logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Hidup Sehat

11 Manfaat Jantung Pisang untuk Kesehatan dan Kandungan Nutrisinya

open-summary

Terdapat sejumlah manfaat jantung pisang yang baik untuk kesehatan, di antaranya menurunkan kolesterol dan gula darah, menyehatkan sistem pencernaan, hingga mencegah pembesaran prostat. Selain itu, cikal bakal buah pisang ini juga mengandung vitamin dan mineral.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Reni Utari

2 Des 2022

Manfaat jantung pisang untuk kesehatan

Di balik bentuknya yang unik, manfaat jantung pisang untuk kesehatan sangatlah luar biasa, lho!

Table of Content

  • Kandungan jantung pisang
  • Apa manfaat jantung pisang untuk kesehatan?

Tahukah Anda kalau bunga atau jantung pisang bisa dikonsumsi? Bagi Anda yang belum familiar, jantung pisang adalah bunga berwarna ungu kecokelatan yang akan menghasilkan buah pisang. Di balik bentuknya yang unik, ternyata ada manfaat jantung pisang untuk kesehatan, lho!

Advertisement

Kandungan jantung pisang

Jantung pisang dapat diolah menjadi berbagai hidangan, seperti sayur, gulai, hingga tumis.

Menurut Data Komposisi Pangan Indonesia (DKPI), kandungan gizi jantung pisang per 100 gram, dengan berat dapat dimakan (BDD) 25 persen adalah sebagai berikut.

  • Air: 90,2 gram
  • Kalori: 32
  • Protein: 1,2 gram
  • Lemak: 0,3 gram
  • Karbohidrat: 7,1 gram
  • Serat: 3,2 gram
  • Kalsium: 30 miligram
  • Fosfor: 50 miligram
  • Zat besi: 0,1 miligram
  • Natrium: 3 miligram
  • Kalium: 524 miligram
  • Tembaga: 0,09 miligram
  • Seng: 0,3 miligram
  • Beta-karoten: 201 mikrogram
  • Karoten total: 170 mikrogram
  • Vitamin B1: 0,05 miligram
  • Vitamin B2: 0,03 miligram
  • Vitamin B3: 0,8 miligram
  • Vitamin C: 10 miligram.

Apa manfaat jantung pisang untuk kesehatan?

1. Mengatasi infeksi kulit

Salah satu manfaat jantung pisang untuk kesehatan adalah mengatasi infeksi kulit.

Alasannya, jantung pisang mengandung etanol yang dikenal sebagai antimikroba dan telah digunakan secara turun-temurun untuk mengobati berbagai kondisi, seperti luka ataupun infeksi kulit.

Tidak hanya itu, jantung pisang punya potensi dalam mencegah penyakit malaria. Ini lagi-lagi berkat kandungan etanol di dalamnya bisa mengurangi risiko penyakit yang ditularkan parasit.

Etanol bahkan juga digadang-gadang bisa membantu membunuh bakteri.

2. Memperlambat proses penuaan

Ada pula klaim yang menyatakan bahwa bunga pisang dapat memperlambat proses penuaan.

Pasalnya, bunga berwarna ungu kecokelatan ini kaya vitamin C, tanin, dan flavonoid, yang dikenal memiliki sifat antioksidan.

Antioksidan berperan penting bagi kesehatan karena senyawa ini mampu meredakan stres pada sel-sel di seluruh tubuh.

Inilah alasan mengapa jantung pisang dipercaya mampu memperlambat proses penuaan.

3. Menyehatkan jantung

Berkat kandungan kalium yang melimpah, khasiat jantung pisang diyakini bisa menjaga kesehatan jantung.

Kalium adalah mineral yang dapat bertindak sebagai penangkal natrium di dalam tubuh sehingga dinilai baik untuk menurunkan tekanan darah.

Perlu dipahami, tekanan darah tinggi adalah salah satu faktor risiko dari penyakit jantung.

4. Menyehatkan sistem pencernaan

Bagi Anda yang memiliki masalah pencernaan, misalnya nyeri ulu hati (heartburn), sakit perut, atau sembelit, cobalah makan jantung pisang.

Alasannya, bunga pisang ini dipenuhi dengan serat larut yang bisa membuat proses pencernaan lebih cepat dan efisien.

Sementara itu, kandungan serat tidak larut dalam jantung pisang dinilai bisa mempermudah buang air besar (BAB) dan mengurangi risiko sembelit.

Kedua jenis serat ini bermanfaat dalam membantu mencegah berbagai masalah pencernaan.

5. Menurunkan kadar gula darah

Berdasarkan sebuah studi dari Journal of Biomolecular Structure & Dynamics, jantung pisang mengandung quercetin dan katekin, yaitu dua senyawa antioksidan yang dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah setelah makan.

Keduanya bekerja dengan cara menghalangi enzim yang menyerap karbohidrat.

Kendati demikian, studi di atas masih berdasarkan simulasi computer sehingga dibutuhkan penelitian pada manusia untuk memvalidasi temuan tersebut.

6. Mengurangi pembesaran prostat

Ada pula manfaat makan jantung pisang dalam mencegah pembesaran prostat.

Dalam sebuah studi hewan uji yang dirilis dalam jurnal In Vivo, sifat antiradang ekstrak bunga pisang bisa mengurangi ukuran kelenjar prostat yang membesar.

Sejumlah ahli percaya bahwa efek tersebut berkat senyawa asam sitrat dan asam amino yang dimiliki jantung pisang.

Akan tetapi, diperlukan lebih banyak riset pada manusia untuk memperkuat hasil temuan studi di atas.

Baca Juga

  • Potensi Manfaat dan Efek Samping Tanaman Agave sebagai Pemanis Alternatif
  • 6 Camilan Diet Sehat Tengah Malam yang Tak Mengganggu Diet Anda
  • Tips Tingkatkan Sikap Pantang Menyerah yang Efektif

7. Mencegah pengeroposan tulang

Secara tradisional, jantung pisang kerap dikonsumsi untuk mengatasi rasa tidak nyaman pada persendian, yang merupakan salah satu gejala pengeroposan tulang.

Sebuah studi tes tabung dalam jurnal Food & Function mengungkapkan bahwa quercetin dan katekin yang dimiliki jantung pisang dapat mencegah pengeroposan tulang.

Di samping itu, jantung pisang adalah sumber zinc yang dipercaya mampu mencegah pengeroposan tulang.

Terlepas dari hasil penelitian tes tabung di atas, dibutuhkan lebih banyak studi pada manusia untuk membuktikan klaim ini.

8. Membuat siklus menstruasi jadi teratur

Sebagian wanita dapat mengalami siklus menstruasi yang tidak teratur. Ada pula wanita yang darah haidnya terlalu banyak atau sedikit.

Berbagai masalah menstruasi ini umumnya disebabkan kadar hormon progesteron yang rendah di dalam tubuh.

Sebagai solusinya, cobalah konsumsi jantung pisang. Makanan ini dipercaya mampu meningkatkan dan mengatur kadar hormon progesteron sehingga siklus menstruasi menjadi lebih teratur.

9. Mengatasi anemia

Anemia adalah kondisi yang terjadi saat tubuh tidak mampu memproduksi sel darah merah yang cukup untuk mengedarkan oksigen ke seluruh sel tubuh.

Secara umum, masalah ini bisa terjadi akibat tubuh kekurangan zat besi. Salah satu cara meningkatkan kadar zat besi di dalam tubuh adalah mengonsumsi jantung pisang.

Kandungan zat besi yang dimiliki makanan ini bisa membantu tubuh untuk memproduksi sel darah merah.

10. Mencegah kanker

Karena jantung pisang dilengkapi dengan flavonoid, makanan ini diyakini dapat mencegah kanker.

Flavonoid bekerja dengan cara menangkal radikal bebas yang kerap memicu kerusakan sel dan berpotensi menjadi kanker.

Sayangnya, manfaat jantung pisang ini masih perlu dikaji lebih lanjut.

11. Meringankan depresi

Bukan tanpa alasan apabila jantung pisang dianggap mampu meringankan depresi dan memperbaiki suasana hati.

Pasalnya, makanan ini mengandung magnesium yang dinilai bermanfaat dalam memperbaiki suasana hati.

Namun, lagi-lagi diperlukan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan klaim ini.

Jika Anda punya pertanyaan lain seputar masalah kesehatan, Anda bisa konsultasi langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ.

Download aplikasinya di App Store dan Google Play sekarang!

Advertisement

makanan sehathidup sehatbuah dan sayuran

Ditulis oleh Fadli Adzani

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved