logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kesehatan Mental

Mengenal Tipe Kepribadian Introvert, Mulai dari Jenis hingga Ciri-Cirinya

open-summary

Kepribadian introvert adalah kepribadian yang ditandai dengan fokus pada kondisi internal atau di dalam dirinya. Orang dengan kepribadian ini cenderung tertutup, pendiam, dan senang menyendiri.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Karlina Lestari

31 Agt 2022

Kepribadian introvert merasa nyaman sendirian

Kepribadian introvert lebih menikmati menghabiskan waktu sendirian

Table of Content

  • Apa itu introvert?
  • Ciri-ciri kepribadian introvert
  • Penyebab introvert
  • Jenis-jenis kepribadian introvert
  • Kelebihan introvert

Apakah Anda termasuk introvert? Orang dengan tipe kepribadian introvert sering kali dikenal sebagai sosok yang tertutup, pendiam, dan senang menyendiri. Hal tersebut membuat mereka dianggap sebagai pribadi yang tidak asyik dan sulit bergaul. Benarkah demikian?

Advertisement

Apa itu introvert?

Arti introvert adalah kepribadian yang ditandai dengan fokus pada kondisi internal atau di dalam dirinya. Mereka merasa lebih nyaman dengan pikiran dan ide-ide dalam batin mereka daripada yang terjadi secara eksternal.

Dengan kata lain, orang introvert lebih menikmati untuk menghabiskan waktu sendirian atau hanya bersama satu atau dua orang, dibandingkan dengan kelompok besar atau orang banyak.

Pemilik kepribadian ini sering kali dianggap sebagai orang yang pemalu atau pendiam. Namun, hal ini tidak sepenuhnya benar karena ada beberapa jenis kepribadian introvert.

Berbeda dengan orang extrovert yang membutuhkan orang lain untuk mendapatkan energi, orang introvert menggunakan pikiran mereka sendiri untuk mengisi ulang energi tersebut.

Ciri-ciri kepribadian introvert

orang introvert
Orang introvert membutuhkan ketenangan untuk berkonsentrasi

Setelah mengetahui arti introvert, Anda juga perlu memahami ciri-cirinya. 

Sebagian orang mungkin tidak menyadari jika mereka adalah introvert. Walaupun bisa berbeda, pemilik kepribadian ini umumnya menunjukkan pola perilaku yang mirip. 

Berikut adalah ciri-ciri introvert secara umum yang bisa Anda perhatikan.

  • Membutuhkan ketenangan untuk berkonsentrasi
  • Mawas diri
  • Memiliki kesadaran diri
  • Merasa nyaman sendirian
  • Menghabiskan banyak waktu untuk mengambil keputusan
  • Tidak menyukai kerja kelompok
  • Lebih suka menulis dibandingkan berbicara
  • Merasa lelah setelah berada di keramaian
  • Memiliki sedikit teman tetapi sangat akrab
  • Sering melamun atau menggunakan imajinasi untuk menyelesaikan masalah.

Meski sering dianggap sama, introvert berbeda dengan pemalu. Introvert adalah tipe kepribadian, sedangkan rasa malu merupakan emosi.

Orang yang pemalu cenderung merasa canggung atau tidak nyaman saat berada dalam situasi sosial, terutama dekat orang asing. Mereka dapat merasa sangat gugup, berkeringat, jantung berdetak lebih cepat, dan sakit perut.

Sementara itu, orang yang introvert hanya merasa lebih bersemangat atau nyaman melakukan sesuatu sendiri atau ditemani satu atau dua orang saja. 

Dalam situasi sosial, orang dengan kepribadian ini bukan berarti tidak ramah. Mereka hanya merenungkan situasi dengan tenang daripada bergabung dalam percakapan di suatu pertemuan.

Penyebab introvert

Tidak diketahui secara pasti apa yang menyebabkan seseorang memiliki kepribadian introvert atau extrovert. Namun, otak kedua tipe kepribadian ini bekerja sedikit berbeda.

Para peneliti menemukan bahwa orang introvert memiliki aliran darah yang lebih tinggi ke lobus frontal mereka daripada orang extrovert

Bagian otak ini membantu Anda dalam mengingat sesuatu, memecahkan masalah, dan merencanakan masa depan.

Otak introvert juga bereaksi berbeda terhadap dopamin daripada otak extrovert. Dopamin adalah bahan kimia yang dilepaskan di otak, serta mempunyai fungsi untuk membuat Anda merasa lebih baik dan bahagia.

Jenis-jenis kepribadian introvert

bertemu dengan teman
Social introvert lebih menyukai pertemuan intim kecil

Kepribadian introvert terbagi menjadi beberapa jenis yang berbeda. Berikut adalah jenis-jenis introvert yang penting Anda ketahui.

  • Social introvert

Social introvert adalah tipe kepribadian introvert yang menyukai berada dalam kelompok kecil dengan suasana tenang daripada keramaian.

Seorang introvert sosial tidak menghindari keramaian karena merasa cemas, melainkan karena preferensi mereka. 

Mereka hanya merasa lebih nyaman berada dalam kesendirian atau kelompok-kelompok kecil.

Tanda-tanda introvert sosial adalah lebih menyukai pertemuan intim kecil, suka pergi kencan atau liburan sendiri, dan menerima undangan acara tanpa berniat untuk hadir.

  • Thinking introvert

Thinking introvert adalah orang-orang introvert yang menghabiskan banyak waktu dalam pikiran mereka dan cenderung memiliki imajinasi kreatif. Mereka akan membaca, belajar, meneliti, dan menyelidiki dengan tenang. 

Tipe introvert ini membutuhkan waktu untuk merenung sebelum memberikan jawaban atas sebuah pertanyaan. 

Tanda-tanda yang mereka miliki adalah sangat introspektif, menyukai ketenangan untuk berpikir, tidak reaktif, dan sangat sadar diri.

  • Anxious introvert

Anxious introvert adalah tipe kepribadian introvert yang suka menyendiri karena merasa canggung atau malu saat berada di sekitar orang lain. Mereka akan menjauh dari lingkungan yang dapat merangsang kecemasan. 

Hal tersebut bisa membuat mereka tampak tidak sopan karena pergi begitu saja. Namun, itu merupakan mekanisme pertahanan yang melindungi mereka.

Ciri-ciri anxious introvert adalah merasa gugup di sebagian besar situasi sosial dan menghindari interaksi atau kegiatan yang melibatkan banyak orang.

  • Restrained introvert

Restrained introvert adalah orang-orang introvert yang berpikir sebelum bertindak. Mereka tidak suka membuat keputusan secara tiba-tiba, bahkan menghabiskan banyak waktu untuk mengambil tindakan.

Karakteristik introvert ini juga cenderung pendiam sampai benar-benar mengenal orang di sekitarnya. Alih-alih tampak pemalu atau menghindar, mereka justru terlihat bijaksana dan membumi.

Ciri-ciri restrained introvert adalah bergerak lebih metodis dalam segala hal, cenderung menikmati aktivitas yang dapat diprediksi, dan tidak emosional.

Jenis kepribadian introvert pada seseorang bisa berubah seiring waktu. Misalnya, menjadi kurang atau lebih tertutup, tergantung pada apa yang terjadi dalam hidupnya.

Untuk mengetahui apakah Anda memiliki kepribadian ini atau tidak, Anda bisa mengikuti tes kepribadian introvert.

Baca Juga

  • IQ vs EQ, Mana yang Lebih Utama
  • Stockholm Syndrome: Penyebab, Gejala, dan Pengobatan
  • Manfaat Tes Psikologi yang Harus Anda Ketahui

Kelebihan introvert

introvert pengamat yang baik
Introvert memiliki keahlian mengamati yang baik

Seorang introvert umumnya dapat melindungi dirinya sendiri dengan baik. Selain itu, mereka lebih senang merencanakan dan merenungkan sesuatu. 

Berikut adalah berbagai kelebihan introvert yang mungkin jarang disadari.

1. Mampu berpikir kreatif

Seperti yang dikatakan Albert Einstein, kemonotonan dan kesunyian hidup yang tenang dapat merangsang pikiran kreatif

Kreativitas dalam pemikiran orang introvert didorong oleh fantasi dan imajinasi yang dimilikinya.

2. Dipenuhi ide yang out of the box

Orang dengan kepribadian introvert cenderung tidak memiliki keinginan untuk menyesuaikan diri dengan aturan yang ada dan lebih memilih untuk membuat aturan sendiri. 

Pikiran mereka bahkan juga menjadi lahan yang subur untuk berkembangnya ide-ide inovatif atau out of the box.

3. Pendengar yang baik

Secara alami, seorang introvert cenderung mahir dalam mendengarkan. Mereka dapat menjadi seorang pendengar yang baik, bahkan rata-rata orang mempercayai hal tersebut. 

Tidak heran, jika kharisma seorang introvert kerap dijadikan tempat berbagi pikiran dan keluh kesah karena mereka mendengarkannya dengan saksama.

4. Keahliannya mengamati begitu luar biasa

Meskipun cenderung diam dalam suatu kelompok, salah satu kekuatan besar yang dimiliki orang introvert adalah keahliannya dalam mengamati. 

Mereka dapat menangkap perasaan orang lain dengan membaca apa yang tersirat dan menafsirkannya dengan baik.

5. Memiliki pertemanan yang awet

Selanjutnya, kelebihan kepribadian introvert adalah memiliki pertemanan yang awet. 

Meski hanya berteman dengan segelintir orang, pertemanan yang mereka bangun cenderung kuat dan bertahan lama. 

Sebab, kepekaan dan pemahaman yang mendalam terhadap orang lain membuat hubungan yang dibangun menjadi lebih bermakna.

6. Lebih berhati-hati dan tak gegabah

Orang dengan kepribadian introvert umumnya pandai dalam melihat risiko dan melakukan perhitungan sebelum bertindak. Hal ini membuat kehidupannya menjadi lebih berhati-hati dan tidak gegabah.

7. Tidak perlu gembar-gembor untuk bertindak

Orang yang introvert umumnya tidak perlu gembar-gembor untuk bertindak. 

Mereka dapat menghasilkan suatu karya atau prestasi secara diam-diam. Dengan sifat yang tenang, tujuan yang ingin dicapainya perlahan-lahan bisa dicapai.

Hal ini selaras dengan apa yang dikatakan Mahatma Gandhi, “Dengan cara yang lembut, Anda dapat mengguncang dunia.” Sehingga, pemilik sifat introvert tidak boleh diremehkan.

8. Lebih mandiri dan tidak bergantung pada orang lain

Karena terbiasa melakukan berbagai hal sendiri, orang introvert cenderung lebih mandiri dan tidak bergantung pada orang lain. 

Mereka juga tidak masalah untuk bekerja secara mandiri dan jarang menemukan kesulitan.

Meski demikian, terdapat bahaya introvert yang mungkin terjadi. Pemilik kepribadian ini bisa jadi lebih rentan terhadap depresi jika tidak bisa menyendiri.

Tidak ada tipe kepribadian yang benar ataupun salah. Baik introvert maupun extrovert, harus sama-sama memahami perbedaan satu sama lain. Dengan demikian, kehidupan pun terasa lebih harmonis.

Apabila Anda punya pertanyaan seputar masalah kesehatan, cobalah fitur Chat Dokter yang ada di aplikasi SehatQ. 

Download aplikasinya sekarang di Google Play dan Apple Store.

Advertisement

kesehatan mentalgangguan kepribadiangangguan kecemasan sosial

Ditulis oleh Dina Rahmawati

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved