Selain lezat dan menggugah selera, terdapat sejumlah manfaat nasi jagung yang tidak terduga. Mulai dari membantu menjaga berat badan, mengontrol kadar gula darah, hingga menjaga kesehatan tulang.
Ditinjau secara medis oleh dr. Reni Utari
4 Jul 2023
Manfaat nasi jagung untuk kesehatan sangatlah beragam.
Table of Content
Nasi jagung adalah makanan khas Jawa yang banyak ditemui di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur, khususnya Surabaya serta Madura. Sajian ini dibuat dengan mencampurkan nasi dengan jagung yang sudah tua alias jagung pipil. Selain lezat dan mengenyangkan, tahukah kamu bahwa ada beragam manfaat nasi jagung untuk kesehatan?
Advertisement
Nasi jagung adalah makanan yang mengandung bermacam-macam nutrisi, dari protein, serat, zat besi, sampai kalium.
Dengan porsi 100 gram, berikut sederet nutrisi yang terkandung dalam nasi jagung:
Dalam porsi yang sama, nasi jagung juga dipenuhi dengan sederet vitamin. Misalnya 0,3 mg vitamin B1, 0,02 mg vitamin B2, hingga 0,1 mg vitamin B3. Karena kandungan-kandungan itulah, manfaat nasi jagung pun beragam.
Berkat kandungan nutrisinya yang melimpah, beragam manfaat makan nasi jagung yang baik bagi kesehatan tubuh bisa meliputi:
Salah satu manfaat nasi jagung bagi kesehatan adalah memberikan energi bagi tubuh dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Sebab, nasi mengandung karbohidrat yang cukup tinggi.
Di sisi lain, jagung dipenuhi dengan vitamin B1 dan folat. Kedua jenis vitamin B ini dapat membantu tubuh dalam mengubah karbohidrat menjadi energi.
Manfaat nasi jagung ternyata bisa membantu menjaga berat badan. Inilah alasan mengapa sajian khas Jawa Tengah dan Jawa Timur ini cocok untuk dikonsumsi oleh kamu yang sedang diet.
Khasiat nasi jagung untuk diet ini berasal dari kandungan serat dari jagung. Serat dapat membantumu merasa kenyang lebih lama sehingga makan berlebihan pun bisa dicegah.
Kendati demikian, kamu juga perlu menerapkan pola hidup sehat untuk bisa meraih ataupun menjaga berat badan ideal, misalnya melakukan olahraga kardio atau angkat beban.
Terdapat beberapa alasan mengapa manfaat nasi jagung untuk diabetes bisa membantu mengontrol kadar gula darah.
Pertama, kandungan serat dalam nasi dapat memperlambat proses pencernaan sehingga membantu mencegah pelonjakan kadar gula darah.
Kedua, jagung adalah makanan dengan indeks glikemik rendah hingga sedang, jadi tidak memicu kenaikan kadar gula darah yang drastis.
Indeks glikemik adalah indikator dari seberapa cepat karbohidrat dicerna oleh tubuh. Makanan dengan indeks glikemik tinggi berpotensi menyebabkan pelonjakan kadar gula darah yang tidak sehat.
Manfaat nasi jagung yang tak kalah penting adalah melindungi saluran cerna. Sebagai contoh, nasi mengandung kadar pati resisten yang lebih tinggi saat dimasak dan didinginkan.
Berdasarkan sebuah studi dalam British Journal of Nutrition, pati resisten dapat membentuk asam lemak spesifik, yang membantu usus besar tetap sehat dan menurunkan risiko kanker usus besar.
Jagung juga memberi makan bakteri-bakteri baik dalam saluran pencernaan. Hal ini juga diyakini mampu mencegah kanker usus besar.
Karena mengandung magnesium, nasi jagung dapat membantu dalam menjaga kesehatan tulang, saraf, serta otot.
Magnesium bisa membantu ratusan reaksi enzim dalam sintesis DNA serta protein, dan diperlukan untuk konduksi saraf serta kontraksi otot yang tepat.
Setelah memahami apa saja manfaat nasi jagung untuk kesehatan, tidak ada salahnya untuk mengetahui cara mengolahnya agar kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.
Cara mengolah nasi jagung sebenarnya cukup sederhana dan tidak membutuhkan waktu lama. Kamu hanya perlu menyiapkan bahan berupa beras, jagung yang sudah disisir, dan air.
Berikut langkah-langkah untuk membuat nasi jagung yang bisa kamu coba:
Meskipun ada banyak manfaat nasi jagung, kamu tetap disarankan untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan, terutama jika kamu sedang diet. Pasalnya, terlalu banyak makan nasi jagung yang tinggi karbohidrat berpotensi memicu kenaikan berat badan.
Selain itu, melahap nasi dalam jumlah yang terlalu banyak dipercaya dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi (hipertensi), kadar gula darah puasa, kadar trigliserida, hingga menurunkan kolesterol baik alias HDL.
Kesimpulannya, apa pun yang dikonsumsi secara berlebihan dapat membawa kerugian bagi kesehatan. Jadi, sesuaikan porsi nasi jagung dengan kebutuhan tubuhmu, ya!
Advertisement
Ditulis oleh Fadli Adzani
Referensi
Artikel Terkait
Dalam sehari, tubuh membutuhkan 4.700 mg kalium. Anda bisa mencukupinya lewat berbagai makanan yang mengandung kalium, seperti pisang dan makanan laut lainnya.
12 Apr 2023
Fungsi gendang telinga adalah menerima getaran suara dari luar yang tersalur melalui liang telinga. Jika gendang telinga rusak, pendengaran dapat terganggu.
15 Mei 2023
Multivitamin anak tidak wajib dikonsumsi oleh Si Kecil. Faktanya, hanya anak-anak tertentu saja yang membutuhkan multivitamin anak, seperti anak yang mengalami masalah tumbuh kembang atau memiliki kondisi medis tertentu. Ketahui berbagai vitamin yang bisa Anda berikan ke anak berdasarkan kondisinya di sini.
24 Feb 2020
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved