
Sorgum adalah biji-bijian yang diambil dari tanaman rumput bersuku Poaceae. Biji-bijian berwarna kuning dan putih ini memiliki bentuk yang mungil.
Mungkin tidak banyak dari Anda yang familiar dengan sorgum. Namun, biji-bijian ini dikenal sebagai makanan yang aman dikonsumsi oleh penderita penyakit celiac dan dianggap ampuh menangani diabetes.
Tak kenal maka tak sayang. Oleh karena itu, mari kita mengenal lebih jauh seputar berbagai manfaat sorgum untuk kesehatan.
Berbagai manfaat sorgum untuk kesehatan tak lepas dari kandungan nutrisinya yang luar biasa. Berdasarkan sebuah riset, berikut adalah kandungan nutrisi dalam setengah cangkir (96 gram) sorgum yang belum dimasak:
Salah satu manfaat utama sorgum adalah meningkatkan kesehatan sistem pencernaan. Manfaat sorgum ini didapatkan karena kandungan seratnya yang cukup tinggi. Satu cangkir sorgum saja sudah mengandung 13 gram serat.
Dengan mengonsumsi sorgum, beragam penyakit pencernaan, seperti sembelit, sakit perut, diare, kelebihan gas, kembung, hingga kram, dapat diatasi.
Jangan salah, serat juga memainkan peranan penting dalam menjaga kesehatan jantung. Saat kebutuhan harian serat terpenuhi, kolesterol jahat (LDL) dapat dibabat.
Dengan demikian, kesehatan jantung dapat terjaga. Penyakit seperti stroke, serangan jantung, hingga aterosklerosis pun dapat dicegah.
Sorgum memiliki kandungan karbohidrat kompleks yang dapat menjaga kestabilan insulin dan gula darah (glukosa) di dalam tubuh. Itu artinya, gula darah pasien diabetes tidak akan meningkat secara tiba-tiba setelah mengonsumsi makanan ini.
Bagi Anda yang tidak mengidap diabetes, mengonsumsi sorgum sebagai pengganti nasi (dengan porsi yang tepat) dapat menjadi salah satu cara mencegah diabetes yang patut dicoba.
Penyakit celiac terjadi saat tubuh penderitanya memiliki alergi terhadap gluten, seperti produk gandum. Menurut jurnal Clinical Nutrition, sorgum adalah salah satu makanan yang tidak mengandung gluten dan aman dikonsumsi pasien penyakit celiac.
Hasilnya, penderita celiac tidak akan mengalami gejala-gejala, seperti mual, diare, dan kerusakan saluran pencernaan.
Manfaat sorgum untuk menurunkan berat badan datang dari kandungan seratnya. Serat sulit dicerna oleh tubuh sehingga akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Makan berlebihan pun dapat dihindari dan berat badan akan terjaga.
Ditambah lagi, sorgum adalah salah satu makanan yang kaya akan protein. Saat kebutuhan protein Anda terpenuhi, rasa kenyang bisa bertahan lebih lama.
Sorgum mengandung kadar magnesium yang cukup tinggi. Mineral ini dapat membantu tubuh menyerap kalsium lebih baik sehingga kadar kalsium di dalam tubuh pun terjaga.
Perpaduan magnesium dan kalsium akan meningkatkan kesehatan tulang. Tidak hanya itu, penyakit seperti osteoporosis pun dapat dicegah.
Menurut sebuah studi dari Science of The Total Environment, sorgum mengandung mineral yang bisa meningkatkan sirkulasi darah.
Misalnya, keberadaan mineral tembaga pada sorgum dapat membantu tubuh menyerap zat besi lebih baik. Hal ini dapat membantu Anda mencegah penyakit seperti anemia.
Saat kadar zat besi terpenuhi, produksi sel darah merah pun terjaga sehingga sirkulasi darah akan lancar.
Manfaat sorgum dalam meningkatkan energi sudah dibuktikan dalam jurnal Nutrient Research. Sorgum mengandung niacin atau vitamin B3 yang dapat membantu tubuh memecah nutrisi dari makanan menjadi energi yang kita pakai untuk berkegiatan sehari-hari.
Sejauh ini, belum ada laporan mengenai efek samping mengonsumsi sorgum. Namun, karena sorgum berasal dari tanaman rumput, ada kemungkinan Anda bisa alergi terhadapnya. Meskipun hal ini jarang terjadi, sebaiknya Anda tetap harus mewaspadainya.
Selain itu, makanlah sorgum secukupnya saja dan jangan sampai berlebihan. Konsumsi makanan secara berlebihan, sekalipun itu makanan sehat, berpotensi menimbulkan kerugian pada kesehatan.
Bagi Anda yang ingin mencari pengganti nasi atau penasaran dengan manfaat sorgum, jangan ragu untuk bertanya dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ secara gratis. Unduh aplikasi SehatQ sekarang di App Store atau Google Play!
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Makanan ibu hamil 4 bulan tentu sangat beragam. Selain asam folat, ibu pun sebaiknya memenuhi asupan nutrisi yang lengkap, di antaranya mineral, seperti zat besi dan magnesium.
Flavonoid adalah antioksidan yang menjadi benteng perlindungan tubuh dari berbagai jenis penyakit. Senyawa ini biasanya terdapat dalam buah dan sayur.
Menu sarapan sehat yang direkomendasikan untuk penderita diabetes tipe 2 adalah oatmeal, sereal, buah, hingga yogurt.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved