logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Hidup Sehat

Sering Dijadikan Manisan, Ini Manfaat Kolang-Kaling untuk Tulang

open-summary

Manfaat kolang-kaling untuk tulang adalah membantu menjaga kepadatan dan mencegah osteoporosis. Konsumsi secara rutin, tapi hindari kolang-kaling dengan gula berlebih.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Karlina Lestari

19 Agt 2022

manfaat kolang kaling untuk tulang

Manis dan sehat

Table of Content

  • Kandungan gizi kolang-kaling
  • Manfaat kolang-kaling untuk tulang
  • Cara mengonsumsi kolang-kaling

Kolang-kaling merupakan salah satu buah yang cukup populer sebagai campuran sop buah atau kolak. Karena rasanya yang enak, kolang-kaling juga biasanya dijadikan manisan. Bentuk buahnya kecil-kecil berwarna putih bening dengan tekstur kenyal dan padat. 

Advertisement

Selain enak dan menyegarkan, kolang-kaling juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan,terutama untuk kesehatan tulang. Yuk, simak apa saja manfaat kolang-kaling untuk tulang.

Kandungan gizi kolang-kaling

Kolang-kaling berasal dari buah pohon aren atau enau (Arenga pinnata) yang juga dikenal sebagai buah atep. Buah ini cukup banyak ditemui di negara Asia Tenggara, seperti Indonesia, Malaysia, dan Filipina. Biasanya, buah aren yang dimanfaatkan untuk kolang-kaling adalah buah yang setengah matang agar mudah diolah.

Setelah dipetik, buah aren dibakar terlebih dulu untuk menghilangkan getahnya yang dapat membuat gatal. Setelah itu, daging buah aren tersebut dikeluarkan dari kulitnya dan dipipihkan satu persatu. Sebelum dikonsumsi, daging buah aren direndam untuk menghilangkan kotoran yang tersisa.

Untuk kandungan gizinya, kolang-kaling kaya akan nutrisi yang sangat baik untuk tubuh. Kandungan gizi kolang-kaling tersebut adalah sebagai berikut.

  • Kalsium 
  • Fosfor
  • Serat
  • Protein
  • Karbohidrat
  • Vitamin C.

Karena kandungan gizi inilah, kolang-kaling sangat bermanfaat untuk kesehatan. Misalnya, kolang-kaling dapat melancarkan pencernaan karena kaya akan serat. Kolang-kaling juga dapat menghidrasi tubuh karena kadar airnya yang cukup tinggi. Sementara, kandungan vitamin C dalam kolang-kaling dapat berfungsi sebagai antioksidan yang dapat melindungi sel tubuh dari radikal bebas.

Baca juga: Cara Membuat Manisan Kolang Kaling di Rumah

Manfaat kolang-kaling untuk tulang

Manfaat kolang-kaling untuk tulang sangat beragam. Berikut alasan Anda perlu mengonsumsi kolang-kaling

1. Mencegah osteoporosis

Salah satu manfaat kolang-kaling untuk tulang adalah mencegah osteoporosis. Osteoporosis atau pengeroposan tulang bisa terjadi seiring bertambahnya usia. Kondisi ini bisa dialami oleh siapa saja, baik orang tua maupun anak muda. Ini terjadi karena banyaknya aktivitas serta kurangnya asupan makanan dan minuman yang mengandung kalsium. 

Selain susu murni, kalsium bisa diperoleh dari kolang-kaling. Dalam 100 gram kolang-kaling, terdapat 91 mg kalsium. Sementara, dalam susu murni terdapat 125 mg kalsium. Itu sebabnya, buah ini pun cukup untuk memenuhi kebutuhan kalsium sehingga dapat mencegah terjadinya osteoporosis. 

Di dalam kolang-kaling juga terkandung mineral lain yang bermanfaat, yaitu fosfor. Kalsium dan fosfor berfungsi untuk menjaga kepadatan tulang, sekaligus menjaga kesehatan gigi dan gusi.

2. Baik dikonsumsi untuk wanita menopause

Karena kandungan kalsium dan fosfor ini, kolang-kaling juga baik dikonsumsi untuk wanita menopause. Dalam jurnal IIOAB, sebuah hasil penelitian menunjukkan bahwa kolang-kaling dapat membantu meningkatkan kepadatan tulang pada wanita yang menopause. 

Hal ini juga sebaiknya dibantu dengan senam tai chi secara rutin. Namun, masih dibutuhkan penelitian lain untuk memastikan manfaat ini.

3. Bagus untuk persendian

Tulang yang sehat juga butuh sendi-sendi yang baik pula. Kolang-kaling juga mengandung zat antinyeri dan antiradang. Kandungan ini baik untuk meredakan nyeri sendi yang disebabkan peradangan sendi seperti osteoarthritis. Karena itu, kolang-kaling sangat baik untuk dikonsumsi karena memiliki manfaat untuk tulang, sendi, gigi, dan banyak manfaat kesehatan lainnya.

Baca juga: Rekomendasi Susu Tinggi Kalsium yang Baik untuk Tulang

Cara mengonsumsi kolang-kaling

Kolang-kaling sangat mudah ditemukan di pasar tradisional. Kolang-kaling tersebut biasanya sudah siap untuk dikonsumsi. Jadi, Anda tidak perlu repot lagi membakarnya agar bisa langsung dimakan. 

Untuk mendapatkan manfaat kolang-kaling untuk tulang, sebenarnya belum ada cara khusus dalam mengonsumsinya maupun jumlah yang dianjurkan. Namun, ada dua cara yang biasa dilakukan untuk menikmati kolang-kaling.

1. Dibuat manisan

Kolang-kaling paling sering dijadikan manisan. Teksturnya yang kenyal, rasanya yang manis, dan warnanya yang menarik membuat kolang-kaling sangat nikmat disantap. Caranya cukup mudah. Cuci buah kolang-kaling hingga bersih, lalu rendam di air cucian beras selama beberapa jam. Cuci bersih kembali hingga lendirnya hilang.

Rebus kolang-kaling hingga lunak. Setelah itu, tiriskan kolang-kaling dan masak kembali bersama air, gula, dan sirup cocopandan. Masak hingga kuahnya mengental. Manisan kolang-kaling makin nikmat disajikan dingin.

Jika mengolah kolang-kaling menjadi makanan manis, pastikan untuk tidak menggunakan gula secara berlebihan. Kandungan gula yang berlebihan juga akan membuat kolang-kaling jadi tidak baik untuk tubuh. Ingat asupan gula yang diperbolehkan hanyalah 5% dari kebutuhan kalori harian atau sekitar 7 sendok teh untuk orang dewasa

2. Campuran sop buah

Kolang-kaling juga enak sebagai campuran sop buah. Isian sop buahnya pun bisa apa saja sesuai selera. Misalnya stroberi, alpukat, kelapa muda, selasih, nata de coco, dan lain-lain. Campur dengan susu dan sirup, serta tambahkan juga es batu.

Makan sop buah seperti ini memang tidak cukup semangkuk. Namun, porsinya sebaiknya juga dibatasi. makanan apa pun yang dikonsumsi secara berlebihan justru tidak baik untuk tubuh. 

Batasi juga penggunaan gula atau sirup sebagai pemanisnya. Hal ini dapat meningkatkan risiko terkena diabetes jika jumlahnya berlebihan.

Baca juga: Suplemen Vitamin D untuk Kuatkan Tulang dan Cegah Penyakit

Itu dia sejumlah manfaat yang bisa didapatkan dari kolang-kaling. Tetap lakukan olahraga teratur untuk menunjang kesehatan tulang. Jika merasakan gangguan pada tulang, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter.

Advertisement

makanan peningkat kalsiumpenyakit tulangkesehatan tulang

Ditulis oleh Ade Irawan

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved