Masalah mata dapat mengganggu proses belajar anak. Namun anak sering tidak menyadarinya, jadi penting bagi orangtua untuk mengenali tanda gangguan mata pada anak.
3.2
(5)
25 Agt 2020
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
Gangguan mata pada anak bisa ditandai dengan sering mengucek mata
Table of Content
Kesehatan mata termasuk hal penting dalam perkembangan anak, terutama dalam proses belajar. Terlebih, terdapat sejumlah gangguan mata yang umum terjadi pada anak-anak. Jadi penting untuk mengamati kesehatan mata Si Kecil dan memeriksakannya secara berkala.
Advertisement
Anak-anak juga umumnya tidak mengerti bahwa perkembangan atau kondisi matanya tidak normal. Oleh sebab itu, penting bagi orangtua untuk mengenali tanda gangguan mata pada anak sedini mungkin.
Berikut adalah beberapa perilaku atau kondisi yang bisa menandakan bahwa penglihatan anak Anda terganggu:
Anda perlu mengamati tanda-tanda di atas. Bila anak Anda sepertinya mengalami gangguan mata, segera periksakan ke dokter mata agar dapat ditangani segera.
Berikut adalah beberapa gangguan mata yang dapat terjadi pada anak:
Mata malas atau amblyopia adalah gangguan penglihatan yang umumnya terjadi hanya pada salah satu mata. Kondisi ini terjadi akibat adanya gangguan koordinasi atau informasi antara otak dan pergerakan mata, di mana otak tidak mengenali pandangan dari salah satu mata.
Seiring berjalannya waktu, otak lebih suka menerima informasi dari mata yang sehat saja dan membuat mata yang sakit semakin lemah dan malas. Kondisi ini sering terjadi pada anak-anak.
Mata malas perlu diatasi sedini mungkin sebelum anak berusia 8 tahun. Pasalnya, gangguan mata ini bisa saja menyebabkan masalah penglihatan permanen pada mata yang malas.
Mata juling atau strabismus adalah kondisi di mana posisi mata satu dengan lainnya tidak selaras. Kondisi ini terjadi pada sekitar 4% anak-anak.
Pada mata juling, bola mata mungkin tampak saling menjorok ke dalam atau menjauh keluar. Kondisi ini perlu diatasi sedini mungkin. Penanganannya bisa dilakukan dengan operasi atau penggunaan kacamata khusus.
Rabun jauh (mata minus), rabun dekat (mata plus), dan mata silinder (astigmatisme) termasuk gangguan refraktif pada mata. Kondisi ini terjadi akibat bentuk mata yang tidak dapat menempatkan cahaya yang masuk dengan tepat sehingga pandangan tampak kabur.
Gangguan refraktif perlu diatasi. Jika dibiarkan, gangguan penglihatan lain seperti mata malas bisa saja terjadi. Gangguan mata pada anak ini biasa diatasi dengan penggunaan kacamata sesuai kondisinya.
Sekitar 20% bayi lahir dengan saluran air mata yang tersumbat. Kondisi ini menyebabkan aliran air mata terhambat sehingga mata menjadi berair, iritasi, bahkan mengalami infeksi.
Penyumbatan saluran air mata dapat ditangani dengan teknik pijat tertentu hingga tindakan medis guna membuka saluran air mata yang tersumbat.
Baca Juga
Gangguan mata pada anak bisa menganggu proses perkembangannya, baik dalam proses belajar maupun bermain. Bila anak Anda mengalami gejala atau salah satu gangguan mata di atas, segera periksakan ke dokter mata untuk mendapatkan saran yang tepat.
Tidak lupa, lakukan juga pemeriksaan kesehatan secara berkala agar kesehatan mata selalu terpantau. Anak perlu menjalani pemeriksaan mata secara berkala sejak usia 6 bulan, kemudian sekali lagi di usia 3-5 tahun. Setelah itu, lakukan pengecekan mata buah hati setiap tahun hingga ia berusia 17 tahun.
Pemeriksaan mata mungkin dapat lebih jarang bila anak tidak mengalami gangguan mata apapun. Namun frekuensinya dapat lebih sering bila anak mengidap masalah mata tertentu. Dokter mata akan membantu Anda untuk menentukannya.
Advertisement
Referensi
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Artikel Terkait
Tak hanya sekadar cairan yang terasa asin, nyatanya air mata memiliki beberapa jenis yang berbeda-beda fungsinya. Ada juga fungsi air mata selain menjaga kelembapan mata. Apa saja manfaatnya?
Softlens silinder bisa jadi pilihan bagi orang dengan astigmatisme yang merasa kurang nyaman memakai kacamata. Sebutan untuk softlens silinder adalah toric contact lenses yang berbeda dengan softlens biasa.
Cara mengurangi mata minus bisa dilakukan lewat operasi atau terapi memperlambat bertambahnya ukuran mata minus Anda. Berikut adalah beberapa pilihan cara mengurangi mata minus yang bisa Anda lakukan.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Vina Liliana
Dijawab oleh dr. Sylvia V
Dijawab oleh dr. Pany
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2022. All Rights Reserved