Orgasme wanita bisa didapatkan dengan memulai sentuhan yang lembut dan stimulasi terus-menerus. Cobalah beberapa posisi seks berbeda untuk dapatkan puncak kenikmatannya.
Ditinjau secara medis oleh dr. Reni Utari
14 Mar 2022
Buat pasanganmu mencapai puncak kenikmatannya
Table of Content
Orgasme wanita bukanlah mitos. Sebagai proses biologis, pengetahuan mengenai hal ini terhitung masih jarang ditemui jika dibandingkan dengan orgasme pada pria.
Advertisement
Memang, tidak semua wanita dapat dengan mudah mencapai orgasme. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa hanya 25% wanita yang selalu merasakan orgasme saat melakukan hubungan seksual secara vaginal. Meski begitu, bukan berarti Anda tidak bisa membuat pasangan orgasme.
Ada beberapa jenis orgasme wanita yang dapat dicapai. Masing-masing akan menghasilkan sensasi yang berbeda di tubuh.
Orgasme klitoral dapat dicapai dengan stimulasi di klitoris. Titik orgasme wanita ini dirasakan di permukaan kulit, seperti rasa geli di kulit, yang menyebar hingga ke otak.
Berbeda dari stimulasi klitoris, stimulasi vaginal menghasilkan sensasi yang lebih dalam dan dinding vagina akan berdenyut.
Orgasme yang dicapai melalui seks anal akan diawali dengan rasa seperti ingin buang air kecil. Namun, sensasi yang muncul tidak dirasakan di sekitar area genital. Sensasi tersebut akan muncul di area sekitar otot anus.
Saat vagina, terutama area G-spot dan klitoris mendapatkan stimulasi secara bersamaan, orgasme yang dirasakan biasanya akan lebih hebat. Saat wanita orgasme hebat, ejakulasi juga bisa terjadi.
Tidak hanya vagina, titik rangsang wanita juga tersebar di seluruh bagian tubuh, seperti telinga, puting, dan leher. Menstimulasi titik tersebut akan membuat wanita mencapai puncak kepuasan.
Saat seorang wanita mengalami orgasme, akan ada empat tahap fisiologis yang dilewati, yaitu:
Saat wanita dirangsang secara fisik maupun psikologis, pembuluh darah di area genitalnya akan membesar. Hal ini akan memicu pembesaran pada vagina. Cairan vagina juga akan keluar. Di samping itu, detak jantung dan tekanan darah akan meningkat.
Pembesaran pembuluh darah yang terjadi, akan membuat bagian tubuh lain seperti leher dan dada menjadi terlihat memerah.
Saat peningkatan aliran darah di vagina bagian bawah mencapai puncaknya, maka vagina akan mengeras. Begitu juga dengan payudara, yang ukurannya akan membesar hingga 25%. Saat tahap ini terjadi, klitoris biasanya terlihat lebih masuk ke tulang kemaluan.
Setelah melalui tahap excitement dan plateau, orgasme wanita dapat terjadi. Saat orgasme, otot-otot di area genital akan berkontraksi.
Orgasme pada wanita biasanya bertahan lebih lama, dibandingkan dengan orgasme pria, yaitu sekitar 13-51 detik. Jika stimulasi diteruskan, wanita dapat mengalami orgasme untuk yang kedua kali.
Setelah orgasme, tubuh akan kembali pada kondisi semula. Pembesaran di area genital akan mereda, dan detak jantung berangsur-angsur kembali normal.
Baca juga: Begini Cara Meraih Multiorgasme
Perlu diingat, orgasme tidak ada hubungannya dengan ukuran penis maupun skill bercinta. Kunci orgasme wanita ada pada foreplay dan mengenali titik rangsangnya. Mencari posisi seks yang dapat mempercepat orgasme, juga membantu wanita dalam mencapai klimaks saat berhubungan seks.
Lebih lanjut, berikut ini tips untuk membuat pasangan Anda mencapai puncak
Untuk wanita, stimulasi secara mental sama pentingnya dengan stimulasi secara fisik. Anda dapat menulis surat cinta, rayuan-rayuan romantis, maupun cara lainnya yang membuat pasangan menantikan saat berdua dengan Anda.
Menyalakan lilin, menata bunga, dan menyalakan musik yang pas untuk sesi bercinta, dapat membuat atmosfer menjadi lebih mendukung. Bagi banyak wanita, kedekatan secara emosional juga dapat membuat orgasme menjadi lebih mudah tercapai.
Membelai pasangan dengan lembut, dapat meningkatkan gairahnya sebelum hubungan seksual dimulai. Memeluk, memegang tangan atau paha pasangan dapat dilakukan sebagai permulaan. Menyentuh titik rangsang wanita saat berciuman juga akan meningkatkan gairah wanita sebelum berhubungan intim sehingga orgasme akan lebih mungkin tercapai.
Ciuman adalah langkah foreplay yang penting. Tidak hanya bibir, Anda dapat menambah sensasi dengan mencium area lain seperti leher bagian belakang, atau bahkan bahu pasangan.
Saat melakukan foreplay, jangan lupa untuk berbicara padanya. Wanita akan merasa senang dan menikmati seks apabila Anda memujinya. Dengan begitu, ia akan lebih terbuka dan siap bersenang-senang.
Banyaknya ujung saraf di klitoris membuatnya menjadi salah satu organ seksual paling penting yang harus distimulasi agar orgasme dapat tercapai. Stimulasi menggunakan sentuhan atau permainan lidah, akan membuatnya merasa terangsang.
Selain klitoris, bagian vagina yang memiliki banyak ujung saraf adalah G-Spot. G-spot berada di bagian atas dinding vagina. Menemukan G-spot, dapat membuat wanita lebih mudah mencapai orgasmenya.
Posisi seks yang paling sering digunakan, dengan pria berada di atas wanita, ternyata bukanlah posisi yang membuat wanita menjadi mudah orgasme.
Posisi lain seperti woman on top (perempuan di atas laki-laki), menyamping, dan sembari duduk, disebut bisa lebih mungkin membantu pasangan orgasme
Baca juga: Cara Membuat Wanita Mencapai Puncak Orgasme
Sebuah penelitian dilakukan di Amerika Serikat untuk melihat keberagaman seksual pada pria dan wanita. Di dalamnya, terdapat juga data tentang 10 besar perilaku yang disenangi wanita saat berhubungan seksual.
Hasilnya, sebagian besar wanita yang menjadi responden dalam penelitian ini menyenangi hubungak seks secara vaginal. Lebih lengkap, berikut ini 10 besar perlakuan seksual, yang paling disenangi wanita menurut sampel penelitian tersebut.
Meski begitu, perlu diingat bahwa tidak semua wanita merasakan hal yang sama. Agar tidak salah paham dengan pasangan seputar preferensi perilaku seksual mereka, komunikasi yang baik menjadi kuncinya.
Wanita memang mencari kenikmatan puncak saat berhubungan intim. Hal itu bisa didapat saat Anda melakukan hubungan dengan perasaan kasih sayang dan cinta. Lakukan beragam foreplay untuk membuat gairah bercinta semakin memuncak.
Untuk berdiskusi lebih lanjut seputar hubungan seksual, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.
Advertisement
Ditulis oleh Nina Hertiwi Putri
Referensi
Artikel Terkait
Manfaat orgasme ternyata baik untuk kesehatan kulit. Manfaat orgasme, termasuk mencerahkan kulit, mencegah timbulnya kerutan, hingga mencegah jerawat.
23 Agt 2021
Intercourse adalah hubungan seks yang melibatkan penetrasi penis ke vagina hingga terjadinya ejakulasi. Sejumlah tahapan intercourse meliputi excitement, plateau, orgasm, dan resolution.
11 Nov 2021
Berhubungan seks dengan penderita HIV perlu dilakukan dengan cara yang aman agar virus tidak menular. Kondom merupakan salah satu cara pencegahan yang aman.
2 Des 2019
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved