Malaise adalah perasaan tidak nyaman, pegal-pegal, dan lelah tanpa sebab yang jelas. Apabila berkelanjutan, keluhan ini perlu diperiksa untuk mencegah gejala penyakit kronis.
4
(15)
22 Des 2019
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
Lelah dan tidak enak badan merupakan ciri-ciri malaise
Anda pernah merasa kurang enak badan dan lelah, namun tidak tahu apa penyebabnya? Sebagian besar dari Anda pasti menjawab ‘ya’ tanpa ragu. Ternyata, gejala yang Anda alami itu punya istilahnya sendiri dalam dunia medis, yakni malaise.
Advertisement
Baca Juga
Malaise adalah perasaan tidak nyaman, pegal-pegal, dan lelah tanpa alasan yang jelas. Kondisi ini bukanlah penyakit, melainkan gejala dari gangguan medis tertentu.
Malaise dapat timbul secara tiba-tiba, atau bertahap. Durasi kemunculan dan tingkat keparahannya juga berbeda-beda.
Pada beberapa orang, keluhan malaise bersifat sementara dan ringan. Sedangkan sebagian orang lainnya mengalami kondisi ini untuk waktu yang lama dan lebih parah.
Sekali lagi, malaise bukanlah penyakit. Keluhan ini merupakan serangkaian gejala yang terhubung dengan suatu penyakit atau kondisi medis.
Menemukan akar penyebab malaise sekilas memang tampak sulit. Namun dengan memperhatikan gejala penyertanya dan bantuan dokter, Anda mungkin bisa lebih mudah untuk menentukan pemicunya. Sebenarnya hampir semua penyakit dapat menyebabkan malaise.
Sederet gejala yang dapat melatarbelakangi kemunculan malaise adalah sebagai berikut:
Akut berarti penyakit yang berlangsung kurang dari enam bulan. Contoh penyakit akut yang sering menyebabkan malaise meliputi:
Ketika seseorang memiliki penyakit kronis, ia pun bisa mengalami malaise berkelanjutan. Sebaliknya, malaise pun dapat menjadi tanda awal dari penyakit kronis.
Beberapa contoh penyakit kronis yang kerap menjadi pemicu maupun diawali dengan malaise adalah:
Setiap obat-obatan memiliki efek samping. Seberapa bersar risiko Anda untuk mengalami efek samping tersebut tergantung pada usia, jenis kelamin, serta kondisi kesehatan Anda secara keseluruhan. Beberapa jenis obat yang dapat menyebabkan malaise adalah:
Efek samping malaise memang tidak dimiliki oleh semua obat. Namun ada beberapa obat yang bisa memicu gejala ini jika dikombinasikan dengan obat-obat lainnya.
Karena itu, Anda perlu berkonsultasi ke dokter terlebih dulu bila harus menggunakan beberapa obat secara bersamaan. Anda juga sebaiknya mencermati apa saja efek samping yang terjadi dan mendiskusikannya ke dokter bila terasa mengganggu.
Sederet contoh gaya hidup tidak sehat yang bisa menjadi pemicu malaise adalah tidur yang tidak teratur, penyalahgunaan alkohol, pola makan tidak seimbang, terlalu banyak minum kopi, serta jarang berolahraga.
Apabila malaise bisa membaik dengan beristirahat yang cukup, Anda mungjkin tidak perlu khawatir. Namun lain halnya jika malaise berlangsung terus-menerus.
Malaise adalah gejala yang sebaiknya dapat disepelekan, terutama jika balaise terjadi lebih dari tujuh hari dan disertai dengan gejala lain yang mengganggu. Periksakanlah diri Anda ke dokter agar penyebabnya bisa diketahui.
Dokter akan bertanya tentang keluhan, durasi, maupun awal kemunculann malaise. Demikian pula dengan gejala penyerta, obat-obatan yang digunakan, serta riwayat medis Anda.
Jika dokter masih kesulitan menemukan dalang di balik malaise, dokter dapat menyarankan Anda untuk menjalani sernagkaian pemeriksaan penunjang. Mulai dari tes darah, tes urine, rontgen, hingga CT scan.
Setelah diagnosis dipastikan, dokter bisa memberikan pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda. Untuk mengurangi gejala malaise yang Anda alami, beberapa langkah di bawah ini bisa Anda lakukan:
Baca Juga
Malaise adalah gejala yang tidak spesifik, sehingga penyebabnya sulit dicari. Kemungkinan penyebab di balik kondisi ini pun sangat beragam, seperti adanya penyakit, konsumsi obat-obatan, hingga pengaruh gaya hidup.
Guna memastikan penyebabnya, Anda membutuhkan bantuan dokter. Jadi segera konsultasikan ke dokter bila keluhan malaise berlangsung lebih dari tujuh hari dan disertai dengan gejala lain yang mencurigakan.
Jika ingin berkonsultasi langsung pada dokter, Anda bisa Anda bisa chat dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ.
Download aplikasinya sekarang di Google Play dan Apple Store.
Advertisement
Referensi
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Artikel Terkait
Menangis tanpa sebab mungkin bisa dipicu dari keadaan sedang berduka hingga mengalami gangguan mental, termasuk stres, cemas, dan bipolar.
Istilah diabetes kering dan basah sebenarnya merujuk pada kondisi luka yang dialami oleh diabetesi. Dunia kedokteran pun tidak mengakui kedua istilah ini sebagai istilah resmi jenis diabetes.
Ada beragam makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi. Mengonsumsi makanan seperti teh hijau, yogurt, dan cokelat hitam hanya bersifat membantu menenangkan, bukan menggantikan pengobatan medis.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Denny Sutanto
Dijawab oleh dr. Pany
Dijawab oleh dr. Andre Zaini
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2022. All Rights Reserved