logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kecantikan

Beda dengan Jerawat di Wajah, Ini Penyebab Jerawat di Pantat dan Cara Mengobatinya

open-summary

Jerawat di pantat memang dapat menimbulkan rasa tidak nyaman dan nyeri. Namun, perlu diketahui bahwa penyebab jerawat di bokong dan cara mengobatinya tidak sama dengan jerawat di wajah.


close-summary

Ditinjau secara medis oleh dr. Anandika Pawitri

13 Mei 2020

Penyebab jerawat di pantat dan cara mengobatinya tidak sama dengan jerawat di wajah

Jerawat di pantat memang dapat menimbulkan rasa tidak nyaman dan nyeri

Table of Content

  • Penyebab jerawat di pantat dapat terjadi
  • Faktor risiko yang menjadi penyebab jerawat di bokong
  • Cara mengatasi jerawat di pantat
  • Cara mencegah munculnya jerawat di bokong
  • Catatan dari SehatQ

Jerawat dapat muncul di bagian tubuh manapun, tak terkecuali pada pantat Anda. Sama seperti jerawat di wajah atau punggung, jerawat di pantat tentu dapat menimbulkan rasa tidak nyaman dan terasa nyeri saat duduk. Namun, penyebab jerawat di pantat dan cara mengatasinya tentu tidak sama dengan jerawat di wajah.

Advertisement

Penyebab jerawat di pantat dapat terjadi

Jerawat di pantat bisa disebabkan oleh penyumbatan pori-pori kulit
Kemunculan jerawat di pantat tentu membuat tidak nyaman

Jerawat tidak hanya muncul di wajah atau punggung. Namun, bisa juga muncul di area tubuh lainnya, seperti di permukaan kulit bokong.

Maka dari itu, penyebab, faktor risiko, dan cara menghilangkan jerawat di pantat pun mungkin dapat berbeda dengan jerawat di wajah atau punggung. 

Pada dasarnya, penyebab jerawat di pantat jerawat adalah akibat penyumbatan pori-pori kulit. 

Penyumbatan pori-pori kulit dapat diakibatkan oleh folikel rambut dan penumpukan sel-sel kulit mati oleh produksi minyak berlebih atau sebum. 

Jika hal tersebut terjadi, bakteri akan mudah berkembang dan memicu peradangan sehingga menyebabkan jerawat

Faktor risiko yang menjadi penyebab jerawat di bokong

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jerawat bentol di bokong tidak sama dengan jerawat di kulit wajah.

Walaupun peradangan merah yang menyebabkan benjolan pada kulit sering dikenal dengan jerawat, munculnya jerawat di kulit bokong bisa juga disebabkan oleh faktor pemicu dan masalah kulit lainnya, seperti:

1. Iritasi folikel akibat gesekan

Salah satu penyebab jerawat di pantat adalah iritasi akibat gesekan pakaian yang Anda pakai dengan folikel rambut. 

Folikel adalah area tumbuhnya rambut, kelenjar minyak, dan kelenjar keringat. 

Ketika Anda menggunakan pakaian yang ketat, jerawat di bokong akan lebih mudah terjadi.

Kondisi ini lebih mungkin terjadi saat Anda mengenakan pakaian ketat (misalnya, celana olahraga atau celana yoga) atau celana berbahan denim dan spandek. 

Selain itu, apabila Anda mudah berkeringat dan menggunakan pakaian dalam yang tidak dapat menyerap keringat, seperti nylon atau polyester, maka dapat berisiko menyebabkan area bokong menjadi lembap.

Akibatnya, timbul iritasi pada folikel rambut sehingga kemunculan jerawat di bokong dapat terjadi.

2. Folikulitis

Penyebab jerawat di bokong berikutnya adalah adanya masalah kulit. Salah satunya adalah folikulitis. 

Folikulitis adalah jenis peradangan pada folikel rambut akibat infeksi bakteri, jamur, iritasi, dan penyumbatan folikel rambut. 

Ketika folikel rambut mengalami iritasi atau peradangan, ia akan tampak menjadi benjolan kecil berwarna merah.

Benjolan tersebut akan membentuk titik putih di bagian tengahnya sehingga terlihat seperti jerawat.

Meski tidak selalu, benjolan ini kadang menimbulkan rasa gatal dan nyeri. 

Folikulitis juga bisa disebabkan oleh folikel rambut yang terinfeksi oleh bakteri Staph atau Pseudomonas

3. Keratosis pilaris

Jika jerawat di bokong tampak seperti bintil kasar dan kecil berwarna merah, bisa jadi ini merupakan tanda kondisi keratosis pilaris.

Anda mungkin tidak akan menyadari hal tersebut jika tidak menyentuh area bokong menggunakan jari-jari tangan. 

Penyebab keratosis pilaris berasal dari penumpukan keratin di pori-pori.

Keratin adalah protein yang membentuk lapisan pelindung pada permukaan kulit. 

Walaupun keberadaannya cukup mengganggu kenyamanan Anda saat duduk, keratosis pilaris bukan masalah kulit yang membahayakan. 

4. Bisul

Jika Anda memiliki jerawat yang berukuran sangat besar dan terasa menyakitkan, bisa jadi itu adalah bisul.

Bisul dapat terbentuk apabila folikel rambut menyebabkan infeksi lebih dalam. 

Kondisi ini bisa mengakibatkan munculnya benjolan berisi nanah di bawah kulit yang mirip dengan jerawat kistik.

Adanya nanah pada bisul kemungkinan besar disebabkan oleh infeksi dari bakteri Strep, bakteri Pseudomonas, atau infeksi jamur. 

Cara mengatasi jerawat di pantat

Munculnya jerawat di bokong memang dapat menimbulkan rasa tidak nyaman. 

Beberapa cara menghilangkan jerawat di pantat yang bisa Anda lakukan, yaitu:

1. Mengoleskan krim obat

Salah satu cara mengatasi jerawat di pantat adalah dengan mengoleskan krim obat.

Apabila Anda memiliki jerawat di pantat, cobalah untuk mengoleskan krim eksfoliasi atau salep jerawat yang mengandung asam salisilat, asam glikolat, atau asam laktat. 

Ketiga kandungan tersebut efektif untuk mengelupas kulit sehingga mempercepat regenerasi kulit seraya menjaga kulit tetap halus dan lembap.

Jenis krim tersebut cocok untuk mengatasi jerawat yang disebabkan oleh keratosis pilaris. 

Anda dapat memperoleh krim obat asam salisilat, asam glikolat, atau asam laktat di apotek.

Jerawat di pantat bisa diobati dengan obat jerawat di apotik atau resep dokter
Gunakan salep jerawat mengandung asam salisilat dan benzoil peroksida

Krim obat resep dokter mungkin dibutuhkan jika Anda mengalami jerawat di bokong yang parah.

Biasanya dokter akan memberikan krim obat yang mengandung tretinoin

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan obat atau salep jerawat yang mengandung benzoil peroksida

Salep jerawat yang mengandung benzoil peroksida dapat membantu mengurangi peradangan dengan membunuh sekaligus menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Tak hanya jerawat biasa, Anda bisa menggunakannya untuk jerawat yang disebabkan oleh folikulitis. 

Anda dapat menemukan kandungan benzoil peroksida dalam bentuk krim, sabun, gel, atau produk pembersih yang dijual di apotek atau toko yang menjual produk kesehatan. 

2. Memakai pelembap

Cara menghilangkan jerawat di bokong berikutnya adalah dengan memakai pelembap. 

Namun, tidak sembarang jenis pelembap bisa Anda gunakan, lho. 

Salah dalam memilih pelembap bisa-bisa akan memperbanyak jerawat atau memperparah kondisi jerawat di bokong Anda. 

Jadi, cobalah untuk memilih pelembap yang tidak mengandung minyak (oil-free). 

Anda bisa menggunakan pelembap dengan kandungan asam laktat karena dapat mencegah jerawat di bokong yang disebabkan oleh folikulitis. 

Cara kerja pelembap yang mengandung asam laktat pada dasarnya sama seperti pada krim obat, yakni meregenerasi kulit sekaligus menjaga kulit tetap mulus dan lembap. 

3. Menggunakan kompres hangat

Cara menghilangkan jerawat di pantat lainnya adalah menggunakan kompres hangat. 

Kompres hangat berfungsi untuk membuka folikel rambut sekaligus menghilangkan nanah dan bakteri penyebab jerawat tanpa menimbulkan luka.

Selain itu, kompres hangat dapat membantu menenangkan kulit yang sensitif, meradang, atau iritasi. 

Akan tetapi, pastikan Anda membersihkan area bokong dengan baik dan benar setelah menerapkan kompres hangat, ya.

4. Menggunakan bahan-bahan alami

Jerawat di pantat bisa diobati secara alami dengan tea tree oil
Tea tree oil bisa jadi pilihan cara mengatasi jerawat di bokong

Anda juga bisa menggunakan bahan-bahan alami sebagai cara mengatasi jerawat di bokong.

Namun, sebelum menerapkan alternatif pengobatan alami sebagai cara menghilangkan jerawat di bokong, alangkah baiknya Anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis kulit. 

Adapun berbagai bahan alami yang diyakini dapat menjadi cara mengatasi jerawat di bokong:

Tea tree oil

Tea tree oil merupakan salah satu bahan alami yang seringkali digunakan untuk mengobati masalah kulit.

Sebuah hasil studi menyebutkan bahwa tea tree oil mengandung zat antibakteri yang dapat membuat kulit menjadi bersih dan membunuh bakteri penyebab folikulitis. 

Kunyit

Tak hanya digunakan sebagai rempah makanan, manfaat kunyit untuk kulit ternyata dapat digunakan sebagai salah satu cara mengatasi jerawat di pantat yang disebabkan oleh folikulitis. 

Kunyit mengandung kurkumin yang dipercaya dapat membantu melawan salah satu bakteri penyebab jerawat, yaitu Staphylococcus aureus

Cuka apel

Asam asetat yang terkandung pada cuka apel merupakan senyawa antibakteri alami yang dapat digunakan untuk menjaga kesehatan kulit.

Dalam sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Public Library of Science dikatakan bahwa asam asetat dapat mengurangi pertumbuhan bakteri pada luka bakar. 

Oleh karena itu, menambahkan cuka apel saat Anda berendam di bak mandi diyakini dapat menjadi cara menghilangkan jerawat di pantat yang disebabkan oleh folikulitis. 

Meski demikian, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk melihat keefektifan cuka apel sebagai cara menghilangkan jerawat di bokong secara alami.

Cara mencegah munculnya jerawat di bokong

Anda dapat melakukan berbagai cara untuk menghindari kemunculan jerawat di bokong dengan melakukan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Membersihkan area bokong dengan baik dan benar saat mandi 
  • Untuk menghindarkan jerawat di bokong, jangan gunakan pakaian dalam yang ketat karena dapat menimbulkan gesekan lebih besar serta kemungkinan kulit area bokong tidak bisa bernapas. Sebaiknya, gunakan pakaian dalam yang memungkinkan kulit untuk bernapas, seperti berbahan linen atau katun
  • Langsung mandi setelah berkeringat. Jika Anda merasa berkeringat, terutama setelah berolahraga, segera bersihkan tubuh dengan mandi. Keringat yang menumpuk pada kulit dan tidak segera dibersihkan dapat mengiritasi folikel rambut sehingga menyebabkan munculnya jerawat
  • Jangan menggunakan pakaian olahraga yang sama tanpa mencucinya terlebih dahulu

Baca Juga

  • 10 Penyebab dan Cara Mengatasi Wajah Kusam yang Ampuh
  • Penyebab Jerawat Ternyata Berbagai Macam, Kenali Faktor Risiko dan Kebiasaan yang Memicunya
  • Beragam Penyebab Iritasi Kulit dan Cara Ampuh Mengatasinya

Catatan dari SehatQ

Jika Anda mengalami jerawat di bokong yang cukup parah, seperti warnanya memerah, membengkak, terasa menyakitkan, bahkan pengobatan rumahan tidak kunjung berhasil mengobatinya, Anda disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit. 

Dokter akan memberikan pengobatan jerawat yang tepat sesuai dengan penyebab jerawat di bokong yang Anda alami. 

Anda pun dapat berkonsultasi dengan dokter lewat aplikasi kesehatan keluarga SehatQ untuk mengetahui lebih lanjut seputar jerawat di pantat. 

Caranya, download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

jerawatpengobatan jerawatmasalah kulit

Ditulis oleh Annisa Amalia Ikhsania

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved