logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Bayi & Menyusui

Ingin Melakukan Tindik Telinga pada Bayi? Ketahui Dulu Hal Berikut Ini

open-summary

Perhatikan keamanan dan kebersihan sebelum memutuskan untuk melakukan tindik telinga pada bayi. Lalu, jangan lupa untuk melakukan perawatan dengan tepat.


close-summary

2023-03-29 13:56:18

| Atifa Adlina

Ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri

tindik telinga bayi

Jaga kebersihan dan perawatan telinga sebelum melakukan tindik telinga bayi

Table of Content

  • Kapan waktu yang tepat untuk tindik telinga bayi?
  • Perawatan setelah tindik telinga pada bayi
  • Bagaimana kalau tindik telinga bayi mengalami infeksi?
  • Risiko melakukan tindik telinga pada bayi
  • Catatan dari SehatQ

Setelah bayi perempuan lahir, sebagian besar orangtua mempunyai keinginan untuk melakukan tindik telinga bayi. Namun, apakah aman menindik telinga bayi baru lahirSebaiknya, pada usia berapa menindik telinga anak? Ketahui penjelasan hingga perawatan lengkapnya dalam artikel ini.

Advertisement

Kapan waktu yang tepat untuk tindik telinga bayi?

Tidak semua orangtua langsung menindik telinga bayi setelah ia lahir. Dengan alasan tersendiri, ada pula orangtua yang menunggu hingga usia anak cukup besar

Mengutip dari Healthline, waktu yang tepat dalam melakukan tindik telinga bayi adalah bergantung dari kesiapan orangtua. Hal ini juga bergantung dengan rekomendasi dokter serta kondisi bayi.

Ada beberapa dokter yang menyarankan untuk menunggu, agar si kecil mendapatkan vaksin tetanus lengkap terlebih dahulu. Artinya, tindik dilakukan saat usia bayi sekitar 4 bulan.

Pendapat lainnya berasal dari American Academy of Pediatric (AAP) yang memastikan menindik telinga anak tergolong aman di usia berapa pun.

Dengan catatan, penindikan dilakukan oleh orang yang mempunyai sertifikasi serta peralatan dan tekniknya pun steril.

Namun, AAP sebenarnya merekomendasikan agar orangtua menunggu sampai anak cukup besar untuk merawat hasil tindikannya sendiri.

Orangtua juga harus konsisten dengan perawatan setelah tindik telinga bayi. Yaitu, memastikan bahwa tindikan benar-benar sembuh. 

Perawatan setelah tindik telinga pada bayi

Selain cara membersihkan telinga bayi pada umumnya, orangtua juga perlu tahu bagaimana cara merawat setelah prosedur tindik telinga bayi, agar bekasnya cepat kering. Berikut adalah beberapa caranya, yaitu:

  • Cuci tangan dengan menggunakan sabun sebelum memegang kuping bayi.
  • Oleskan salep antibiotik pada area tindikan dua kali sehari dengan cotton bud.
  • Putar anting dua kali sehari.
  • Jangan melepas atau mengganti anting selama 4-6 minggu pertama.
  • Pastikan area kuping benar-benar kering setelah bayi mandi.

Untuk mengurangi rasa sakit sebelum atau sesudah prosedur tindik telinga bayi, gunakan kompres dingin.

Lalu, pastikan prosedur dilakukan oleh profesional berpengalaman yang dapat menindik telinga secepat mungkin.

Umumnya, kemungkinan waktu penyembuhan tindik telinga adalah sekitar enam minggu.

Perawatan tindik telinga yang benar dan konsisten dapat membantu mencegah infeksi. 

Baca Juga

  • 10 Makanan agar Bayi Cerdas Sejak dalam Kandungan yang Perlu Ibu Tahu
  • Yang Perlu Diperhatikan Ketika Melahirkan Bayi Prematur
  • 7 Penyakit Telinga yang Umum Terjadi, Waspada Kehilangan Pendengaran!

Bagaimana kalau tindik telinga bayi mengalami infeksi?

Apabila perawatan setelah menindik telinga tidak dilakukan dengan benar, ada risiko terjadinya infeksi.

Berikut adalah beberapa kemungkinan tanda infeksi, seperti:

  • Area telinga terlihat kemerahan.
  • Terjadi pembengkakan dan terasa nyeri.
  • Terasa hangat saat disentuh.
  • Suhu tubuh 38°C atau lebih tinggi.

Jika bayi mengalami gejala infeksi setelah tindik telinga, gunakan NaCL untuk membersihkan tindikan.

Hindari penggunaan alkohol atau hidrogen peroksida jika kulit bayi tergolong sensitif.

Dalam kasus keluarnya nanah pada tindikan yang terinfeksi, orangtua perlu mengompresnya dengan air hangat. Lalu, membilasnya dengan air saline steril.

Kemungkinan dokter juga akan memberikan salep antibiotik untuk bayi.

Hal yang perlu diperhatikan, saat gejalanya menetap setelah 2 hari, segera bawa ke dokter.

Risiko melakukan tindik telinga pada bayi

Selain infeksi, ada kemungkinan risiko lainnya yang perlu orangtua pertimbangkan, seperti:

  • Perdarahan.
  • Kontak alergi.
  • Robekan pasca trauma (lebih sering terjadi pada anting menjuntai).
  • Perubahan bentuk daun telinga (jika lokasi lebih tinggi).
  • Luka yang keluar nanah.

Risiko lainnya yang mungkin terjadi adalah perkembangan keloid. Namun, dalam suatu penelitian, hal ini lebih mungkin terjadi pada usia anak lebih dari 11 tahun. 

Catatan dari SehatQ

Melakukan tindik telinga pada bayi memang tidak dilarang. Tidak ada yang benar atau pun salah. Akan tetapi, orangtua perlu memperhatikan keamanannya.

Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan rekomendasi terbaik. Misalnya, menunggu sampai ia mendapatkan vaksin tetanus, baru Anda menindik telinga si kecil.

Untuk mengetahui lebih banyak mengenai prosedur tindik telinga pada bayi, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang di App store dan Google Play.

Advertisement

kebersihan telingainfeksi telingatelinga bayibayi & menyusuimerawat bayi

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved