logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Olahraga

6 Manfaat Gerakan Crunch Perut, Cocok untuk Hilangkan Buncit!

open-summary

Crunch adalah jenis olahraga yang dilakukan untuk melatih otot-otot perut. Selain dipercaya bisa mengatasi perut buncit, gerakan ini dianggap mampu membakar kalori hingga meredakan nyeri punggung. Terdapat sejumlah jenis crunch yang bisa dicoba, mulai dari basic crunch, bicycle crunch, hingga crossover crunch.


close-summary

24 Apr 2022

| Fadli Adzani

Ditinjau oleh dr. Reni Utari

Table of Content

  • 6 manfaat gerakan crunch perut
  • Jenis gerakan crunch perut dan cara melakukannya

Selain sit-up dan plank, ada sejumlah gerakan olahraga lain yang bisa membantu Anda mengatasi perut buncit. Salah satunya adalah crunch.

Advertisement

Gerakan crunch adalah jenis olahraga yang dipercaya dapat melatih dan memperkuat otot-otot perut. Bagi Anda yang ingin mencobanya, simak dulu berbagai manfaat dan cara tepat melakukannya berikut ini.

6 manfaat gerakan crunch perut

Penting bagi kita untuk memperkuat otot-otot di bagian perut. Pasalnya, otot ini dapat membantu menstabilkan tubuh saat beraktivitas.

Dengan melakukan gerakan crunch perut secara rutin, otot-otot tersebut dapat terlatih dan menjadi lebih kuat seiring berjalannya waktu.

Mulai dari menghilangkan perut buncit hingga meredakan nyeri punggung, berikut adalah manfaat crunch yang tak boleh diremehkan.

1. Mengatasi perut buncit

Salah satu manfaat gerakan crunch perut yang cukup menjanjikan adalah mengatasi perut buncit.

Dikutip dari Live Healthily, crunches memang tidak bisa membakar lemak diperut. Namun, gerakan ini dapat membuat perut terlihat lebih rata dan terbentuk sehinga perut buncit dapat diatasi.

Untuk meraih manfaat ini, Anda juga perlu membakar lemak di perut dengan menjalani pola makan sehat dan seimbang serta dibarengi dengan olahraga kardio.

2. Memperkuat otot perut

Sama seperti olahraga perut lainnya, gerakan crunch dapat memperkuat berbagai macam otot di bagian perut Anda. Gerakan ini dapat melatih otot-otot di perut untuk bisa bekerja sama sehingga kestabilan tubuh terjaga.

Perlu diketahui, otot-otot di bagian perut adalah otot yang cukup diandalkan oleh tubuh ketika melakukan gerakan sehari-hari, seperti duduk, berjalan, mengangkat barang, hingga berolahraga. Dengan memperkuat otot-otot perut, berbagai aktivitas ini dapat terasa lebih mudah dilakukan.

3. Memperbaiki postur tubuh

Gerakan crunch tidak hanya memperkuat otot perut saja, tapi juga dipercaya bisa memperbaiki postur tubuh saat duduk dan berdiri.

Perlu dipahami, postur tubuh yang baik dinilai mampu mengurangi nyeri otot di bagian punggung dan mencegah otot-otot agar tidak lelah terlalu cepat.

4. Membakar kalori

Untuk meraih berat badan ideal, Anda perlu membakar kalori di dalam tubuh. Salah satu cara efektif untuk membakar kalori adalah melakukan gerakan crunch.

Meski begitu, jumlah kalori yang terbakar saat melakukan crunch akan didasari oleh beberapa faktor, seperti usia, seberapa banyak otot yang dimiliki, berapa lama gerakan crunch dilakukan, hingga tingkat kebugaran tubuh Anda secara keseluruhan.

Crunch memang tidak bisa membakar kalori sebanyak olahraga kardio. Namun, gerakan ini tetap bisa membantu Anda mengurangi jumlah kalori di dalam tubuh.

5. Tidak membutuhkan peralatan

Salah satu kelebihan gerakan crunch perut adalah tidak membutuhkan peralatan apa pun. Anda hanya membutuhkan permukaan datar untuk merebahkan diri.

Itu artinya, Anda dapat melakukan gerakan ini di mana saja, entah itu di rumah atau pusat olahraga.

6. Meredakan nyeri punggung

Memiliki otot-otot perut yang lemah diyakini bisa meningkatkan risiko nyeri punggung bawah dan cedera otot. Crunch diperaya bisa meredakan dan mempercepat proses penyembuhan nyeri punggung.

Walau demikian, jika memang Anda memiliki cedera di bagian punggung dan leher, sebaiknya berkonsultasi dulu pada dokter sebelum mencoba crunch. Hal ini dilakukan agar dokter bisa mengetahui apakah Anda boleh melakukan crunch atau tidak.

Baca Juga

  • 7 Manfaat Bola Voli untuk Kesehatan, Bakar Kalori hingga Cegah Depresi
  • Rekomendasi Peralatan Tenis Meja yang Penting untuk Pemula
  • Sederet Olahraga untuk Penderita Diabetes yang Aman Anda Lakukan

Jenis gerakan crunch perut dan cara melakukannya

Terdapat beberapa variasi gerakan crunch perut yang bisa Anda coba di rumah. Berikut cara tepat melakukannya:

Basic crunch

posisi crunch perut
Posisi basic crunch
  • Rebahkan tubuh di atas yoga mat dengan posisi telentang.
  • Pastikan kedua kaki Anda sudah rata dengan permukaan dan selebar pinggul.
  • Tekuk lutut dan letakkan tangan di dada. Kencangkan perut dan tarik napas.
  • Buang napas dan angkat tubuh bagian atas. Pastikan kepala dan leher Anda tetap dalam posisi rileks.
  • Terakhir, tarik napas dan kembali ke posisi awal.

Bicycle crunch

Crunch perut
Posisi bicycle crunch
  • Berbaring telentang di atas matras yoga. Tekuk lutut dan letakkan kaki di lantai.
  • Letakkan tangan di belakang kepala dan arahkan siku ke luar.
  • Kencangkan perut, angkat lutut hingga 90 derajat dan angkat tubuh bagian atas.
  • Gerakkan siku kanan dan lutut kiri ke satu arah yang sama.
  • Jika sudah, sekarang giliran siku kiri dan lutut kanan yang digerakkan ke arah yang sama.
  • Tarik napas dan kembali ke posisi awal.

Crossover crunch

crunch perut
Gerakan crossover crunch
  • Berbaring telentang dengan kaki rata di lantai dan selebar pinggul.
  • Tekuk lutut dan letakkan kedua tangan di belakang kepala dengan siku terbuka lebar.
  • Tekuk lutut kaki kanan dan taruh kaki kiri Anda di atasnya.
  • Kencangkan perut dan angkat tubuh bagian atas ke arah kaki kiri Anda.
  • Tarik napas saat Anda kembali ke posisi awal.

Pastikan Anda sudah berkonsultasi dengan dokter sebelum melakukan berbagai gerakan crunch perut di atas. Jika perlu, tanyakan kepada ahli olahraga atau personal trainer di gym untuk mengetahui cara melakukan crunch dengan benar.

Jika Anda memiliki pertanyaan seputar kesehatan, jangan ragu untuk bertanya dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ secara gratis. Unduh di App Store atau Google Play sekarang juga.

Advertisement

olahragalatihan otot perutcara membentuk otot perut

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved