Waktu yang baik untuk olahraga mungkin masih jadi perdebatan banyak orang. Sebagian mengatakan pagi, sebagian lagi mendukung waktu sore atau malam sebagai waktu terbaik.
3.74
(46)
31 Jan 2020
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
Kapan waktu terbaik untuk olahraga sering menjadi perdebatan
Table of Content
Apakah Anda senang berolahraga? Olahraga sangat penting untuk dilakukan agar tubuh tetap bugar dan sehat. Ada berbagai macam pilihan olahraga yang bisa Anda lakukan, misalnya berlari, bersepeda, berenang, atau masih banyak lagi.
Advertisement
Akan tetapi, terkadang sebagian orang masih merasa bingung mengenai waktu yang tepat untuk olahraga. Sebab ada yang mengatakan bila olahraga sebaiknya dilakukan di pagi hari, namun ada juga yang berpendapat sore atau malam hari adalah waktu yang baik untuk berolahraga Jadi, mana yang tepat?
Di pagi hari, tubuh biasanya terasa lebih fit untuk mulai beraktivitas, termasuk olahraga. Oleh sebab itu, pagi hari sering dianggap sebagai waktu yang tepat untuk berolahraga. Sebab, olahraga di pagi hari memiliki beberapa keuntungan, seperti:
Baca Juga
Berolahraga di pagi hari memang memiliki banyak keuntungan, namun berolahraga di sore atau malam hari juga tak kalah manfaatnya, sebagai berikut:
Akan tetapi, jangan dilakukan berlebihan karena bisa menyebabkan terjadinya peningkatan detak jantung dan suhu tubuh yang berakibat pada kesulitan tidur.
Belum ada bukti penelitian yang menjelaskan kapan waktu yang tepat untuk olahraga. Namun, yang jelas berolahraga merupakan hal yang penting untuk dilakukan, baik di pagi, sore, atau malam hari, ketimbang tidak sama sekali.
Yang terpenting adalah menyesuaikan waktu olahraga dengan waktu yang Anda miliki. Manfaat olahraga juga akan lebih terasa jika dilakukan secara konsisten. Bila Anda bukan orang yang terbiasa bangun pagi, berolahraga di pagi hari mungkin terasa sulit. Oleh sebab itu, Anda harus memiliki jadwal perencanaan yang baik untuk berolahraga.
Agar Anda dapat rutin berolahraga, pilihlah aktivitas fisik yang Anda sukai. Sementara, jika Anda senang bersosialisasi, maka Anda dapat berolahraga bersama keluarga, teman, atau ikut klub olahraga. Beberapa aktivitas olahraga yang dapat Anda lakukan kapan pun, di antaranya:
Menurut Kemenkes, sebaiknya lakukan olahraga minimal 3 kali seminggu dengan durasi minimal 30 menit per sesi olahraga. Namun, Anda juga harus berhati-hati jika berolahraga di luar ruangan ketika siang hari karena bisa terkena radiasi ultraviolet yang tinggi. Hindari pula berolahraga terlalu larut malam karena dapat membuat Anda susah tidur. Cobalah untuk melakukannya beberapa jam sebelum waktu tidur Anda.
Namun, kebanyakan orang lebih memilih berolahraga di pagi hari karena banyaknya anggapan bahwa olahraga dengan paparan cahaya matahari pagi lebih baik karena akan memberikan tubuh asupan vitamin D. Selain itu, udara di pagi hari juga dianggap lebih segar dan minim polusi.
Jangan lupa untuk melakukan pemanasan sebelum berolahraga dan pendinginan setelah selesai berolahraga. Kedua proses tersebut akan membantu tubuh terhindar dari cedera dan semakin terasa bugar setelah berolahraga. Anda juga harus minum cukup air putih di sela-sela waktu berolahraga agar terhindar dari dehidrasi.
Advertisement
Referensi
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Artikel Terkait
Main catur bukan hanya bisa dilakukan oleh orang dewasa. Bagi anak-anak, aktivitas ini pun dapat menjadi olahraga asah otak yang memiliki segudang manfaat. Bagaimana cara mengajarkannya pada anak?
Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah segera membaringkan orang yang mengalami perdarahan. Tujuannya untuk mengurangi risiko pingsan. Selain itu, posisikan area yang luka lebih tinggi dari jantung.
Tidak ada ukuran waktu yang tepat untuk mengganti sepatu lari. Selama sepatu belum rusak dan tidak menyebabkan rasa sakit saat berlari sebenarnya sah-sah saja untuk tetap memakainya. Sol sepatu yang menipis bisa menjadi indikator untuk menngganti sepatu Anda.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Vina Liliana
Dijawab oleh dr. Vina Liliana
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
Kumpulan Artikel dan Forum
© SehatQ, 2022. All Rights Reserved