logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kesehatan Mental

Jenis Introvert Ternyata Ada Banyak, Ini Pola Perilaku Masing-Masing Tipe

open-summary

Jenis introvert sangat beragam dan punya pola perilaku yang berbeda. Empat jenis introvert menurut ahli, antara lain social introvert, anxious introvert, thinking introvert, dan restrained introvert.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Anandika Pawitri

20 Feb 2021

Tiap jenis introvert mempunyai pola perilaku khas yang berbeda

Social introvert lebih memilih untuk beraktivitas sendiri dan menghindari keramaian

Table of Content

  • Apa saja jenis introvert?
  • Tanda-tanda Anda merupakan seorang introvert
  • Apakah introvert dan pemalu sama?
  • Catatan dari SehatQ

Introvert merupakan tipe kepribadian yang membuat seseorang lebih fokus pada kondisi internal atau di dalam dirinya. Orang dengan kepribadian ini cenderung pendiam, asyik dengan kehidupannya sendiri, dan lebih senang mengobservasi sekitarnya dibanding menjadi pusat perhatian.

Advertisement

Kepribadian ini sendiri terbagi dalam beberapa jenis. Tiap jenis introvert mempunyai ciri khas tersendiri dalam berperilaku sehari-hari.

Apa saja jenis introvert?

Kepribadian masing-masing introvert bisa saja berbeda satu sama lain. Kondisi terjadi karena perbedaan jenis introvert yang dialami oleh setiap orang. Berikut ini empat jenis introvert menurut ahli:

1. Social introvert

Social introvert merupakan salah satu jenis introvert yang sering dialami kebanyakan orang. Orang dengan kepribadian ini biasanya lebih memilih untuk beraktivitas dengan menyendiri serta menghindari keramaian.

Ketika beraktivitas secara sosial, penderita social introvert lebih memilih untuk melakukannya dalam kelompok kecil. Namun, dibanding melakukan aktivitas sosial, kebanyakan dari mereka umumnya lebih suka untuk menghabiskan waktu sendiri di dalam rumah.

2. Anxious introvert

Orang dengan jenis introvert ini menyukai kesendirian karena sering merasa canggung atau malu saat menghadapi banyak orang. Dari pikiran itulah, mereka lebih suka menghabiskan waktu dengan menyendiri.

Seusai beraktivitas secara sosial, penderita anxious introvert sering merenungkan interaksi yang mereka lakukan dengan orang lain. Kebiasaan tersebut seringkali menambah tingkat kecemasan mereka.

3. Thinking introvert

Pemilik kepribadian thinking introvert lebih sering menghabiskan banyak waktu dengan pikiran mereka sendiri. Sisi positifnya, orang dengan jenis introvert ini cenderung memiliki pemikiran yang kreatif dan imajinatif.

4. Restrained introvert

Orang dengan kepribadian ini umumnya menghabiskan banyak waktu sebelum mengambil tindakan. Pemilik kepribadian restrained introvert memikirkan semua yang hendak dilakukan dengan sangat matang-matang.

Jenis introvert mungkin saja berubah seiring berjalannya waktu dan pengalaman yang Anda alami. Namun, orang dengan kepribadian introvert cenderung tidak dapat berubah menjadi ekstrovert.

Tanda-tanda Anda merupakan seorang introvert

Beberapa orang mungkin tidak menyadari bahwa diri mereka merupakan introvert. Meskipun dapat berbeda satu sama lain, beberapa pemilik kepribadian ini menunjukkan pola perilaku yang mirip. 

Sejumlah pola perilaku yang bisa menjadi tanda bahwa Anda adalah introvert, di antaranya:

  • Membutuhkan ketenangan untuk bisa berkonsentrasi
  • Sering mawas diri (berhati-hati dalam berucap maupun melakukan tindakan)
  • Menghabiskan banyak waktu untuk mengambil keputusan
  • Merasa lebih nyaman ketika sendirian daripada berada di keramaian
  • Tidak suka bekerja secara kelompok
  • Lebih suka menulis dibandingkan berbicara
  • Memiliki jumlah teman yang sedikit, tapi sangat akrab
  • Sering melamun dan menggunakan imajinasi untuk menyelesaikan masalah

Apakah introvert dan pemalu sama?

Banyak orang beranggapan bahwa introvert dan pemalu sama, padahal keduanya berbeda. Introvert merupakan kepribadian, sedangkan rasa malu muncul sebagai emosi seseorang terhadap kondisi tertentu.

Selain itu, orang yang pemalu cenderung canggung dan tidak nyaman ketika berada dalam situasi sosial. Kondisi tersebut memicu rasa gugup, bahkan membuat mereka berkeringat hingga sakit perut ketika berhadapan dengan banyak orang.

Sementara itu, orang yang introvert sering kali melewatkan acara sosial karena lebih suka melakukan segala sesuatu sendiri. Kesendirian membuat pemilik kepribadian introvert bisa lebih bersemangat dan nyaman.

Sifat pemalu bisa disembuhkan dengan terapi, sedangkan introvert tidak. Mencoba untuk mengubah kepribadian introvert menjadi ekstrovert bisa memicu rasa stres dan masalah kepercayaan diri. 

Untuk menghadapi situasi sosial, pemilik kepribadian introvert bisa menerapkan strategi koping. Koping adalah cara yang dilakukan untuk menghadapi situasi tertentu, menyelesaikan masalah, dan beradaptasi dengan perubahan.

Baca Juga

  • Terobsesi dengan Berat Badan Jadi Penyebab Anoreksia Nervosa
  • 6 Dampak Terlilit Utang Pinjaman Online Bagi Kesehatan Mental
  • Catoptrophobia, Fobia Cermin yang Mungkin Terjadi karena Trauma Hal Gaib

Catatan dari SehatQ

Jenis introvert yang diderita oleh masing-masing penderitanya dapat berbeda satu sama lain. Menurut ahli, ada empat tipe introvert, di antaranya social introvert, anxious introvert, thinking introvert, dan restrained introvert.

Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya pengalaman hidup, jenis introvert yang Anda alami bisa saja berubah. Meskipun begitu, penderita kepribadian ini umumnya tidak dapat berubah menjadi ekstrovert. 

Berkonsultasi dengan psikolog maupun psikiater dapat membantu mengetahui jenis introvert yang Anda miliki. Untuk berdiskusi lebih lanjut soal tipe-tipe introvert, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

kesehatan mentalgangguan kepribadian

Ditulis oleh Bayu Galih Permana

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved